Tampilkan postingan dengan label Akademik dan Prestasi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Akademik dan Prestasi. Tampilkan semua postingan

Kelurahan Lewirato Mencetak Prestasi Dengan Meraih Gelar Juara 1 Lomba Kelurahan 2023


Lewirato NTB, Media Dinamika Global.id.~ Spektakuler, Kelurahan Lewirato Juara I  Lomba Kelurahan Tingkat Nasional Tahun 2023 - Kabar Harian BimaLurah Lewirato A Munir Hariaddin saat menerima penghargaan Juara I dari Mendagri. 

Berkat dedikasi dan kerja keras Lurah Lewirato dan seluruh elemen masyarakat, berhasil menyisihkan pesaing-pesaing tangguh dalam kompetisi bergengsi ini.  (Kelurahan Lewirato Juara I Lomba Kebersihan dan Penataan Lingkungan) 

Lurah Lewirato A Munir Hariaddin mengaku, penghargaan yang diakui secara nasional ini diresmikan dalam acara Temu Karya Nasional Desa dan Kelurahan Terus Berprestasi Mewujudkan Indonesia Maju, yang berlangsung Selasa malam, 15 Agustus 2023, di Jakarta. (Menuju Prestasi Gemilang, Kelurahan Lewirato Melenggang ke Tingkat Provinsi) 

“Saya menerima penghargaan yang langsung diserahkan oleh Menteri Dalam Negeri Bapak Tito Karnavian beserta istri,” ujarnya penuh bangga.  (Dinilai Tim Provinsi NTB, Kelurahan Lewirato Dipuji Paket Komplit) 

Spektakuler, Kelurahan Lewirato Juara I  Lomba Kelurahan Tingkat Nasional Tahun 2023 - Kabar Harian BimaPara Lurah saat menerima penghargaan dari Mendagri. 

Diakui Munir, Kelurahan Lewirato menerima penghargaan nasional ini dalam Lomba Kelurahan Tingkat Regional IV Tahun 2023, yang diselenggarakan oleh Ditjen Bina Pemerintah Desa di bawah Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. (Baca. Prestasi Gemilang, Kelurahan Lewirato Wakili NTB Melesat ke Tingkat Nasional) 

“Keberhasilan ini menunjukkan komitmen serta upaya nyata dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan memberdayakan masyarakat di berbagai aspek kehidupan,” katanya. (Baca. Dinilai Tim Mendagri RI, Kelurahan Lewirato Diakui Telah Tunjukan Bukti Nyata Pelayanan Masyarakat) 

Lurah menambahkan, dengan prestasi istimewa ini, Kelurahan Lewirato telah membuktikan bahwa kolaborasi yang solid dan semangat untuk terus berkembang adalah kunci menuju keunggulan dan kesuksesan. (Baca. Lurah Lewirato Hebat, Presentasi Inovasi Lomba Kelurahan di Kemendagri) 

“Prestasi gemilang ini tidak hanya mengukir nama baik bagi Kelurahan Lewirato, tetapi juga memberikan inspirasi kepada masyarakat luas untuk terus berupaya dan berprestasi demi kemajuan Indonesia yang lebih baik,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kota Bima melalui Analis Kebijakan Ahli Muda Bagian Pemerintahan Setda Kota Bima, Muh. Erwinsyah Fitrah berharap, semoga dengan prestasi yang diraih oleh Kelurahan Lewirato ini menjadi cambuk bagi kelurahan kelurahan lainnya untuk semakin meningkatkan kinerjanya dan mengharumkan nama Kota Bima di level yang lebih tinggi.(sekjenMDG)

Continue reading...

Penandatangan MOU Kerjasama Pondok Indah Dengan Distributor Rokok PS Djeram Cab, Bima


Woha NTB, Media Dinamika Global.id.~ Penandatanganan MOU Bima Pondok Indah dengan Distributor Rokok PS  Djeram Cab. Bima. Acara penandatanganan perjanjian kerjasama atau  Nota Kesepahaman (MoU) antara Bima Pondok Indah dengan Distributor Rokok PS Djeram Cab. Bima. 

Oleh Manajer Pamasaran Perumahan Bima Pondok Indah Dedy Kamaluddin, MM. Dengan Pimpinan PS Djeram yaitu Muh. Syahrul Sya'ban, SE.. Acara tersebut dilakukan di aula Kantor PS Djeram di Desa Talabiu Kec. Woha Kab. Bima (Rabu, 02/08/2023). 

Perjanjian kerjasama ini di didasarkan oleh pimpinan Distributor  PS Djeram dengan Perumahan Bima Pondok Indah untuk memikirkan kelangsungan kesejahteraan Para Keryawan PS Djeram guna mendapatkan kemudahan kredit perumahan subsidi bagi karyawan yang belum memiliki rumah. 

Hal ini dilakukan agar karyawan nyaman dalam bekerja dan bentuk keseriusan pimpinan dalam memikirkan kesejahteraan karyawannya yang selama ini sudah menjadi unjuk tombak bagi kesuksesan PS Djeram dalam menjual dan memasarkan produknya. Sehingga usaha yg dirintis dengan susah payah dan penuh kesabaran dari tahun 2016 hingga 2023. 

PS Djeram cab. Bima mampu exis hingga sekarang dan sudah merekrut karyawan sebanyak 17 orang. Dan  sebelumnya juga pimpinan Distributor Rokok PS Djeram cabang bima memberikan umroh gratis pada karyawan yg banyak berkontribusi terhadap perkembangan PS Djeram cab. Bima. 

Selanjutnya Muh Syahrul Syaban.SE. yang akrab disapa Lery, sebagai pengusaha muda dan saat ini sebagai Calon Anggota DPRD Kab. Bima Dapil I ( Woha, Monta, Parado) dari Partai Gerindra, mengaku sangat senang adanya langkah kerjasama ini sebab akan menjadi sebuah pondasi yang nantinya akan merangsang dan melahirkan para pengusaha muda yg profesional dan mampu berdaya saing di era digitalisasi.


Setelah ini, sudah dipastikan akan ada action dan kegiatan yg menunjang pada pengembangan potensi berwirausaha. Tegas Muh. Syahrul alias Lery(sekjenMDG)

Continue reading...

Kegiatan Sosialisasi Permainan Rakyat Dan Olahraga Tradisional Ntumbu Tuta Di Kantor Desa Kananta Soromandi


Soromandi Bima. Media Dinamika Global.Id. - Pada hari Jum'at 11 Agustus tahun 2023 sekitar Pukul 08. 00 Wita - selesai, telah dilakukan kegiatan sosialisasi permainan rakyat dan olahraga tradisional yang bertempat di Aula kantor desa Kananta Kecamatan Soromandi, kegiatan ini adalah sebuah proses mengembalikan dan mengenang kembali adat budaya yang terdahulu dilakukan oleh tokoh-tokoh tertua. Kali ini yang menjadi Narasumbernya salah satu Putra Terbaik yang dimiliki Oleh Desa Kananta Kec.Soromandi Kab Bima NTB. 

Putra Terbaik Kananta bernama Dr. Khairul Amar, yang juga berprofesi sebagai Dosen salah satu Perguruan Tinggi Swasta di Kabupaten Bima tepatnya di Kampus STKIP Taman Siswa Bima. Narasumber yang sudah di ragukan lagi kredibitas dalam konteks Disiplin Ilmunya, Beliau mencoba mengulas Masalah Budaya atau Tradisional yang seolah-olah Tradisi tersebut seakan di lupakan oleh Era Milenial ini.

Karenanya, anak generasi dulu yang hampir punah dan terkikis, dengan adanya kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh,,(Dr. Khairul Amar) sebagai Narasumber dalam memberikan sebuah pandangan tentang pelestarian budaya -budaya seperti permainan kuno,,Ntumbu tuta, main kelereng, main sejenis lainnya.

DR. Amar sapaan akrapnya mengungkapkan bahwa Budaya Kuno seperti Ntumbu Tuta, Main Kelereng, Mpaa Kawongga, Mpaa Kaleli atau sejenisnya merupakan Adat atau kebiasaan bagi Masyarakat kita yang ada di Donggo dan Soromandi, ini menunjukkan bahwa Budaya ini seakan di lupakan saja, padahal jika di lihat dari Prospeknya Budaya ini harus kembali di budayakan, dan atau dilestarikan sehingga konsep ini seakan tak pernah punah.

Lanjutnya, kegiatan ini di selenggarakan berlangsung dan di Hadiri berbagai tokoh masyarakat, Kelompok Sadar Wisata PokDarwis, Pendamping Desa Kananta Kecamatan Soromandi ikut serta dalam memberikan tanggapan dan pendapat,, tentang bagaimana kedepannya bisa terus pertahankan tradisi dan melestarikan budaya tersebut dengan dukungan dari pihak pemerintah desa sampai ke pusat.

Masing-masing pihak tertentu menyampaikan hal yang sama agar sekiranya lebih positif memperhatikan tradisi itu, mengingat era modern ini yang penuh dengan jaman digital sehingga budaya tersebut hampir punah dan hilang.

Pantauan Langsung Media ini bahwa situasi dan kondisi saat ini cukup lancar, dan Dinamis sehingga Diskusi pun amat lancar.

#. MDG 203. #

Continue reading...

Agustus, SK PPPK Tendik Riau Tuntas Dibagikan,Oktober Mereka Terima Gaji!


PEKANBARU. Media Dinamika Global. Id -- Dalam bulan Agustus 2023 ini, seluruh SK Tenaga Pendidik yang lolos seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Riau diharapkan sudah sampai seluruhnya ke tangan para guru yang berhak. Dan bulan Oktober, para tendik tersebut diharapkan sudah menerima gaji sebagai PPPK bukan honor lagi.

Hal ini ditegaskan Kepala Dinas Pendidikan Riau, Kamsol di Pekanbaru, Rabu 8 Agustus 2023 pagi.

"Harus kelar bulan ini. Oktober mereka terima gaji, bukan honor lagi," tegas Kamsol.

Kadisdik Riau menjelaskan, sampai saat ini, dirinya masih mendampingi Gubernur Riau Syamsuar keliling ke kabupaten/kota di Riau untuk membagikan SK tendik PPPK Riau yang lolos seleksi tahun 2022 lalu. Jumlahnya 5.851 orang dqn yang dibagikan 5.810 orang karena 6 orang meninggal dunia, 23 orang mundur dan 12 orang belum menuntaskan administrasi.

"Doakan dalam bulan ini sudah dibagikan semua. Kita berharap mereka bulan September sudah menerima gaji sebagai PPPK," ulang Kamsol.

Sejak tanggal 1 Agustus 2023, Kadisdik Riau keliling mendampingi Gubri untuk labgsung menyerahkan SK PPPK ini. Tercatat sudah diberikan kepada 614 orang tendik PPPK Kota Pekanbaru, 660 orang tendik PPPK Kabupaten Rokan Hulu, 715 orang tendik PPPK Kabupaten Bengkalis, 592 orang tendik PPPK Kabupaten Siak, 702 orang tendik PPPK Kabupaten Kampar, 100 tendik PPPK Kabupaten Kep. Meranti, 288 orang tendik PPPK Kota Dumai, dan 368 orang tendik PPPK Kabupaten Pelalawan.

Dari data yang dihimpun, masih ada beberapa kabupaten lagi yang akan segera dibagikan yakni Kabupaten Rokan Hilir, Indragiri Hulu, Indragiri Hilir dan Kuantan Sengingi.(***)

Continue reading...

Perdana STIPAR Soromandi Lakukan Wisudawan Dan Wisudawati Ke-1 Tahun 2023


Soromandi Bima. Media Dinamika Global. Id. - Perdana STIPAR Soromandi Lakukan Wisuda Dan Wisudawati Ke-1. Rapat Senat Terbuka Sekolah Tinggi Pariwisata Soromandi Bima Jenjang Strata Satu Program Studi Pariwisata Tahun 2023. Sumber dana dari Yayasan Al-Afif Bima. Para Wisuda dan Wisudawati sebanyak 65 Orang dengan Jurusan Pariwisata. Rapat Senat itu berlangsung di Lapangan STIPAR Soromandi dimulai sejak pukul 08.45 Wita pada hari Sabtu,05/08/2023

Pantauan Langsung Media ini Nampak Hadir Bupati Bima, Walikota Bima add interim, Kapolres Bima, Kadis Pariwisata Kab. Bima, Kepala LLDikti Wilayah VIII Bali, Ketua atau Rektor PTS se-kabupaten dan Kota Bima, Camat Soromandi, Anggota DPRD Kab.Bima dari PAN, dan Golkar , Para Kepala Desa se-Kecamatan Soromandi dan Donggo, Para Kepala Sekolah se-Kecamatan Soromandi dan Donggo, Para Orangtua/Wali Wisudawan dan Wisudawati, insan Pers dan stakeholder lainnya.

Sementara itu banyak rangkaian Kegiatan dalam Rapat Senat Terbuka kali ini, yang dimulai dari Acara Pembukaan, Sambutan dan atau Orasi Ilmiah, Laporan Panitia hingga Sambutan dari Ketua STIPAR Soromandi Bapak Abustam, S. Sos. SH. MH. Serta sambutan lainnya.

Disisi lainnya, situasi dan Kondisi terkini dapat disampaikan bahwa Antusiasme Para Undangan dan Wali Wisudawan dalam wisudawati kian meningkat.

Ketua STIPAR Soromandi Bapak Abustam, S. Sos. SH. MH dalam sambutannya mengugkapkan rasa hormat, haru, bangga, dan luar biasa. Rasa Bangga dan Haru tepatnya pada hari ini Sabtu, 05 Agustus 2023 kami segenap Civitas Akademika tidak bisa dilakukan dengan Perbuatan melainkan dengan Kata-kata saja.

Sejarah singkat tentang STIPAR ini awalnya Sekolah ini tidak dianggap sama sekali, namun ada Satu Tokoh yang terus terinspirasi yang selalu mendorong kami agar terus berbenah. Sungguh tak terduga Kampus Hijau ini, adalah Kampus yang awalnya tidak dianggap sebab tidak mungkin Kampus sekecil ini bisa bersaing dengan Kampus lainnya.

Namun sejarah mencatat bahwa Kampus STIPAR Soromandi, telah mampu bersaing dengan Kampus lainnya. Mana mungkin Anak Desa bisa Membangun Kampus apalagi Kampus yang berada di Pelosok Desa. Insyaallah dalam waktu 5 Tahun kami akan terus mendorong dari Sekolah Tinggi menjadi Institut Soromandi. Ini tekad kami dalam membangun Kampus Yang MATUPA.

Para Wisudawan dan Wisudawati nantinya akan mendapatkan Gelas S. Par kemudian kami ucapkan Selamat dan Sukses atas Gelarnya semoga Ilmunya dapat bermanfaat bagi Dirinya, Orangtua, Keluarga, Bangsa dan Negaranya. Pungkasnya.

Sementara itu, Ketua LLDikti Wilayah VIII Bali, Bapak I Wayan Sudarna dalam sambutannya mengatakan bahwa kami sampaikan Permohonan maafnya atas ketidak hadiran dari Ketua kami, berhubung banyak hal yang menjadi hambatan terutama saat ini sedang banyak kegiatan di sekitarnya.

Dapat kami sampaikan pula bahwa semoga Ilmunya bisa di terapkan ke Masyarakat terutama peningkatan dan memajukan Pariwisata yang ada di Bima ini. Tinggal bagaimana Kita bisa membangun Pariwisata yang rasio. Terutama adanya Dukungan dari semua pihak terutama dari Pemerintah,Civitas dan akademika.

Terhadap apa yang disampaikan oleh Ketua STIPAR Soromandi tadi sungguh luar biasa apalagi di Digitalisasi 4.0, 5
0 sangat ditentukan oleh Civitas untuk meningkatkan Pariwisata yang ada di Bima ini, terutama bagaimana adanya Dukungan dari Pemerintah lewat Pembangunan Wisatanya.


Kami sangat mendukung adanya niat untuk merubah status dari Perguruan tinggi menjadi Institut nantinya, itu semua tergatung pada Akreditasi Prodi dalam Jurusannya, kemudian di dukung juga adanya Para Dosen yang Bergelar Doktor. Lebih-lebih Para Dosen yang memang Jurusan sesuai dengan Jurusan Kampus.

Dan akhirnya kami berharap agar Para Wisudawan dan Wisudawati yang akan selesai hari ini bisa lebih optimal dalam rangka mencari Pekerjaan dengan cara mengembangkan sektor Pariwisata, atau pekerjaan lainnya sehingga Ilmunya bisa bermanfaat bagi dirinya,Orangtua, Keluarga, Bangsa dan Negara. Dan kami mengucapkan Selamat kepada Wisudawan dan Wisudawati Para Civitas, akademika dan tunjukkan Almamaternya,serta aplikasikan Ilmunya kepada Masyarakat. Harapnya.

Sambutan Bupati Bima melalui Kadis Pariwisata Kab. Bima A. Salam menyampaikan salam Hormat Bupati dan Mohon maaf yang sebenarnya karena tidak dapat mengikuti Kegiatan Rapat Senat Terbuka STIPAR Soromandi ke-1, mengingat padatnya Jadwal yang akhir-akhir ini, namun kami diwakili oleh Kadis Pariwisata Kab Bima.

Kemudian Kadis Pariwisata Kab Bima A. Salam Gani dalam Sambutannya membacakan Sambutan Bupati Bima yang Intinya adalah bagaimana kawasan dan rencana Strategi Pariwisata yang memang sudah ada dalam Pembahasan Strategis Nasional. Kab. Bima juga telah banyak tempat Wisata terutama di Kecamatan Sape dan Tambora.


Semua sektor di Kab. Bima terutama Desa Wisata, di Kab. Bima sudah 30 Desa yang tercatat memiliki Desa Wisata, dan salah satu yang belum masuk Soromandi karena di setiap Desa belum membentuk Pokdarwis, namun ada satu Desa yaitu Desa Kananta yang sudah membentuk Pokdarwis dan kami telah menerima laporan secara resmi.

Karena itu, kami sangat berharap agar setiap Desa segera membuat Pokdarwis masing-masing sehingga kami akan laporkan dan akan ditindaklanjuti oleh Menparekraf RI. Dan akhirnya Bupati Bima mengucapkan Selamat atas Wisudawan dan Wisudawati yang akan selesai hari ini. Semoga Ilmunya bisa di aplikasikan kepada Masyarakat nantinya. Pungkasnya. (Team MDG).
Continue reading...

Dua Program Studi STKIP Insan Madani Airmolek Peroleh Akreditasi B


Indragiri Hulu, Media Dinamika Global.id.-- STKIP Insan Madani Airmolek merupakan satu-satunya Perguruan Tinggi bidang Keguruan di Kabupaten Indragiri Hulu. Dua Program Studi (Prodi) di STKIP Insan Madani Airmolek ini meraih Akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Adapun Program studi tersebut adalah Program studi Pendidikan Bahasa Inggris berdasarkan sertifikat BAN-PT No. 2346/SK/BAN-PT/Ak-PPj/S/IV/2022 berlaku dari 22 Maret 2022 - 22 Maret 2027 dan Program Studi Pendidikan Matematika berdasarkan sertifikat BAN-PT No. 2347/SK/BAN-PT/Ak-PPj/S/IV/2022 berlaku dari 1 Maret 2022 - 1 Maret 2027. 

Ketua STKIP Insan Madani Airmolek, Bapak H.Robi Afriyan, M.Si, C.Ht, CT.MR mengungkapkan rasa syukur kepada Allah SWT atas terbitnya hasil Assesment Lapangan yang telah dilaksanakan pada 29-30 Mei 2023 untuk program studi Pendidikan Bahasa Inggris dan pada tanggal 19-20 Juni 2023 untuk program studi Pendidikan Matematika. Beliau juga menyampaikan harapannya agar civitas kedua prodi tersebut tidak berpuas diri dengan capaian akreditasi yang diperoleh. Kami berharap kedua prodi ini dapat meningkatkan mutu Pendidikan dan menjadi prodi yang mampu menciptakan generasi bangsa yang cerdas serta berakhlak madani, khususnya di Kabupaten Indragiri Hulu.

Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Bapak Fajar Wirawan, M.Pd menyebutkan bahwa Prodi sudah melewati proses Asesment Lapangan yang dilakukan oleh BAN-PT. Saya ucapkan Terimakasih kepada seluruh tim yang telah bekerja keras menyiapkan seluruh data dan dokumen yang dibutuhkan untuk kegiatan Asesment Lapangan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris. Harapannya prodi Pendidikan Bahasa Inggris dapat meningkatkan mutu baik dalam bidang pengajaran, pengelolaan kemahasiswaan, dan organisasi ESA.

Ramadhani Fitri, M.Pd selaku Ketua Prodi Pendidikan Matematika menyampaikan bahwa Asesment Lapangan berjalan dengan lancar, dan persiapan dilakukan setelah terbitnya Jadwal Assesment Lapangan dari BAN-PT. Trimakasih diucapkan kepada seluruh unsur yang telah berkontribusi untuk kelancaran Assesment Lapangan prodi Pendidikan Matematika, yang terdiri dari Ketua, Wakil Ketua I, Wakil Ketua II, Wakil Ketua III, UPMI, UPPM, seluruh Dosen dan Staff, Mahasiswa, Alumni, dan seluruh Stakeholder.

Menurut Ibu Helma Mustika, M.Si selaku Wakil Ketua I, menyampaikan dengan di perolehnya Akreditasi B ini untuk kedua prodi menunjukkan kualitas dan kurikulum  telah memenuhi kriteria baik secara nasional serta awal untuk semakin tetap mempertahankan semangat dalam mengembangkan kualitas dan kreatifitas pendidikan khususnya di Kabupaten Indragiri Hulu. Ini terbukti dari tracer study bahwa lulusan STKIP Insan Madani Airmolek rata-rata sudah bekerja sesuai dengan bidang keilmuwannya.

Continue reading...

Selamat Kepada Pak Ihsan Awaludin, SP Dan Ibu Eka Janurita, A.Md. Terpilih Sebagai Anggota Asosiasi Tenaga Administrasi Sekolahnya


Kota Bima, Media Dinamika Global.id. - Selamat Kepada Ihsan Awaludin, S.Pd. dan Eka Janurita, A.Md. telah berhasil terpilih sebagai anggota Pengurus Asosiasi Tenaga Administrasi Sekolah (ATAS) Bima dan Kota Bima   untuk periode tahun 2023 hingga 2026. Pada hari Rabu 26 Juli di Aula SMKN 3 Kota Bima Keduanya memperoleh  kepercayaan  untuk memegang peranan penting dalam organisasi tersebut.

Kepala Sekolah SMAN 1 Kota Bima, Bapak Dedy Rosadi, M.Pd, M.Sc, dengan tulus mengucapkan selamat kepada  dan Pak Ihsan Awaludin, S.Pd. dan Eka Janurita, A.Md.,atas pencapaian mereka dalam pemilihan anggota pengurus ATAS. Dalam pernyataannya, Bapak Dedy Rosadi menyampaikan apresiasi atas komitmen dan dedikasi yang telah yang telah ditunjukkan oleh keduanya dalam bidang administrasi sekolah.

ATAS Bima dan Kota Bima merupakan organisasi penting yang berperan dalam mengatur dan menyusun berbagai program yang mendukung tenaga administrasi sekolah. Dengan terpilihnya Ihsan Awaludin dan Eka Janurita sebagai bagian dari pengurus, diharapkan akan ada perbaikan dan inovasi yang lebih lanjut dalam hal pengembangan potensi para tenaga administrasi sekolah di daerah ini.

Kepala Sekolah SMAN 1 Kota Bima, Bapak Dedy Rosadi, M.Pd, M.Sc, menyatakan harapannya agar Ihsan Awaludin dan Eka Janurita dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dengan penuh tanggung jawab serta memberikan kontribusi yang signifikan dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah Bima dan Kota Bima.(27 /07/23)

Ihsan Awaludin, S.Pd., dan Eka Janurita, A.Md., menyambut baik amanah yang diberikan kepada mereka sebagai anggota Pengurus ATAS. Keduanya berkomitmen untuk berkolaborasi dengan anggota pengurus lainnya guna mencapai tujuan organisasi dalam mengembangkan sektor administrasi sekolah yang lebih efisien dan berkualitas.

Kita nantikan bersama bagaimana kiprah dan kontribusi dari Ihsan Awaludin, S.Pd. dan Eka Janurita, A.Md. dalam membawa perubahan positif bagi Asosiasi Tenaga Administrasi Sekolah (ATAS) Bima dan Kota Bima dalam periode kepengurusan 2023/2026.(sekjenMDG).

Continue reading...

BRIDA Kota Bima Akan Menggelar Diseminasi Riset Menghadirkan Pakar Dari BRIN

Kota Bima, Media Dinamika Global.id.~ Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Kota Bima akan menggelar Diseminasi Riset yang akan dihadiri Direktur Bidang Diseminasi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Rencanannya kegiatan tersebut akan diselenggarakanKamis (27/7/2023) di Kampus Universitas Muhammadiyah Bima.

Kerjasama BRIDA dengan sejumlah Perguruan Tinggi (PT) di Kota Bima berjalan sangat baik, hal ini dibuktikan dengan dukungan sejumlah PT tersebut dalam berbagai bidang penelitian yang dilakukan bersama BRIDA maupun kegiatan lain bidang teklnologi dan inovasi. “Kita tetap bekerja sama dengan Perguruan Tinggi untuk kegiatan yang menyangkut peneilitan dan inovasi, untuk diseminasi riset yang akan Kita gelar nanti telah ada kasanggupan lima kampus untuk memberikan presentasi,” papar Kepala BRIDA Kota Bima, Adhi Aqwam, ST,M.Eng, M.Sc, Senin, (24/7/2023).

Ia menjelaskan, Diseminasi Riset boleh dibilang pertama dilakukan oleh BRIDA sejak Badan tersebut dibentuk awal 2023 lalu di Kota Bima, koordinasi antara BRIN dengan BRIDA Kota Bima juga diakuinya sangat baik, respon maupun dukungan dari Badan Pusat Riset Nasional tersebut menjadi pendorong pihaknya untuk melakukan terobosan di daerah. 

“Alhamdulillah Kita selalu mendapat tanggapan baik setiap kegiatan yang dilakukan, Kita berharap dukungan itu terus Kita dapatkan untuk mengembangkan berbagai potensi di daerah,” katanya.

Ia mengakui kesiapan Direktur Bidang Diseminasi Riset BRIN, Dr. Utami, telah menyatakan kesiapan untuk hadir dalam acara tersebut untuk memberikan presentasi, kemudian salah satu Kampus di Kota Bima juga akan memberikan presentasi dalam acara tersebut, sedangkan di BRIDA Kota Bima akan mempresentasikan dua item, yakni Bata tanpa Bakar dan juga soal Fenomena alam teluk Bima berkaitan dengan munculnya Sea Snot satu tahun lalu.

Sedangkan untuk peserta, BRIDA telah mengundang seluruh Organisasi Perangkat Dinas (OPD) di Kota Bima, mahasisiwa, praktisi dan sejumlah elemen lain untuk mendukung acara tersebut.

Dijelaskannya, pada hari berikutnya, atau tepatnya hari Jumat (28/7/2023) tim akan melakukan kunjungan lapangan berkaitan pengembangan alam wisata Kolo dan pengembangan tanaman Sorgum yang dilakukan oleh Ir. Irwan salah satu anggota tim PPID BRIDA Kota Bima. 

“Kita berharap acara ini berjalan sesuai rencana, dan mampu memberikan sumbangsihnya terhadap daerah maupun masyarakat di Kota Bima,” ujarnya. (SekjenMDG)

Continue reading...

Seminar KKN Tematik IAIM Bima Angkatan Ke-VIII Didesa Kananta Kec, Soromandi


Soromandi NTB, Media Dinamika Gobal.id.~ Muhammadiah bima Seminar menciptakan desa yang bersih dari narkoba Bahaya  Penyalahgunaan Narkoba dalam Mewujudkan Desa yang Bersih dari Narkoba” pada hari kamis, 20 Juli 2023 pukul 8.00 WIB yang bertempat di aula sekolah smpn 05 soromandi Desa kananta. 

Acara ini dihadiri oleh dosen IAI Muhammadiah bima ,SYARIF HIDAYAHTULLAH ,SH.M.HU

BNN Kabupaten bima yakni RAHMAWATI ,Kep 

Bahbinkambtimas, SUHEDARZA

kepala sekolah smpn 5 ,M.SAIDIN, S,pd

kepala desa, AIDIN ABDULLAH 

Acara pembukaan selaku Sekretaris Desa kananta ILHAM S.Pd Dalam sambutannya, beliau menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada teman-teman KKN Muhammadiah bima yang telah menjalankan kegiatan sosialisasi bahaya narkoba dengan harapan kegiatan ini dapat membantu bapak-bapak perangkat desa dan tokoh-tokoh masyarakat dalam melindungi pemuda-pemuda supaya tidak terjerumus ke dalam bahaya narkoba.

Seminar penyuluhan bahaya narkoba di Desa kananta bukan hanya menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang masalah ini, tetapi juga menjadi awal dari gerakan yang lebih besar untuk melawan narkoba. Setelah seminar, diharapkan bahwa masyarakat akan lebih terampil dalam mengenali dan mengatasi bahaya narkoba, serta mendukung program-program pencegahan yang ada.

1. Nasumber Ibu Rahmawati,kep BNN kabupaten bima Narkoba ini memiliki dampak yang negatif, salah satunya dapat menurunkan kesadaran, yang berujung pada hilang ingatan dan dapat menimbulkan ketergantungan. Oleh karena itu mari kita sama-sama selamatkan generasi muda agar tidak terjerat oleh barang-barang haram seperti narkoba,

Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami, terutama siswa-siswi kami. Oleh karena itu kami berharap kegiatan seperti ini rutin dilakukan agar generasi muda bisa mengetahui bahaya narkoba bagi kehidupan dan masa depannya,

Salah satu penyebab meningkatnya penyalahgunaan narkoba di lingkungan pelajar antara lain kurangnya komunikasi, informasi dan edukasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, psikotropika dan zat adiktif lainnya.

berkomitmen untuk selalu memberikan informasi terkait dengan bahaya narkoba, bagaimana cara menghindari dari bahaya penyalahgunaan narkoba dan cara penanganannya,

Melalui penguatan nilai-nilai religius, budaya, jujur, toleran, disiplin, bekerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, 

Mengingat bahaya penyalahgunaan narkoba terus mengintai para pelajar kita, maka program-program yang terkait dengan bahaya narkoba harus dilakukan 

Dalam seminar mewujudkan desa yang bersih bebas dari narkoba rangka menumbuhkan kesadaran partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas dan menuju masyarakat yang tertib hukum dan peraturan, Bhabinkamtibmas Desa kananta polsek sorimandi "Bahaya Narkoba" kepada peserta, masyarakat dan pemuda Desa kananta . Kamis (20/07/2023).

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Desa Kananta menyampaikan pesan dan himbauan 

tentang bahaya Narkoba dan undang - undang yang mengatur bagi pengguna dan pengedar narkoba serta ancaman hukumannya 

 Selain itu Bhabinkamtibmas juga menyampaikan khususnya kepada para pemuda agar menjalin kerukunan antar pemuda, Cegah dan hindari penyalahgunaan narkoba yang bisa merusak mental generasi penerus bangsa dan Hindari miras serta kenakalan remaja dan pergaulan bebas lakukan kegiatan yang positif dan bermanfaat bagi kemajuan di lingkungan.pukasnya dodink


MAHASISWA KKN TEMATIK ANGKATAN VIII TAHUN 2023 INSTITUT AGAMA ISLAM ( IAI ) MUHAMMADIYAH BIMA

Ketua posko : M. Irfan

Sekretaris : Nurhayati

Bendahara umum : Elvi Sisanti

Anggota : 

1. M. Virgiawan

2. Muamar Khadafi

3. Farah Nurul Izzah

4. Vina soviana

5. Arbianti

6. Nurhadini

7. Miratun

8. Riska Jumiati

9. Evinafisah

10. Aminah

11. Anggi Anggriani

12. Ainul fidia

13. Nurdianti

14. Imati

15 Warni

DPL : Muh. Yunan putra, LC., M. HI

Tanggal kedatangan/pelepasan : 21 Juni 2023

Tanggal penarikan : 18 Agustus 2023 (Dodink MDG)

Continue reading...

Selamat Meridial Jannah Mendapat Juara III Lomba Puisi Nasional Siswa MTSN 3 Kota Bima

Kota Bima, Media Dinamika Global.id.~ Meridial Jannah, seorang siswi MTsN 3 Kota Bima, telah meraih juara III terbaik tingkat Nasional dalam lomba puisi online yang diadakan oleh Top Start Indonesia, dari tingkat TK, SD, SMP/MTS seluruh Indonesia. 

"Keberhasilan Siswi Atas Nama Meridial Jannah dalam lomba puisi tersebut merupakan prestasi yang patut diapresiasi".

Kepala Sekolah MTsN 3 Kota Bima, Taufik, S.Ag, MA mengatakan, siswi atas nama Meridial Jannah membawa judul puisi "Taman Di Tengah Pulau Karang". Dalam kata-katanya, ia mampu mengekspresikan arti penting waktu dan bagaimana kita harus memanfaatkannya dengan sebaik mungkin. Tuturnya. 

Meridial Jannah mampu menampilkan keahliannya dalam membaca puisi dengan indah dan menyentuh hati. Ia kemudian berhasil menarik perhatian para juri dan meraih posisi juara III terbaik dalam kontes nasional. Ujarnya 

Saya mewakili jajaran MTsN 3 Kota Bima mengucapkan selamat atas keberhasilan Meridial Jannah dalam lomba puisi online, semoga prestasinya bisa semakin menginspirasi banyak orang di sekitarnya. Terangnya. 

 Lomba  Nasional  Puisi  Sekolah Meridial Jannah, Siswi MTsN 3 Kota Bima Raih Juara III Terbaik Nasional Lomba Baca Puisi Online

Meridial Jannah, Siswi MTsN 3 Kota Bima Raih Juara III Terbaik Nasional Lomba Baca Puisi Online

Juli 20, 2023   (SekjenMDG).

Continue reading...

Dua Siswa MIN 6 Bima, Sabet Medali Emas Kejuaraan Taekwondo

 


Bima NTB. Media Dinamika Global. Id. - Dua siswa MIN 6 Bima Kecamatan Bolo Kabupaten Bima,baru ini dihebohkan  terkait dengan keberhasilan meraih dua Medali Emas dalam kejuaraan (Kejurda) Lomba olah raga Taekwondo Kota Bima.

Dalam kejuaraan (Kejurda) olah raga Taekwondo pada Bulan Juni 2023 atas nama Muhammad Sa,ad dan Khaira Lita berhasil mengharumkan nama Min 6 Bima dengan membawa masing masing satu Medali Emas.

Akibat keberhasilan tersebut,seorang anak  Khaira Lita dipastikan akan terjun mengikuti Kejurda Taekwondo tingkat Provinsi NTB berikutnya.  

Menangkapi hal demikian Kepala MIN 6 Bima ST. Rahmah S.Pdi mengungkapkan rasa syukurnya atas prestasi yang kembali diraih oleh peserta didiknya di Kejurda tingkat Kota bima.

“Ini adalah prestasi yang sangat luar biasa, selain mengharumkan nama MIN6 Bima,Kina juga kembali mengharumkan nama orang tuanya dan juga nama pemerintah daerah Kabupaten Bima” terang ST Rahma S.Pdi

Ia berharap, apa yang sudah diraih oleh kedua siswa MIN 6 Bima ini, akan bisa menjadi pelecut bagi siswa lainnya. Semoga dapat menginspirasi dan juga jadi semangat siswa-siswi Kabupaten Bima lainnya untuk terus berprestasi di bidang olah raga. " CR 07. 

Continue reading...

Fadila Saputra dan Nuraida Hadiri Jambore PKK Kecamatan Senapelan.


Pekanbaru,Media Dinamika Global,Id,- Fadila Saputra dan Hj Nuraida pada  Sabtu (8/7) Pagi menghadiri Jambore PKK tingkat Kecamatan Senapelan di rumah Tuan Qodi. Fadila Saputra merupakan BaCaleg PKB dari Dapil 7 meliputi Kecamatan Payung Sekaki dan Senapelan ini datang menggunakan baju berwarna hijau yang merupakan ciri khas PKB dan Hj. Nuraida Merupakan BaCaleg PKB Provinsi Riau dapil Kota Pekanbaru. 

Fadila Saputra mengatakan bahwa sangat mengapresiasi Jambore PKK yang diadakan di setiap kecamatan terkhusus di Kecamatan Senapelan ini. Karena Jambore PKK ini merupakan ajang mempromosikan produk UMKM sekaligus mempererat silaturahmi antara Pemerintah dengan Masyarakat Kota Pekanbaru melalui kader PKK . 

Dikatakan nya lagi, Pemerintahan yang baik itu Pemerintah yang selalu hadir ditengah- tengah masyarakat nya. " Pemerintah yang baik itu adalah pemerintah yang selalu ada di tengah masyarakat dan warga nya. Dan saat ini Pemerintah Kota Pekanbaru telah membuktikan nya dengan selalu ada serta cepat tanggap terhadap masyarakat Kota Pekanbaru," ujarnya. 

Fadila berharap agar Jambore PKK bukan hanya kegiatan seremonial belaka, Namun dapat diterapkan di kehidupan sehari - hari. Dimulai dari keluarga, tetangga dan lingkungan sekitarnya. Sehingga menjadi motor pembangunan Kota Pekanbaru yang sesuai dengan moto Pekanbaru Bergerak, Tumbuh dan Bermarwah.  " Kita berharap kegiatan Jambore PKK ini menjadikan ajang promosi sekaligus mempererat silaturahmi antara Pemko Pekanbaru dengan masyarakat kota pekanbaru  melalui kader PKK yang ada di Kecamatan Senapelan," tutup Fadil.  

( Tim MDG.Wahyu ).

Continue reading...

Mahasiswa KKN PAR STIT Bima, Didesa Wane Kecamatan Parado


Parado Wane NTB, Media Dinamika Global.id.~ Selamat untuk mahasiswa Stit Bima yang akan menjalani kegiatan KKN di Parado Wane dan Parado Kuta. Tahun ini merupakan tahun bersejarah dalam hidup kalian, maka manfaatkan momen tersebut untuk membentuk kepribadian yang mandiri dan bertanggungjawab. Kalian akan berkiprah secara total, mengabdikan diri dalam kegiatan kemasyarakatan. Saling bahu membahu dalam setiap kegiatan jangan saling menindas ataupun merendahkan. Kalian adalah generasi bearer of change (perubahan). 

Jangan berharap kerja maksimal, Karna Tuhan yang memiliki otoritas, manusia tidak. Tapi berusahalah memenuhi segala tugas dan tanggungjawab itu yang terpenting 6/7/2023.


untuk mahasiswa Stit Bima yang akan menjalani kegiatan KKN di Parado Wane dan Parado Kuta. Tahun ini merupakan tahun bersejarah dalam hidup kalian, maka manfaatkan momen tersebut untuk membentuk kepribadian yang mandiri dan bertanggungjawab. Kalian akan berkiprah secara total, mengabdikan diri dalam kegiatan kemasyarakatan. Saling bahu membahu dalam setiap kegiatan jangan saling menindas ataupun merendahkan. Kalian adalah generasi bearer of change (perubahan). 


KKN merupakan bentuk pengimplementasian kepada masyarakat terhadap apa yang terserap dalam diri kalian. maka jadilah bagian  terpenting yang mampu membawa perubahan dalam masyarakat. sebab dari tangan kalian perubahan itu akan terwujud. 

Jangan berharap kerja maksimal, Karna Tuhan yang memiliki otoritas, manusia tidak. Tapi berusahalah memenuhi segala tugas dan tanggungjawab itu yang terpenting. Serta jangan pernah menuntut untuk menjadi yang terbaik, sebab yang terbaik akan terlihat jika kalian menjalankan segala upaya yang menjadi kewajiban itu yang lebih utama.


Catatan terpenting untuk mahasiswa peserta KKN-PAR yang berlokasi di Parado Kuta dan Parado Wane khususnya, jaga keharmonisan kelompok,  jaga kekompakan kalian, jangan lupa selalu berpartisipasi dalam segala hal, dan yang terpenting terakhir jaga nama baik almamater kalian, salam mahasiswa tutup ningsisrih (SekjendMDG).

Continue reading...

Pasangan No Urut 2 Raih Suara Terbanyak Dalam Pemilihan BEM STKIP Bima


Kota Bima. Media Dinamika Global. Id. -Senin, 03 Juni 2023. Panitia Pemilu BEM STKIP Bima melaksanakan pemilihan ketua beserta perangkatnya dengan 3 (tiga) pasangan calon di halaman kampus STKIP Bima berjalan dengan lancar dan aman.

Data panitia pemilu BEM STKIP Bima yang ikut lolos seleksi untuk menjadi calon BEM untuk dipilih oleh mahasiswa sebanyak 3 pasangan. Pasangan nomor urut 1: calon ketua Mashudin, calon wakil ketua Fahmi Al Jaelani. Nomor urut 2: calon ketua Ahmad Hidayatullah, calon wakil Juhaini. Nomor urut 3: calon ketua Nizar Taufikurrahman, calon wakil M. Isya Ansari. 

Ketua sekolah tinggi keguruan dan ilmu pendidikan Bima menyampaikan "selamat kepada calon ketua terpilih BEM STKIP Bima dalam berkompetisi dengan meraih suara terbanyak, semoga pengurus terpilih nanti bisa melaksanakan kegiatan akademik dengan baik serta amanah dalam menjalan tugas mulianya" ujar Dr. Nasution, M.Pd.

Pelaksanaan pemilu BEM STKIP Bima di mulai 07.40 s/d 21.00 berjalan dengan aman dan lancar, dengan peroleh suara Nomor 1: 189 suara, Nomor 2: 334 suara dan Nomor 3: 289 suara. Pasangan Nomor urut 2 memperoleh suara terbanyak.

Ketua terpilih BEM STKIP Bima  menyampaikan "ucapan terimakasih terhadap semua pihak yang telah do'a dan berjuang dalam memenangkan kami paslon 02 dan Insya Allah kepercayaan yang diberikan ini akan dijaga baik-baik.

Ini  bukanlah akhir dari perjuangan, tapi ini adalah awal dari perjuangan kami dalam membangun BEM STKIP Bima agar lebih progres lagi kedepannya". Ujar Ahmad Hidayatullah.( Bang Amir)

Continue reading...

Kelurahan Lewirato Mendapatkan Juara 1 Lomba Kebersihan Dan Penataan Lingkungan Tingkat Provinsi NTB


Kota Bima, Media Dinamika Global.id. - Kelurahan Lewirato Kecamatan Mpunda Kota Bima yang diwakilkan untuk mengikuti lomba kebersihan serta keindahan di tingkat Provinsi NTB berhasil meraih juara satu.

Sebelumnya Kelurahan Lewirato menjadi juara 1 pada lomba kelurahan tingkat Kota Bima. Berkat kerja sama pemerintah Kelurahan dan masyarakat, kini Kelurahan yang tidak jauh dari Kantor Walikota Bima itu berhasil menjadi juara di tingkat Provinsi dan akan mengikuti lomba tingkat Nasional.

Walikota Bima Hadiri Penilaian Lomba Antar Kelurahan Tingkat Provinsi NTB Lomba Kelurahan, Warga RT 03 Kelurahan Santi Jumpa BerlianJelang Porprov, Atlet Panjat Tebing Kota Bima Simulasi Lomba dengan Atlet Dari Luar Daerah

Lomba Desa dan Kelurahan tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2023 tersebut dilaksanakan secara serentak pada 14 Juni 2023 beberapa hari lalu, Kelurahan Lewirato Kecamatan Mpunda mewakili Kota Bima mengikuti Lomdeskel Tingkat NTB Tahun 2023.

Kabar yang menggembirakan bagi Kota Bima dengan semboyan Maja Labo Dahu ini diterima melalui Keputusan Gubernur NTB tanggal 27 Juni 2023, nomor 470-385 Tahun 2023 tentang Penetapan Juara Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi NTB Tahun 2023. 

Dalam hal ini, Kelurahan Lewirato berhasil meraih Juara Pertama dengan total nilai 847,65. Kemudian disusul Kelurahan Menala Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat menduduki urutan kedua dengan nilai 798,15 serta Kelurahan Pejeruk Kecamatan Ampenan Kota Mataram berada di urutan ketiga dengan nilai 797,30.

Kepala Dinas Kominfotik Kota Bima, Drs. H. Mahfud, M.Pd menyampaikan, kabar menggembirakan bagi Kota Bima berhasil meraih juara pertama pada Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi NTB Tahun 2023.

“Alhamdulillah Kelurahan Lewirato Kota Bima menjadi Juara 1 pada Lomdeskel tingkat Provinsi NTB,” ujarnya, Selasa (27/6)

H. Mahfud mengatakan, evaluasi regional akan langsung dilaksanakan oleh Tim Pusat mulai 3 Juli sampai dengan 11 Juli 2023.

Nantinya lanjut H. Mahfud, Kelurahan Lewirato setelah berhasil meraih juara pertama tingkat NTB wakili Kota Bima, selanjutnya kelurahan Lewirato Kota Bima akan mewakili Provinsi NTB pada lomba tingkat Nasional.

“Semoga Kelurahan Lewirato Kota Bima mampu membawa kembali nama Provinsi NTB di kancah regional maupun nasional,” tutupnya.(SekjenMDG)

Continue reading...

Rektor Beserta Segenap Civitas UM Bima Mengucapkan


Bima NTB, Media Dinamika Global.id.~ Rektor Beserta segenap Civitas Universitas Muhammadiyah Bima mengucapkan

Selamat & Sukses atas Raihan Gelar Akademik

Dr. Fifik Wiryani, SH., M.Si., M.Hum

(Guru Besar Ilmu Hukum) 

Dosen Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Malang.

Ikuti akun official Universitas Muhammadiyah Bima:

IG : @umbima_campus

FB: @Universitas Muhammadiyah Bima 

Youtube: UM Bima TV

Website:  http/umbima.ac.id

ISSUU: Warta UM Bima. 

Regard's. 

Humas Universitas Muhammadiyah Bima. 

Muhammadiyah PTMA UMB CampusUnggul Unggul 

UMBIMA CampusUnggul Jaya Berkemajuan  Muhammadiyah.

Continue reading...

STKIP Bima Bersama Pemerintah Kota Bima Menandatangi MoU Program Berkualitas


Kota Bima. Media Dinamika Global. Id. -Senin, 19/6/2023. Penandatangan MoU STKIP Bima bersama pemerintah kota bima dalam rangka merumuskan program yang berkualitas serta kehidupan masyarakat dan didampingi oleh enam OPD dilingkup pemerintahan kota bima di halaman kantor walikota bima. 

Sekolah tinggi keguruan dan ilmu pendidikan (STKIP) Bima diwakili oleh ketua Yayasan PIP Bima (Chairil Amrin, SE) untuk menandatangani MoU dan didampingi oleh Ketua STKIP Bima, Puket I, II dan para dosen. Dr. Nasution, M.Pd. menyampaikan ucapan syukur Alhamdulillah kepada pemerintah kota bima bersedia untuk melakukan kerjasama ini, demi meningkatkan kualitas program dilingkup pemerintah kota bima dan mendukung program walikota bima. Ujarnya

Walikota bima (H.Muhammad Lutfi, SE) "Ucapan terima kasih kepada kampus Universitas NGGUSUWARU dan Dinas Ketahanan Pangan Kota Bima yang telah melakukan kerjasama dan terus meningkatkan program - program pemerintah serta menyelenggarakan acara lomba cipta menu Bergizi berimbang sehat dan aman (B2SA) Tahun 2023, apalagi kegiatan ini anggaran yang sedikit hanya 25 juta rupiah untuk 41 kelurahan yang ada di kota Bima. 


OPD - OPD Harus berani merespon dan berani menyikapi program peningkatan ekonomi masyarakat, sehingga UMKM tumbuh subur, apalagi kota bima adalah kota jasa dan kota pendidikan. Tegasnya.(Tim MDG).

Continue reading...

Demi Kejar Cita-cita, Anak Rela Tinggalkan Orang Tua


Tanggamus Lampung. Media Dinamika Global. Id. - Senin 19 Juni 2023. Demi Mengejar Cita-cita Salah Satu Anak bernama Sela Rela Meninggalkan Orang Tua, hal ini dilakukan Guna mendapatkan Ilmu yang bermanfaat bagi Dirinya, Orangtua, Nusa dan Bangsa serta Negaranya.

Demi Mengejar dan Mendapatkan Ilmu yang bermanfaat, berguna bagi dirinya, Negara, Nusa dan Bangsa sebagaimana dalam Sabda Nabi Muhammad SAW Mengatakan " Tuntutlah Ilmu Sampai ke Negeri Cina ". Ini menunjukkan bahwa betapa Pentingnya Mencari Ilmu Pengetahuan.

Selain Sela juga ada Guru yang disebut sebagai Guru Pembimbingnya bernama Pak Yudi. Dan Alhamdulillah sekarang Sela sendiri masih duduk di Kelas Tiga. Rela meninggalkan segalanya termasuk Orangtua merupakan Cita-citanya demi menuntut Ilmu yang bermanfaat dalam Beberapa Bulan terakhir ini.

Salah Satu Anak Sela Namanya pada Media ini mengungkapkan kepada orang tuanya, semoga Sela pergi ke Kabupaten Prensiwu ini dalam keadaan baik-baik saja, ini semuanya guna dan atau untuk mengejar cita-citanya.

Walaupun berat rasanya meninggalkan orang tua, namun bagi nya tak akan pantang surut mundur ke belakang. Karena memang Sela pun pergi dari rumah Hanya untuk meneruskan Sekolah/PKL di Perinsiwu Timur samping jalan besar.

Kemudian harapan Sela kepada rekan-rekannya Tiada lain hanya minta doanya semoga didalam menjalankan aktivitas dan Tugasnya tiada suatu halangan apapun, dan tak lupa pula ia sampaikan terima kasih atas doa dan dukunganya kepala Pak Kakon Waypanas Hadi Barto yang tela Sudi berpastipasi kepadanya. Ungkapnya

Lanjutnya, ia juga tak bisa membalas atas kebaikan Pak Kakon terhadapnya,semoga apa yang diperbuat oleh Bapak dinilai Sebuah Pahala dari Allah SWT dan amalan dapat di terima di Sisinya. Amin Allahumma amin. Pintanya sambil menengadahkan tangannya ke langit.

Sementara itu, dibagian lainnya salah satu Partisipasi dan Inisiatif terhadap Kegiatan Anak Sekolah yaitu Pak Kakon Hadi Barto, pada Media ini menuturkan bahwa saya sangat support sekali atas apa yang dilakukan oleh salah seorang Siswa ini.

Sebetulnya saya tidak harus dibalas apa yang sudah diberikan kepada siapapun, termasuk kepada Sela. Sebab ya selagi saya ada, ya akan sumbangkan.Tetapi bukan juga Terhadap Sela saja,kepada masrakat Pekon Waypanas pun saya akan bantu selagi saya bisa Membantunya.

Sejujurnya bahwa saya jadi Kepala Pekon ini hanya untuk memajukan Pekon Waypanas yang kita cintai ini. Pungkasnya. (Umar MDG).
Continue reading...

Restu Bimansyah Mendapatkan Predikat Terbaik Di SMPN 13 Kota Bima Tahun 2022/ 2023


Kota Bima,  Media Dinamika Global.id.~ Pada Hari senin, 19 Juni 2023 SMP Negeri 13 kota bima. menyelenggarakan Pelepasan Siswa Kelas IX Tahun Pelajaran 2022/2023. Acara pelepasan diselenggarakan di lapangan halaman sekolah setempat. 

Kota Bima, dimulai pada pukul 08.00 WIB. Pelepasan siswa kelas IX SMPN 13 Kota Bima,  pada tahun ini mengambil tema “Perpisahan Itu Ada Agar Kita Bisa Menghargai Setiap Pertemuan”.

Intan Rafida, S.Pd dan Hairunnisa, S.Pd selaku pembawa acara membacakan susunan acara diawali dengan pembukaan. Seluruh hadirin berdiri menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Mars SMP Negeri 13 Kota Bima. 

Acara dilanjutkan dengan Pembacaan Doa dari siswa Fatiah Azzahrah Selanjutnya Laporan Ketua Panitia dibacakan oleh Abdul Rauf S.Pd  Acara dilanjutkan dengan Prosesi wisuda ( Pengalungan Samir dan Penyerahan Berkas ) oleh Kepala Sekolah H.Yusuf S.Pd M.Si seluruh Wali Kelas IX SMPN 13 Kota Bima.

Acara selanjutnya yaitu Penyerahan penghargaan bagi siswa berprestasi dalam bidang Akademik, Literasi, dan Tahfizul Qur’an (zus 30 ). Acara berikutnya Kata Pamitan dari perwakilan siswa kelas IX SMPN 13 Kota Bima pada yang disampaikan oleh Selanjutnya seluruh siswa Menyanyi kan lagu Terima Kasihku dilanjutkan Ucapan selamat dari perwakilan siswa kelas 7 dan 8 yang disampaikan oleh muslimah kemudian penyampaian Ucapan selamat dari Kepala SMP Negeri 13 Kota Bima dilanjutkan Penyerahan kembali siswa kepada orang tua (Komite Sekolah).

Sambutan pertama disampaikan Kepala Sekolah H. Yusuf S. Pd, beliau menyampai kan ucapan selamat atas kelulusan seluruh siswa Kelas IX yang berjumlah 26 siswa. Beliau juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Bapak Ibu Guru SMP Negeri 13 Kota Bima yang telah membimbing para siswa sehingga dapat lulus dengan nilai yang memuaskan dan terimakasih juga kepada dandim, babinsa, bhabinkamtibmas Yang telah membatu hingga acara ini terselenggara.

Sambutan berikutnya disampaikan Ketua Komite Sekolah Doktor M.Hasyim sekaligus menerima kembali penyerahan siswa. Dalam sambutannya beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh bapak Ibu Guru SMP Negeri 13 kota bima. 

Beliau berharap semoga bekal dari Bapak Ibu Guru menjadikan semangat para siswa untuk meniti ke jenjang berikutnya dan dapat berhasil mencapai cita-citanya. Beliau juga menyampaikan rasa senang dan puas atas layanan yang telah diberikan oleh pihak sekolah kepada para siswa maupun para orang tua/wali siswa.

Sambutan terakhir disampaikan Koordinator Pengawas SMP 13 Kota Bima Beliau menyampaikan bahwa beliau sangat puas dan bangga dengan apa yang sudah dicapai oleh SMP Negeri 13 kota bima, Beliau juga mendukung program sekolah yang bekerja sama dengan pihak luar terkait Tahfidzul Qur’an dan pihak sekolah juga memberikan penghargaan kepada beberapa siswa yang hafal Juz 30 Al-Qur’an.

Beliau mewakili Dinas Pendidikan dan Kebudayaan humaidin S.pd M.pd. mengucapkan terima kasih kepada Bapak Ibu Guru dan Karyawan SMP Negeri 13 kota bima yang telah berusaha maksimal dalam mewujudkan Standar Kompetensi Lulusan. Kepada para siswa diharapkan agar memiliki karakter Pancasila yaitu: 

1). Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan Berakhlak Mulia 2). Berkebinekaan global 3). Gotong-royong 4). Mandiri 5). Bernalar kritis 6). Kreatif. 

Dimulai dari pukul 08 sampai selesai acara ditutup oleh pembawa acara dan dilanjutkan dengan foto bersama tiap kelas yang dipandu oleh Waka Kesiswaan ahyani radiani S.pd. Acara ini juga disiarkan secara live streaming di Channel SMP Negeri 13 kota bima.(SekjendMDG).

Continue reading...

BRIDA Kota Bima Bersama Peneliti UM Malang, Riset Tumbuhan Pengikat Logam Berat di Teluk Bima


Juni 20, 2023

Kota Bima, Media Dinamika Global.id.~ 

Tim peneliti Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Kota Bima mendampingi Peneliti Univesitas Negeri Malang (UNM) melakukan penelitian di sekitar teluk Bima akibat fenomena Sea Snot yang terjadi pertengahan April 2022 Lalu. Penelitian lanjutan ini telah mengambil sampel yang lebih luas untuk mengetahui pengaruh beberapa jenis tumbuhan yang mampu mengikat logam berat akibat pencemaran limbah di beberapa area air tawar maupun air laut Teluk Bima. Selain peneliti dari BRIDA, ada peneliti dari Dikes Kota Bima yang mendampingi Peneliti daru UNM Malang tersebut tersebut.

Peneliti Bidang Kesehatan BRIDA Kota Bima, Asryadin, S.ST, MSi, menjelaskan, sebelumnya fenomena Sea Snot di teluk Bima sudah dilakukan beberapa kali peneltian, baik dari Labkesada maupun dari ITN Malang, secara garis besar hasil penelitian tersebut menunjukan pengaruh penggunaan obat tanaman di gunung mengakibatkan perubahan kadar garam di teluk Bima, hasil sampel ditemukan limbah atau residu obat tanaman yang dibawa oleh banjir gunung memengaruhi tingkat pertumbuhan alga beracun di sekitar teluk, limbah atau residu tersebut telah mengakibatkan munculnya fenomena alam Sea Snot di sepanjang teluk Bima. “Penelitian ini akan memberikan Kita informasi tambahan soal fenomena alam yang terjadi pada April Tahun lalu,” ujarnya.

Asryadin mengatakan, variable penelitian akan lebih diperluas dengan mengambil sampel tanaman, pengaruh limbah ini diduga telah menyebar juga di sejumlah muara sungai, sehingga perlu adanya penelitian terkait tanaman yang mampu secara alami mengikat kimia logam berat atau arsenic, tanaman yang diambil sampel tersebut yakni Kayu Apung, eceng Gondok dengan Kangkung.

Penelitian sebelumnya menunjukan parameter kimia di sejumlah lokasi air laut termasuk bagian hulu masih agak tinggi, maksud dari penelitian tersebut akan memberikan informasi kemampuan tiga tumbuhan tersebut dalam mengikat logam berat, jika penelitian itu berhasil maka akan tergambar bahwa ada sejumlah tumbuhan yang memiliki kemampuan vitoremi secara alami mengikat racun. “Sehingga meskipun ada peningkatan kadar cemaran segimen ada tumbuhan yang mampu secara alami akan mengikatnya dan tidak berbahaya bagi manusia maupun biota laut,” paparnya.

Dikatakannya, rencana penelitian tersebut dilakukan dengan model reduksi kadar COD, PO4, NO2, NO3, NH3 pada cemaran limbah Teluk Bima menggunakan Inovasi Ipomoea Aquatica, Pistia Stratiotes, Eichornia Bioremediator. “Hasil Penelitian ini akan sangat bermanfaat bagi Kita untuk mengetahui peran tumbuhan mengikat logam berat berbahaya di sekitar teluk akibat pencemaran yang terjadi,” paparnya.(SekjendMDG)

Continue reading...