Berikan Rasa Aman, Babinsa Koramil Selorejo Laksanakan Pengamanan Ibadah Peringatan Kenaikan Isa Almasih


Blitar,Media Dinamika Global.id. - Guna memberikan rasa nyaman dan aman bagi umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah peringatan Kenaikan Isa Almasih, Babinsa Koramil 0808/21 Selorejo Kodim 0808/Blitar Serda Saroni dan Bhabinkamtibmas, langsung terjun kelapangan guna melakukan pengamanan.

Untuk kegiatan pengamanan dilaksanakan di Gereja Kristen Kalam Kudus Desa Pohgajih Kec. Selorejo Kab. Blitar, Kamis (18/5/2023).

Serda Saroni mengatakan, ibadah peringatan Kenaikan Isa Almasih kali ini, dipimpin oleh Pdt Sozatulo Manao dengan tema Yesus Kristus masuk ke Surga, yang diikuti sebanyak 50 orang jemaat.

Danramil 0808/21 Selorejo Kapten Inf Warsono saat dikonfirmasi di tempat terpisah menuturkan, bahwa kehadiran Babinsa dalam rangka pengamanan di wilayah binaan ini, sebagai wujud rasa tanggung jawab.

Hal ini, sekaligus untuk memberikan rasa nyaman dan aman bagi umat Kristiani yang sedang melaksanakan kegiatan ibadah peringatan Kenaikan Isa Almasih.

Lebih lanjut Kapten Inf Warsono berharap, dengan adanya pengamanan ini, semoga umat Kristiani dapat melaksanakan ibadah dengan penuh hidmat, tegasnya (Dim0808).

Load disqus comments

0 comments