Polsek Bolo Lakukan Pengamanan Sholat Idul Fitri Warga Muhammadiyah


Kabupaten Bima NTB.- Media Dinamika Global.Id.- Polsek Bolo Polres Bima Polda NTB melakukan pengamanan Sholat Idul Fitri 1444 H Tahun 2023 warga Muhammadiyah di beberapa tempat di Kecamatan Bolo Kabupaten Bima Jum’at(21/4/2023).Pagi Tadi.

Pengamanan Sholat idul Fitri bagi Warga Muhammadiyah di beberapa tempat di wilayah kecamatan Bolo itu dilakukan oleh personel Polsek Bolo dan di kendalikan langsung Kapolseknya Iptu Nurdin.

Kapolsek Bima AKBP Hariyanto SH, SIK melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka  menuturkan  pengamanan itu dilaksanakan guna mengantisipasi gangguan keamanan,ketertiban dan khusuk masyarakat khususnya jamaah Muhammadiyah saat pelaksanaan Sholat Idul Fitri 1444 H.


Adapun tempat dilaksanakannya Sholat Idul Fitri 1444 H bagi Warga Muhammadiyah yakni,Lapangan Paruga Nae sila,Lapangan depan Puskesmas Bolo, Halaman Masjid Nurul Huda Desa Sanolo,Halaman Ponpes Ukhwah Islamiyah Bima Desa Sanolo Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.

Dalam kegiatan pengaman tersebut, petugas  memberikan himbauan,agar saling menghormati dan menjaga umat muslim lain yang sedang melaksanakan ibadah puasa seperti himbauan pemerintah pusat.

Kegiatan pengamanan berjalan dengan Khidmat, aman, lancar dan kondusif.

(HUMAS POLRES BIMA/Morex Bima 05).

Load disqus comments

0 comments