Wali Kota Bima, Festival Rimpu, Upaya Pelestarian dan Penguatan Budaya Tradisional Bima.


Bima NTB. Media Dinamika Global.Id. Dalam rangka upaya pelestarian Budaya Tradisional Rimpu, pemerintah Kota Bima gelar Festival Rimpu yang diikuti oleh seluruh Instansi maupun seluruh Kelurahan Se-Kota Bima. Sabtu, (27/08/22).

Kegiatan yang diikuti Ribuan peserta Rimpu, mewarnai keindahan Kota Bima di pagi hari, karena selain dari pada hiburan Rakyat Kota Bima, Rimpu juga merupakan Budaya Tradisional yang semestinya di perlu di jaga keberadaannya.

Tradisi berbusana (Rimpu) bagi wanita muslimah dengan menggunakan sarung tradisional khas daerah Bima. Rimpu pertama kali diperkenankan setelah masuknya Islam di Kesultanan Bima, sebagai bentuk tata cara ajaran Islam dalam menutup aurat bagi setiap wanita muslimah.

Selain itu Rimpu merupakan Budaya Tradisional Bima yang masih dijaga kelestariannya hingga saat ini, "Rimpu ini adalah pakaian yang diperuntukkan bagi kaum perempuan, sedangkan kaum lelakinya tidak memakai Rimpu tetapi ”Katente Tembe” (menggulungkan sarung di pinggang). 

Sarung yang dipakai ini dalam kalangan masyarakat Bima dikenal sebagai Tembe Nggoli yang dipintal sendiri melalui tenunan khas Bima yang dikenal dengan muna. 

Ada dua jenis Rimpu yang digunakan oleh perempuan Mbojo (Bima). Bagi perempuan yang belum menikah memakai busana Rimpu hanya kelihatan bagian mata dan telapak tangan saja. 


Sementara bagi perempuan yang sudah menikah atau berkeluarga memakai busana Rimpu boleh kelihatan wajah.

Adanya perbedaan penggunaan Rimpu yang masih gadis dengan yang telah bersuami sebenarnya secara tidak langsung menjelaskan kepada masyarakat terutama kaum pria tentang status wanita apakah wanita tersebut sudah berkeluarga atau masih gadis. Inilah yang unik dari budaya Rimpu.

Kegiatan Festival Rimpu yang di Pelopori oleh Wali Kota Bima, digelar didua lokasi pelepasan yakni yang di bagian barat start di lapangan Serasuba, sedangkan bagian timur star di lapangan Pahlawan Raba, kemudian finish di Kantor Wali Kota, di akhiri dengan pembagian Doorprize, yakni 3 unit Sepeda Motor dan berupa Bingkisan lainnya. (MDG 002)

Load disqus comments

0 comments