Ketua TP. PKK Dompu Bangkitkan Aksi Nyata Webinar Secara Daring


Dompu NTB. Media Dinamika Global. Id. Dalam rangka membangkitkan aksi nyata dan upaya perlindungan menyusui untuk kesehatan masyarakat, Tim Penggerak PKK Kabupaten Dompu lewat Pokja IV mengikuti kegiatan webinar secara daring yang di selenggarakan oleh Tim Penggerak PKK Provinsi NTB. (Kamis, 26/8/2021).

Kegiatan yang mengambil tema "Menyusui Saat Pandemi Covid 19 : Peran Ayah dan Keluarga, Kunci Sukses Dalam Pemberian ASI Ekslusif" juga memfasilitasi berbagai pengurus Tim Penggerak PKK kebawah, di antaranya Pengurus Tim Penggerak PKK Kota/Kabupaten, Pengurus Tim Penggerak PKK Kecamatan, Pengurus Tim Penggerak PKK Desa/Kelurahan, Kader Posyandu, Kader Dasawisma serta ayah / suami / kakek yang terlibat aktif dalam pengasuhan anak dikeluarga.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Dompu lewat Ketua Pokja IV Dr. Lila menjelaskan, "Webinar ini sangat bermanfaat memberikan informasi terbaru dan terkini kaitannya dgn pemberian ASI saat pandemi covid 19".

Lanjut Dr. Lila, "Lewat kegiatan ini, kedepannya agar ayah atau seorang suami bisa mendapatkan informasi - informasi  terkait dgn pemberian ASI sehingga dapat mendukung keberhasilan praktik menyusui yang paripurna" harapnya.(Ade MDG)

Load disqus comments

0 comments