Liga 4 PSSI NTB Bergulir Pekan Ini, 16 Klub Terbaik Lombok Siap Unjuk Gigi - Media Dinamika Global

Kamis, 08 Januari 2026

Liga 4 PSSI NTB Bergulir Pekan Ini, 16 Klub Terbaik Lombok Siap Unjuk Gigi


LIGA NTB, Media Dinamika Global.id.// Para pemain PS Mataram berebut bola saat bertanding pada Liga 3 Asprov PSSI NTB, tahun 2023, di GOR Turide 17 Desember, Kota Mataram. 

Sesuai jadwal, Liga 4 PSSI NTB ini akan kick off mulai akhir pekan ini, di GOR Turida 17 Desember, Sabtu, 10 Januari 2026. 

Terdapat 16 klub sepak bola akan bertanding selama kompetisi berlangsung. 

Klub-klub dari Pulau Lombok ini akan terbagi ke dalam empat grup awal, mulai dari Grup A hingga Grup D. Pada babak penyisian, mereka akan untuk memperebutkan posisi di babak selanjutnya. Jadwal pertandingan fase grup direncanakan berlangsung sepanjang bulan Januari 2026 dengan sistem pertemuan yang teratur setiap harinya. 

Setelah babak penyisihan selesai, tim-tim terbaik akan melaju ke putaran kedua yang terbagi dalam Grup I dan Grup J guna menentukan perwakilan wilayah. 

Puncak dari kompetisi zona ini bertujuan untuk menyaring tim yang berhak lolos menuju fase utama Zona NTB. 

Seluruh rincian teknis, termasuk waktu kick-off dan daftar tim tamu maupun tuan rumah, telah disusun secara sistematis.16 Klub dan Tahapan Kompetisi.

Struktur pembagian grup untuk tim sepak bola di Zona Pulau Lombok dalam turnamen Liga 4 PSSI NTB ini terbagi menjadi dua putaran Utama, dengan rincian sebagai berikut:

1.Putaran Pertama (Penyisihan Grup)Pada fase awal, tim-tim dibagi ke dalam empat grup (A, B, C, dan D), di mana masing-masing grup berisi empat tim:

• Grup A: PERSLOBAR, PS MATARAM, GARUDA MUDA FC, dan PS DAYGUN.

• Grup B: PS BIMA SAKTI, PS SELAPARANG RAYA, REDWOOD FC, dan BINTANG KEJORA FC.

• Grup C: MANDALIKA FC, BINTANG AMPENAN FC, PS HAMZANWADI, dan PS LOMBOK TENGAH.

• Grup D: ANZALA FC, PERSLOTIM, PS FATAHILLAH 354, dan INFA FC.

Comments


EmoticonEmoticon