Bhabinkamtibmas Polsek Sape Polres Bima Kota, Sambang Duka Wujud Empati Atas Meninggalnya Warga Binaanya - Media Dinamika Global

Kamis, 29 Januari 2026

Bhabinkamtibmas Polsek Sape Polres Bima Kota, Sambang Duka Wujud Empati Atas Meninggalnya Warga Binaanya


Sape, Media Dinamika Global.id.// Sebagai wujud kepedulian dan kedekatan dengan warga binaan, Bhabinkamtibmas Desa Parangina Polsek Sape Polres Bima Kota Aipda Faisal, melaksanakan kegiatan Sambang Duka, atas meninggalnya Warga Binaan Almarhum Muhammad Ata Alwalid Bin Sihabudin Arif, di RT 001 RW 001 Dusun Bou, Desa Parangina, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima, yang meninggal di RSUD BIMA karena Sakit, dan di Makamkan di TPU Rade Na'e Desa Parangina, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima, Kamis (29/1/2026)

Kegiatan Sambang Duka ini menjadi salah satu wujud nyata peran humanis Polri dalam membina hubungan baik dengan masyarakat, tidak hanya dalam kondisi suka tetapi juga dalam duka,sekaligus bentuk nyata kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat, khususnya dalam memberikan dukungan moral kepada keluarga yang sedang berduka.

Kapolsek Sape AKP Sirajudin, S.H., dan Jajaran Polsek Sape juga menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas meninggalnya Almarhum H. MUSA BIN ABA, semoga Almarhum Husnul Khatimah, mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, kekuatan, dan keikhlasan, Aamiin Ya Rabbal Alamiin 🤲🤲🤲 (***)

Comments


EmoticonEmoticon