Rasakan Keistimewaan Berbuka di Ayom Suite Mataram dengan Konsep "Back to Home" - Media Dinamika Global

Kamis, 27 Februari 2025

Rasakan Keistimewaan Berbuka di Ayom Suite Mataram dengan Konsep "Back to Home"

Foto: Dayu (Owner Shefu by Ayom Suite Mataram)

Mataram-NTB, Media Dinamika Global.Id - Ramadan menjadi momen istimewa yang penuh kehangatan, kebersamaan, dan tentu saja, santapan berbuka puasa yang menggugah selera. Tahun ini, Ayom Suite Mataram kembali menghadirkan paket Iftar Ramadan yang tidak hanya menawarkan hidangan lezat dari berbagai penjuru dunia, tetapi juga menghadirkan pengalaman berbuka puasa yang nyaman dan mewah dalam suasana eksklusif.

Paket Iftar dengan Konsep ‘Back to Home’

Owner Shefu by Ayom Suite Mataram, Dayu menyampaikan, menjalang Bulan Ramadhan, Ayom Suite mengusung nuansa rumahan yang akrab. “Kami menyediakan makanan untuk berbuka puasa yang hangat, layaknya seperti di rumah sendiri. Tradisi ini juga menjadi ajang silaturahmi, dimana kita bisa berbagi momen spesial bersama keluarga, teman-teman, sahabat, dan kerabat,” ujar Pemilik Ayom Suite.

Foto : Shita Kamala Devi (Head Chef Ayom Suite).

Ayom Suite Mataram menyediakan perpaduan sempurna antara hidangan khas Nusantara dan sentuhan internasional. Shita Kamala Devi, Head Chef Ayom Suite, menjelaskan bahwa setiap hidangan diracik dengan cita rasa autentik yang menggoda selera.

"Kami menyajikan berbagai pilihan menu seperti seafood, udang, daun jeruk, ayam panggang, bumbu wijen, serta sandwich yang cocok.  Untuk menu ringan sebelum menikmati hidangan utama,” jelas Chef Shita Kamala Devi.

Tidak hanya itu, lanjut Chef Shita Kamala Devi, setiap pengunjung juga berkesempatan menikmati takjil gratis dan free mocktail yang menjadi pelengkap sempurna untuk menyegarkan kembali energi setelah seharian berpuasa.

Lebih dari Sekadar berbuka, ada Kelas Memasak Takjil. Bagi pengunjung yang ingin merasakan pengalaman berbeda, Shefu by Ayom Suite juga mengadakan aktivitas menarik selama bulan Ramadan. 

“Setiap akhir pekan, kami mengadakan kelas memasak takjil yang bisa diikuti oleh siapa saja. Ini menjadi kesempatan seru bagi teman-teman semua yang ingin belajar membuat hidangan khas Ramadan,” terang  Chef Shita Kamala Devi.

Selain sajian kuliner yang menggugah selera, suasana di Ayom Suite Mataram menjadi daya tarik tersendiri. Dengan set-up hotel yang elegan dan pelayanan yang ramah, pengalaman berbuka puasa di sini terasa lebih istimewa. Setiap sudut ruangan dirancang untuk memberikan kenyamanan, sehingga para tamu bisa menikmati momen berbuka dengan suasana yang lebih tenang dan menyenangkan.

Berbuka puasa di Ayom Suite Mataram menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Untuk menikmati hidangan istimewa dalam suasana elegan, Anda dapat melakukan reservasi lebih awal. Jika memiliki permintaan khusus, jangan ragu untuk berdiskusi dengan tim Ayom Suite Mataram, karena seperti yang dikatakan Dayu, "Everything can be discussed."

Ayom Suite Mataram menyediakan dua pilihan paket berbuka puasa yang dapat disesuaikan dengan preferensi Anda, yaitu paket iftarnya Rp.100.000 dan Rp.125.000 per orang dengan promosi sampai minggu pertama bulan maret beli 4 dapet 5,  yang sangat ideal bagi Anda yang ingin menikmati momen berbuka bersama keluarga atau rekan kerja.

Rasakan kelezatan sajian dengan cita rasa spesial, dalam suasana yang hangat dan nyaman. Jadikan Ramadan tahun ini lebih berkesan dengan kebersamaan dan santapan istimewa di Ayom Suite Mataram. Selamat menikmati waktu berbuka puasa!. (Surya Ghempar).

Comments


EmoticonEmoticon