Subsatgas Binmas Amankan Pelaksanaan Pelipatan Kertas Suara Caleg di Kantor KPU


Dompu-NTB, Media Dinamika Global.Id.- Polres Dompu melalui Anggota Subsatgas Binmas Aiptu Ismi Andri Nurwati, S.H. bersama 2 orang lainnya turun mengamankan serta memberi Himbauan saat kegiatan pelipatan kertas suara Caleg yang berlangsung di Kantor KPUD Dompu, Selasa (9/1/2024) sekira pukul 09.30 Wita.

Adapun penyampaian himbauan sebagai berikut, menghimbau kepada KPU Kab. Dompu agar selalu mengawasi secara intens terhadap masyarakat yang melaksanakan pelipatan Kertas Suara Calon Legislatif DPRD Propinsi NTB.

Di himbau kepada Masyarakat yang melaksanakan pelipatan terhadap kertas suara agar  tidak melakukan kecurangan atau tindakan melanggar hukum seperti melakukan pencoblosan pada kertas suara  pada saat melakukan pelipatan Kertas Suara.

Kepada masyarakat yang melakukan pelipatan kertas suara apabila pada saat melakukan pelipataaan kertas suara kemudian di temukan kertas suara dalam keadaan rusak/sobek atau sudah tercoblos maka segera di laporkan ke pihak KPU Kab. Dompu.

Dihimbau kepada pihak KPU Kab. Dompu agar setiap saat melakukan pengecekan terhadap logistik yang sudah di terima oleh KPU Kab. Dompu di gudang baik yang berada di jl. Baru Kel. Bali satu maupun gudang yang ada di Kantor KPU Kab. Dompu.

"Kepada KPU Kab. Dompu agar secara intens untuk selalu berkoordinasi dengan pihak Polres Dompu khususnya terkait dengan pengamanan," ujar Ismi.

Adapun hasil yang di capai sebagai berikut, Pelakasanaan tahapan Pemilu Legislatif, Presiden dan Wakil Presiden tahun 2024 di Kab. Dompu berjalan dengan aman dan damai.

Pelaksanaan pelipatan kertas suara DPR RI di Kantor KPU Kab.Dompu tidak mengalami kendala, selanjutnya kertas suara yang sudah di lipat dikembalikan/disimpan di gudang logistik.

Gudang logistik pemilu tahun 2024 telah dilakukan pengaman baik oleh Brimob Kompi 2 Batalyon C maupun anggota Polres Dompu.

KPU Kab. Dompu selalu berkoordinasi dengan Polres Dompu sehingga setiap  kegiatan KPU Kab. Dompu akan selalu diamankan oleh Polres Dompu. 

Kegiatan dilaksanakan dari pukul  08.00 wita hingga pukul 16.00 wita dalam keadaan Aman dan Kondusif.

(Surya Ghempar).

Load disqus comments

0 comments