Irigasi Jebol, Masyarakat Kecamatan Sumberejo Mengadu Ke DPRD Tanggamus Komisi 3 Dapil 3


Tangamus,lampung.- Media Dinamika Global.Id,- Puluhan warga masyarakat kecamatan Sumberejo berharap kepada pemerintah untuk segera memperbaiki bendung Way mincang 6, yang sudah selama 3 tahun belakangan ini tidak berfungsi yang mengairi lahan pertanian seluan 80 Ha lebih serta perbaikan bendungan irigasi way mincang 8 yang jebol tergerus banjir pada Desember 2023 lalu yang mengaliri 50 ha sawah. Minggu 31-12-23

Harapan tersebut disampaikan kepada anggota DPRD komisi 3 Dapil 3 Hendrawan Adam pada saat melakukan pengecekan secara rutin oleh para petani tersebut.

Sugeng salah satu warga kecamatan Sumberejo, berprofesi sebagai petani pengguna air bendungan Way mincang 6 mengatakan bahwa, bendungan yang dibangun tahun 2010 jebol sebagian di tahun 2020 yang berakibat pemanfaatan air di irigasi tersebut tidak maksimal.

Lebih lanjut Sugeng menceritakan, lalu setelah bendungan tersebut jebol, seluruh warga pengguna air Way mincang 6 memperbaiki bendungan tersebut secara swadaya, tetapi karena anggaran yang tidak mencukupi maka bangunan tersebut tidak sepenuhnya terbangun semua.

” Kami sudah mengirim kan proposal kepada pihak pemerintah melalui Pekon, tetapi selama 3 tahun ini kami hanya dijanjikan saja sehingga kami secara swadaya memperbaiki bendungan itu sebatas anggaran yang ada ” kata Sugeng.

Sebagai koordinator petani pengguna air Way mincang 6, Sugeng sangat berharap agar kiranya pemerintah dapat segera memperbaiki bendungan tersebut, karena selama 3 tahun ini banyak sawah yang beralih fungsi menjadi lahan palawija karena kurangnya pasokan air.

” Saya mewakili masyarakat petani Way mincang 6, mengharapkan kepada pemerintah agar segera memperbaiki bendungan ini agar pertanian di kecamatan Sumberjo dapat seperti sedia kala, sehingga kebutuhan beras di kecamatan sumberjo dapat terpenuhi dari hasil panen lokal ” tandasnya.

Setelah mendengar keluhan dari masyarakat petani pengguna air way mincang 6, anggota DPRD komisi 3 Dapil 3 tersebut kembali mendengarkan keluhan dari masyarakat petani pengguna air way mincang 8 yang diwakili oleh Tumiran selaku Kadus 01 Pekon Argomulyo kecamatan Sumberejo.

Tumiran sangat berharap agar bendungan way mincang 8 yang mengaliri kurang lebih 50 hektar sawah yang jebol pada Desember lalu dapat segera dibangun kembali, karena bendungan tersebut sangatlah vital sebagai   aliran irigasi yang berguna bagi kelangsungan hidup masyarakat.

” saya mohon agar kiranya pemerintah dapat segera membangun bendungan way mincang 8 ini yang sangat kami butuhkan demi mempertahankan kelangsungan hidup kami sebagai masyarakat petani ” harap Tumiran.

Sementara itu Hendrawan Adam selaku anggota DPRD Komisi 3 Dapil 3 akan membawa permasalahan ini langsung kepada PUPR Tanggamus dan akan diperjuangkan dan diprioritaskan untuk segera dibangun guna mensukseskan program pemerintah tentang ketahanan pangan.

” Persoalan ini akan kami bahas dalam rapat komisi 3 DPRD kabupaten Tanggamus bersama mitra kerja supaya dapat segera di prioritaskan untuk pembangunan nya agar kelangsungan hidup masyarakat petani kecamatan Sumberejo dapat terus terjaga ” tandasnya (Umar)MDG .

Load disqus comments

0 comments