Salah Satu Figure Kepala Sekolah, Bertekad Memajukan Dunia Pendidikan Di SMKN 1 Monta


Monta Bima. Media Dinamika Global. Id. -Figur Kepala Sekolah yang bertekad memajukan Dunia Pendidikan di SMK Negeri 1 Monta. Kepala sekolah SMK Negeri 1 Monta melakukan sosialisasi diri dan program sekolah SMKN 1 MONTA di masjid Baiturrahman Desa Sie

Sebelumnya Kepala Sekolah SMKN 1 Monta memperkenalkan diri di hadapan jama'ah sholat jum'at dengan menyebut namanya M. Olan Wardiansyah S.Pel. M.Pd. biasa di panggil ( Papi Olan ) yang sebelumnya bertugas di SMKN 1 LAMBU Kecamatan Lambu Kab. Bima .

Pada saat ini Kepala Dinas Pendidikan propinsi NTB mengamanahkan kepada saya menjabat sebagai Kepala Sekolah SMKN 1 Monta menggantikan Bapak Faturrahman setelah serah terima jabatan beberapa hari yang lalu. Jum'at 14 juli 2023

Dalam acara Sosialisasinya beliau menyampaikan Agenda kerja yang pertama program kursus komputer oleh siswa siswi di dalam maupun diluar sekolah dengan memanfaatkan fasilitas yang ada. 

Yang kedua mendatangkan perusahan besar perewakilan Negara Jepang untuk kerja sama mengembang ilmu dalam bidang peternakan sehingga Para Alumni SMKN1 MONTA dapat kerja di Jepang .

Ketiga program sekolah hijau dengan mengajak para Dewan Guru dan semua warga sekolah memperindah taman-taman Sekolah menjadi ( sekolah hijau ).

Dengan semangat beliau menyampaikan tekadnya, memajukan dunia pendidikan di SMK Negeri 1 Monta dan diminta dukungan semua anggota komite sekolah, masyarakat para media( media MDG tentunya) demi kemajuan Dunia pendidikan di sekolah SMKN 1 MONTA

Seusai acara sosialisasi awak media MDG  menemui beliau di Aula Masjid agar menjalin kemitraan.Ia mengucapkan terima kasih kepada awak media MDG yang mau bersilaturahmi ke sekolah kami untuk menjalani tugas sebagai sosial controlnya,kalau ada kegiatan di sekolah kami saya akan selalu terbuka dan transparan. Silahkan kalau mau dipublikasikan tuturnya

Semoga dengan kehadiran figur baru ini membawa perubahan dalam mencapai visi dan misi sekolah serta memicu terus semangat SMKN 1 MONTA untuk berptestasi dan melahirkan generasi-generasi muda yg memiliki daya saing global.( Bustam)

Load disqus comments

0 comments