Media Dinamika Global: Pendidikan
Tampilkan postingan dengan label Pendidikan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pendidikan. Tampilkan semua postingan

Senin, 13 Oktober 2025

Tingkatkan Kedisiplinan, SMA Negeri 2 Monta Lakukan Razia Rutin


Kabupaten Bima. Media Dinamika Global.id. Dalam rangka menegakkan kedisiplinan di sekolah, SMA Negeri 2 Monta melalui Organisasi OSIS melaksanakan razia rutin dipimpin oleh guru BK dan OSIS. Senin, (13/20/25).

Razia rutin ini dilakukan dengan memeriksa beberapa aspek, antara lain pakaian, kebersihan diri mulai dari kuku, rambut, dan isi tas para siswa. 

Pemeriksaan ini tentunya dilakukan dengan tetap memperhatikan privasi para siswa, dimana pemilik tas memberikan izin sebelum pemeriksaan dilakukan dan tetap mendampingi proses pemeriksaan barang-barang di dalamnya.

Jika dalam pemeriksaan ataupun razia rutin ini, ditemukan barang-barang yang tidak berkaitan dengan kegiatan KBM, maka tidak diizinkan untuk di bawa masuk ke lingkungan sekolah atau akan disita sebagai bagian dari upaya untuk menegakkan aturan yang telah ditetapkan oleh sekolah.

Dikonfirmasi awak Media ini, Drs. Suherman menjelaskan, tujuan dari kegiatan razia rutin ini adalah untuk menjaga dan meningkatkan disiplin siswa di sekolah, ujarnya.

Lanjutnya, namun dalam hal ini, kami akan tetap memastikan bahwa setiap siswa harus mematuhi aturan yang ada, diharapkan lingkungan belajar di SMA Negeri 2 Monta ini dapat lebih kondusif dan mendukung proses pendidikan yang berkualitas.

Dan kedisiplinan yang kita tanamkan ini, semata-mata untuk mereka, demi masa depan mereka, jika hari ini kita menanamkan nilai-nilai disiplin, maka selamanya akan tetap seperti ini.

Terakhir disampaikannya, Saya selaku Kepala SMA Negeri 2 Monta berharap mereka tidak salah paham terkait dengan aturan yang kami tetapkan ini, karena ini merupakan upaya kami agar mereka bisa lebih baik.

Uupaya seperti ini tidak hanya sebagai bentuk penegakan aturan sekolah, tetapi juga sebagai pembelajaran bagi siswa untuk lebih memahami pentingnya kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari, yang akan membawa manfaat positif dalam pengembangan pribadi dan akademik mereka di masa depan, tutupnya. (Tim MDG)

Kamis, 09 Oktober 2025

Korwil Monta, Utus Dua Tim Tangguh, Di Turnamen Bola Voli Putri Danramil Cup 1


Kabupaten Bima. Media Dinamika Global.id. Kembali berlaga, Tim Bola Voli Putri di bawah naungan Korwil Kecamatan Monta Bahtiar, S.Pd pada Turnamen bergengsi Bola Voli Putri Danramil Cup 1, yang di gelar di Posramil Parado. (Kamis, (09/10)25)

Sebelumnya salah satu Tim B utusan Korwil Kecamatan Monta mampu menaklukkan Tim dari PKM Kecamatan Parado dengan Skor telak 2-0, kini kembali Tim A menaklukkan Tim PKK Kecamatan Parado dengan Skor 2-0.

Pada laga tersebut, kedua Tim saling menunjukkan kemampuan mereka, skor demi skor tercipta diantara kedua Tim, namun dengan kekuatan dan kekompakan Tim dari Korwil Kecamatan Monta, mampu menaklukkan Tim PKK Parado tanpa perlawanan, kemenanganpun berpihak pada Tim Korwil Monta dengan skor 2-0.

Melihat Kemenangan kedua Tim nya, Korwil Kecamatan Monta Bahtiar, S.Pd begitu bersemangat sekali, Iya...saya sangat bangga dengan penampilan kedua Tim ini, dengan kekuatan yang mereka bangun dilapangan, mereka mampu menaklukkan Tim-tim lain, bahkan 2-0, dengan kemenangan ini saya sangat optimis bahwa kedua Tim ini akan sampai ke babak final, ujarnya penuh semangat.

Lanjutnya, namun saya tetap berharap mereka tidak berpuas diri dengan kemenangan hari ini, karena di laga selanjutnya akan ada lawan-lawan yang mungkin lebih hebat lagi, maka tugas saya bersama dengan pelatihnya sebelum kembali berlaga, akan terus melatihnya dan mengembangkan keterampilan dan performa fisik serta mental pemain, merancang strategi -strategi baru,p sehingga mereka kembali memenangkan pertandingan tersebut.

Dan yang paling penting adalah bagaimana upaya kita semua untuk memberikan motivasi dan dukungan moral kepada kedua tim andalan ini, demi mengangkat nama Instansi Pendidikan Kecamatan Monta.m, harap Bahtiar. (Tim MDG)

Rabu, 08 Oktober 2025

Korwil Pendidikan Soromandi Tuntaskan Penilaian E Kinerja dan Supervisi di 33 PAUD


Soromandi. Media Dinamika Global.Id.- Tim Kerja Korwil Pendidikan Kecamatan Soromandi telah menilai kepala sekolah dan guru melalui kegiatan rutin setiap tahun yaitu E-Kinerja untuk kepala TK dan Supervisi PAUD (Kelompok Bermain dan Satuan PAUD Sejenis). 

Tim kerja yang terdiri dari unsur Korwil, Pengawas TK/SD dan Penilik PAUD Dikmas melaksanakan tugas dari tanggal 15 September sampai dengan 8 Oktober 2025.

Ketua tim H. Yasin, S.Pd mengungkapkan bahwa penilaian E-Kinerja merupakan kegiatan wajib yang dilakukan untuk melakukan pengukuran dan penilaian mutu perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi kinerja kepala sekolah selama 1 tahun pelajaran. Lebih lanjut beliau mengungkapkan bahwa selain penilaian berbasis aplikasi, juga dilakukan penilaian administrasi kepsek dan guru sebagai pendukung utama dalam kegiatan pembelajaran.

Pada kesempatan yang berbeda Korwil Pendidikan Kecamatan Soromandi H. Fahris, S.Pd., M.Pd menyampaikan harapannya dengan adanya kegiatan ini pendidikan di Kecamatan Soromandi agar terus meningkatkan kualitas dan mutu pembelajaran serta meningkatnya kompetensi kepala sekolah dan guru-guru agar tercapai lulusan yang siap mengahadapi tantangan zaman dan memiliki bekal yang cukup untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi.

Layanan TK/KB/SPS menjadi tempat terbaik untuk membina dan membimbing peserta didik sesuai dengan cita-cita pendidikan. Daya serap dan mutu lulusan yang berkualitas menjadi tujuan utama dalam pelaksanaan penilaian kinerja dan supervisi.

Senin, 06 Oktober 2025

Ikuti Turnamen Bola Volly Danramil Cup 1, Tim Utusan Korwil Monta Menang Atas PKM Parado


Kabupaten Bima. Media Dinamika Global.id. Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke-80 Tahun 2025, Koramil 1608-07/Monta resmi membuka Semi Open Turnamen Bola Volly Danramil Cup 1, yang diselenggarakan di lapangan Bola Voli Pos Ramil Parado Wane. Minggu, (05/10/25)

Turnamen ini diikuti oleh 16 tim dari tingkat Instansi Pendidikan dan 16 tim dari Desa (Umum) terbaik Se-Kecamatan Monta dan Parado  yang siap bertanding dengan penuh semangat dalam memperebutkan tropi Danramil  Cup Tahun 2025


Di hari ke tiga pertandingan, laga panas antara kedua Tim utusan Korwil Kecamatan Monta melawan Tim dari PKM Kecamatan Parado.


Dalam pertandingan tersebut, nampak saling meningkatkan intensitas permainan, sehingga point pun tercipta dengan begitu ketat antara kedua Tim.


Pada awal set pertama, Tim dari Kecamatan Monta begitu mendominasi permainan hingga sampai dengan akhir dan memenangkan set pertama tanpa perlawanan yang begitu ketat.


Lagi-lagi memasuki set kedua, kembali kedua Tim saling memperkuat pertahanan, namun karena Tim dari Kecamatan Monta begitu kuat hingga terlihat poin demi poin dikumpulkan oleh mereka, akhirnya set kedua juga di menangkan oleh Tim utusan Korwil Kecamatan Monta dua set tanpa perlawanan.


Menanggapi kemenangan tersebut, Bahtiar, S.Pd menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pemain yang sudah berjuang keras untuk memenangkan pertandingan melawan Tim dari PKM Kecamatan Parado, ya...saya begitu bangga dan terharu, karena mereka sudah menunjukkan kekompakan dalam lapangan, sehingga mereka menang tanpa perlawanan, ujarnya.


Lanjutnya, namun saya berharap agar mereka tidak berpuas diri dengan kemenangan hari ini, karena tentunya akan masih ada lawan-lawan yang lebih kuat lagi, dan semoga kekompakan ini akan tetap dipertahankan dan hingga menuju ke babak akhir atau babak final nantinya, harapnya.


Ditempat yang berbeda, Danramil 07/ Monta Kapten Inf. Ibrahim dilokasi menyampaikan rasa syukur atas kelancaran acara pertandingan turnamen Danramil Cup 1 ini, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke-80 Tahun 2025, ujarnya.


Lanjutnya, perlu di pahami bahwa kegiatan ini bukan hanya hiburan, tetapi juga momentum mempererat silaturahmi antara TNI dan masyarakat, serta wadah lahirnya atlet-atlet bola volly berbakat dari baik di Kecamatan Monta maupun Kecamatan Parado. (Tim MDG).

Sabtu, 04 Oktober 2025

Diduga Dana BOS Ratusan Juta di SDN 46 Lela Kota Bima Dikorupsi Kepala Sekolah


Kota Bima, Media Dinamika Global.id.--Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) ratusan juta rupiah di sekolah tingkat SD negeri 46 Lela Kota Bima di diduga dikorupsi. Berinisial TH dalam kasus ini adalah seorang kepala sekolah.

Kami minta kepada inspektorat, BPK, KPK turun ke tiap-tiap sekolah Agar di audit dana BOS sejumlah Rp 243 juta tahun anggaran 2023.

"Pihak inspektorat harus melakukan penetapan terhadap inisial TH dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi Dana Bantuan Operasional Sekolah pada SDN 46 lela tahun 2023," kata Armanul HaQim ketua harian LSM Media Dinamika global, Selasa (9/9/2025).

Total dana BOS adalah Rp 2043 juta pada tahun 2003 Akibat perbuatan TH menyebabkan kerugian negara sekitar Rp 243 juta rupiah.

"Bahwa akibat perbuatan kepala sekolah, negara mengalami kerugian negara," ujarnya Armanul HaQim ketua harian LSM Media Dinamika global.

Kasus dugaan korupsi lainnya terjadi di SDN 46 Negeri Lela kota bima yang melibatkan bendahara, sekretaris kepala sekolah bernama Tuti Haryati. Dia menjadi harus dicopot dari jabatannya kepala sekolah, dan juga karena diduga melakukan korupsi dana BOS  secara berjama'ah Rp 204300.000.00rp pada tahun anggaran 2023.

"Kami minta kepada inspektorat, BPK, KPK, copot kepala sekolah tersebut karena merugikan negara menetapkan inisial TH dalam dugaan tindak pidana korupsi Dana Bantuan Operasional Sekolah pada SDN 46 lela tahun 2023," kata Ketua harian Armanul HaQim LSM Media Dinamika global. Selasa (9/9/2025).

Total BOS di SDN 46 lela pada tahun 2023 sebesar Rp 204300.00 juta rupiah.

(TH) Tuti Haryati kepala sekolah sebagai penanggungjawab dana BOS pada tahun itu dinilai tidak melakukan pengelolaan sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan,Riset, Dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 63 tahun 2022 dan Nomor 63 tahun 2023 serta UU RI Nomor 20 Tahun 2001. Sehingga menyebabkan kerugian negara sekitar 24300.000.00

"Bahwa akibat perbuatan berinisial TH sebagai kepala sekolah, negara mengalami kerugian dengan Jumlah kurang lebih Rp 24300 juta rupiah," jelasnya.(Sekjend MDG)

Jumat, 03 Oktober 2025

SMA Negeri 1 Woha Terus Berbenah dengan Inovasi Program Unggulan“Coin Cinta Berpahala dan LISA ” Jadi Motor Perubahan Karakter Siswa.

    Plt. Kepala SMA Negeri 1 Woha, Ikhsan, Spd.


Woha, Bima. Media Dinamika Global.Id_ Dalam upaya menciptakan lingkungan sekolah yang lebih bersih, tertib, dan berkarakter, SMA Negeri 1 Woha terus melakukan pembenahan melalui berbagai inovasi program unggulan. Dua program terbaru yang menjadi perhatian utama adalah “Cinta Coin Berpahala dan Lihat Sampah Ambil (Lisa)”.


Program “Cinta Coin Berpahala” merupakan inisiatif yang menggabungkan pendidikan karakter, kepedulian sosial, dan semangat berbagi. Dalam program ini, siswa didorong untuk menyisihkan uang koin secara sukarela yang nantinya akan digunakan untuk kegiatan sosial seperti bantuan kepada siswa kurang mampu, santunan, dan aksi solidaritas lainnya. Kegiatan ini tidak hanya melatih siswa untuk peduli terhadap sesama, tetapi juga membiasakan mereka beramal sejak dini.


Sementara itu, program “Lihat Sampah Ambil” bertujuan menanamkan kesadaran lingkungan dan tanggung jawab pribadi pada setiap warga sekolah. Siswa diajak untuk tidak hanya menjaga kebersihan di sekitarnya, tetapi juga aktif mengambil tindakan setiap kali melihat sampah berserakan. Kebiasaan sederhana ini diharapkan mampu membentuk karakter peduli lingkungan yang kuat dalam diri setiap siswa.


Kepala SMA Negeri 1 Woha, Ikhsan, Spd, Menyampaikan bahwa program-program ini lahir dari kebutuhan mendesak untuk membangun budaya positif di sekolah. “Kami ingin mencetak generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga berjiwa sosial, peduli lingkungan, dan memiliki karakter yang kuat,” ujarnya pada media ini sabtu (03/10).


Respons positif datang dari para guru, siswa, dan orang tua yang melihat langsung dampak dari program-program ini. Lingkungan sekolah menjadi lebih bersih, interaksi sosial siswa lebih harmonis, dan semangat kebersamaan semakin tumbuh.


SMA Negeri 1 Woha berkomitmen untuk terus berinovasi dalam menciptakan lingkungan belajar yang nyaman, mendidik, dan membentuk pribadi yang utuh. Dengan semangat gotong royong dan kepedulian, sekolah ini siap menjadi contoh pendidikan karakter berbasis aksi nyata di Kabupaten Bima dan sekitarnya. (Mdg/04)


Senin, 29 September 2025

Ikhsan Cetus Visi Misi Baru SMAN 1 Woha, Wujudkan Generasi Yang Berakhlak Mulia, Cerdas, Terampil dan inovatif.

Plt Kepsek SMA Negeri 1 Woha./Foto/Zain.


Woha, Bima.Media Dinamika Global.Id_Dibawah pimpinan Plt Kepsek, Ikhsan, Spd, SMA Negeri 1 Woha membawa warna baru dengan mencetus Visi Misi baru sebagai pedoman untuk mendukung arah program kegiatan sekolah yang lebih baik dan menciptakan siswa yang berakhlak dan berprestasi.



 Plt Kepsek SMA Negeri 1 Woha, Ikhsan, Spd, Menjelaskan bahwa, Didunia Pendidikan, mencetak siswa yang berakhlak mulia bukan hanya menjadi tujuan tetapi sebuah kewajiban moral yang harus di junjung tinggi oleh setiap Lembaga Pendidikan. Visi dan misi sekolah dalam mengembangkan karakter berakhlak mulia pada siswa sangat penting untuk menciptakan generasi masa depan yang tidak hanya cerdas secara akademis tetapi juga memiliki integritas, etika dan empati. Ucapnya pada sejumlah awak media senin (29/09) diruangannya.


Ikhsan, Memaparkan, Visi berakhlak mulia adalah untuk menciptakan lingkungan belajar yang mendukung perkembangan karakter positif siswa. Visi ini bertujuan untuk membentuk individu yang tidak hanya unggul dalam pengetahuan tetapi juga memiliki nilai-nilai moral dan etika tinggi dalam visi ini, sekolah berkomitmen untuk mendidik siswa dengan prinsip-prinsip kejujuran,tanggung jawab dan saling menghormati serta mendorong mereka untuk berkontribusi positif kepada masyarakat. 


"Visi ini juga mencakup pengembangan karakter yang melibatkan penerapan nilai-nilai religius,budaya dan sosial yang relevan dengan kehidupan sehari-hari. Sekolah ingin siswa memahamipentingnya akhlak mulia dalam interaksi dengan orang lain dan bagaimana hal tersebut mempengaruhi kesejahteraan komunitas secara keseluruhan" Ujarnya.


Sedangkan, Visi Terwujudnya generasi yang berakhlak mulia, cerdas, terampil, dan inovatif" mencakup beberapa hal penting, Akhlak mulia sebagai dasar perilaku, kecerdasan sebagai kemampuan berpikir dan belajar, keterampilan sebagai kemampuan praktis, dan inovasi sebagai kemampuan menciptakan hal baru. 


"Visi ini bertujuan untuk mencetak generasi yang tidakhanya cerdas secara intelektual, tetapi juga berintegritas, kompeten, dan mampu beradaptasidengan perubahan zaman.Berakhlak Mulia:Visi ini menekankan pentingnya pendidikan karakter, yaitu pembentukan moral dan nilai-nilai luhur yang akan membentuk pribadi yang baik dan bertanggung jawab.Cerdas.


Visi ini juga mengacu pada kemampuan berpikir kritis, analitis,dan kreatif,serta kemampuanbelajar sepanjang hayat.Terampil:Visi ini menekankan pentingnya pendidikan keterampilan praktis, baik di bidang teknologi,seni,maupun keteramnpilan hidup lainnya. Visi ini mengacu pada kemampuan menciptakan hal baru, mengembangkan ide-ide kreatif,dan mampu beradaptasi dengan perubahan zaman.


Misi:“Membentuk generasi yang berakhlak mulia sebagai landasan utama, cerdas dalam berpikirdan bertindak, terampil dalam berkarya, serta inovatif dalam menghadapi tantangan zaman”.Misi sekolah dalam menggapai visi berakhlak mulia terdiri dari beberapa aspek penting yangharus dilaksanakan dengan konsisten dan penuh dedikasi. 


Pengembangan kurikulum berbasis karakter di sekolah tidak hanya fokus pada materi pelajaran, tetapi juga harus mencakup pembentukan karakter dengan mengimplementasikan pada pelajaran tentang nilai-nilaimoral,etika dan sosial pada siswa.Penerapan praktik baikSudah menerapkan praktik baik sehari-hari yang mendukung pengembangan akhlak mulia seperti kebiasaan bersikap jujur, menghargai waktu dan bertanggung jawab atas tindakan sendiri.


Partisipasi orang tua dan masyarakat dalam misi ini melibatkan kolaborasi erat antara orang tua, komunitas, dan sekolah untuk mendukung pendidikan dan perkembangan anak. Kolaborasi ini bisa berupaberbagai kegiatan, mulai dari dukungan finansial hingga partisipasi langsung dalamkegiatan pembelajaran dan kegiatan sekolah yang mendukung terbentuknya karakterberakhlak mulia untuk menciptakan lingkingan yang kondusif.Program pengembangan diriMenyediakan program-program khusus yang bertujuan untuk mengembanganketerampilan sosial emosianal siswa, termasuk pelatihan kepemimpinan manajemenkonflik dan empati.


 Penilaian dan evaluasiMelakukan penilaian dan evaluasi secara berkala untuk memonitor kemajuan siswadalam pengembangan karakter dan memberikan umpan ballik yang kontruktif untukperbaikan berkelanjutan.Strategi Implementasi Visi dan MisiUntuk mencapai visi dan misi berakhlak mulia sekolah perlu mengimplementasikan berbagaistrategi yang mencakup, Pelatihan dan workshop, mengadakan pelatihan dan workshop untuk guru dan staf tentang cara mendidik siswadengan nilai-nilai moral etika.


Menyediakan kegiatan ekstra kurikuler yang mempromosikan pengembangan karakterseperti kepemimpinan, kegiatan sosial, pelayanan masyarakat.


Penegakkan sekolah yang jelas dan adil mengenai perilaku dan tindakan yangmencerminkan nilai-nilai akhlak mulia. Pencapaian dan penghargaan menghargai dan mengakui siswa yang menunjukan sikap dan tindakan berakhlak mulia sebagai bentuk motivasi dan penguatan positif.


Kesimpiulan Visi dan misi berakhlak mulia siswa merupakan pondasi penting dalam membentuk generasi masa depan tidak hanya terampil secara akademik tetapi juga memiliki karakter yang kuat dan etika yang tinggi. 


Dengan menerapkan strategi yang tepat dan melibatkan semua pihak terkait sekolah dapat menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan karakter positif padasiswa.Kami mengundang semua guru, orang tua dan siswa untuk berkomitmen bersama dalam mewujudkan visi dan misi ini. 


Menutup penjelasan terkait Visi misinya Plt Kepsek SMA Negeri 1 Woha Mengajak, Mari kita bekerja sama untuk menciptakan generasi yang tidakhanya cerdas, tetapi juga berakhlak mulia. Tutupnya(Mdg/04)



Minggu, 28 September 2025

SMA Negeri 1 Woha Adakan Kegiatan Imtaq Rutin Setiap Hari Jumat Dibarengi Kegiatan Coin Cinta Berpahala.


Suasana kegiatan Imtaq dilingkungan Sekolah SMA Negeri 1 Woha, Jum,at kemarin (26/09)


Woha, Bima. Media Dinamika Global.Id_ Dalam rangka membentuk karakter peserta didik yang religius dan berakhlak mulia, SMA Negeri 1 Woha secara rutin melaksanakan kegiatan Imtaq (Iman dan Taqwa) setiap hari Jumat pagi dan dibarengi pengumpulan Coin Cinta Berpahala. Kegiatan ini menjadi agenda tetap sekolah sebagai bagian dari pembinaan mental spiritual siswa.


Kegiatan Imtaq ini dilaksanakan di Musholah dan halaman lingkungan sekolah dan diikuti oleh seluruh siswa, guru dan tenaga kependidikan. Bentuk kegiatan yang dilakukan ceramah agama atau siraman rohani, dzikir bersama dan doa bersama.

PLT, Kepsek SMA Negeri 1 Woha, Ikhsan, Spd.


PLT Kepala SMA Negeri 1 Woha, Ikhsan, Spd, Menyampaikan bahwa disetiap hari jum'at selain kegiatan Imtaq yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keimanan para siswa serta untuk meningkatkan kedisiplinan dalam diri peserta didik. Juga mencetus kegiatan pengumpulan "Coin Cinta Berpahala" Untuk mendukung kegiatan Imtaq para siswa baik dalam lingkungan sekolah maupun kegiatan Imtaq di sekitar lingkungan sekolah.


“Melalui kegiatan Imtaq ini, kami berharap siswa tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki kepribadian yang baik dan bertanggung jawab,” ujarnya pada media ini senin tanggal (29/09) di ruangannya.


Kegiatan ini disambut antusias oleh para siswa. Salah satu siswa, Mengungkapkan bahwa kegiatan Imtaq menjadi momen yang menenangkan dan memotivasi untuk menjalani hari-hari sekolah dengan semangat positif.


Sementara itu, Wakil Kepsek Bidang Kurikulum, Sahdin, Spd, Mengatakan, Kegiatan Imtaq merupakan kegiatan bimbingan kerohanian kepada siswa sebagai upaya pembinaan karakter.


"Melalui kegiatan ini, seluruh siswa diingatkan pentingnya hadir tepat waktu sebagai bentuk kedisiplinan dan tanggung jawab terhadap tata tertib sekolah". Ujarnya.

Dengan adanya program Imtaq setiap Jumat, berharap SMA Negeri 1 Woha dapat terus mencetak generasi muda yang cerdas dan berkarakter baik.(Mdg/04)



Kamis, 18 September 2025

Persatuan Guru Sekolah Swasta Kota dan Kab. Bima Demo di Sejumlah Instasi


Kota Bima, Media Dinamika Global.Id || Ratusan tergabung dalam Guru Swasta Bersatu Menggugat melakukan aksi demonstrasi di Depan Kantor DPRD kabupaten Bima dan di sejumlah instansi-instansi lainnya, menuntut  "BERIKAN KESEMPATAN YANG SAMA BAGI GURU SEKOLAH SWASTA PADA PROGRAM PPPK GURU". Kamis, (18/09/25).

Kendy selaku Koordinator Wilayah Kecamatan Lambu Kabupaten Bima, mengatakan, jeritan, tangis pilu Guru Sekolah Swasta dengan adanya diskriminasi pada Program PPPK Guru. Gerakan yang kami bangun pada kesempatan ini lahir dari nurani dan keinginan kuat untuk bisa mengikuti seleksi PPPK demi mendapatkan kesejahteraan, gaji yang layak, tunjangan, dan status kepegawaian yang pasti, menyusul ketidakadilan karena seringkali Guru Sekolah Swasta tidak diberi kesempatan untuk mengikuti seleksi PPPK pada tiap tahap yang diselenggarakan akhir-akhir ini. 

"Kami juga Guru, yang mendidik, membimbing, mengarahkan dan melatih anak-anak bangsa sama seperti Guru-guru di sekolah Negeri," ujarnya.

Rendy menegaskan, kami juga mendidik siswa/siswi sebagaimana kurikulum yang telah ditentukan oleh Kemendikdasmen.

"Kami juga tercantum Nama dalam Data Guru di Dapodik dan kami juga adalah Guru di Negara Kesatuan Republik Indonesia ini," tegasnya.

Atas hal demikian, lanjut Kendy, kami berharap adanya kuota khusus atau afirmasi untuk guru swasta agar tidak dibeda-bedakan, karena ASN adalah hak semua warga negara dan mereka juga berkontribusi dalam mencerdaskan anak bangsa.

"Dan kami berharap kepada Legislatif dan Eksekutif dapat memperhatikan kesejahteraan Guru di sekolah Swasta tanpa Diskriminasi," tuturnya.

Kata Kendy, Poin penting dalam gerakan ini adalah "BERIKAN KESEMPATAN YANG SAMA BAGI GURU SEKOLAH SWASTA PADA PROGRAM PPPK GURU".


Disini lain, gerakan kami ini didukung beberapa istansi yang kami kunjungi tadi yakni DPRD Kab. Bima, KEMENAG Kab. Bima, KCD. DIKBUD Kota/Kab. Bima dan BUPATI BIMA, tentunya kami tetap kawal atas persolan ini karena menyakut nasib kami.

"Apabila tuntutan kami diabaikan maka, kami akan melakukan Konsolidasi secara Totalitas menggerakkan seluruh Guru Sekolah Swasta di Kota/Kabupaten Bima untuk melakukan GERAKAN JILID II dan tanpa henti!," tutupnya. (Surya Ghempar).