Gerak Cepat Polsek Bolo Amankan Terduga Pelaku Penganiyayaan di Desa Tambe


Kabupaten Bima. Media Dinamika Global-id. Gerak cepat personel Polsek Bolo Polres Bima Polda NTB mengamankan terduga pelaku Penganiayaan di Desa Tambe Kecamatan Kabupaten Bima. Kamis, (18/05/23) Sekira Pukul 10.00.Wita Pagi Tadi.

Unit Reskrim Polsek Bolo yang dikendalikan langsung oleh Kapolseknya Iptu Nurdin yang mendapat informasi tersebut langsung bergerak menuju TKP dan mengamankan terduga pelaku.

"Kami telah mengamankan terduga pelaku penganiyayaan berinisial BM alias EF L/32 Warga Desa Tambe karena diduga kuat melakukan penganiayaan dengan menggunakan sebilah parang yang melukai korban MD/48 yang juga merupakan warga Desa setempat" Ungkap Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH, SIK melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka.

Adib menuturkan, kejadian itu terjadi karena terduga pelaku tersulut emosi/ Cemburu setelah mendengar rekaman suara dari Handphone milik istrinya dengan Korban.

Mendengar percakapan itu Terduga pelaku langsung mencari korban menggunakan sepeda motor dan membawa sebilah parang, ditengah jalan Terduga melihat korban sedang berjalan dan terduga langsung membaca korban sebanyak dua kali sambil berkata" Kenapa Kamu Tega giniin Istri saya"

Dengan luka akibat bacokan itu korban lari menyelamatkan diri dan dikejar oleh terduga pelaku namun dapat dilerai oleh warga setempat dan korban dibawa ke PKM Bolo untuk mendapatkan perawatan medis.

Sebagai informasi istri terduga pelaku diduga memiliki hubungan spesial dengan Korban pada saat Suami/ terduga Pelaku sedang merantau ke Kabupaten Sumbawa.

Saat ini terduga pelaku diamankan di Mapolsek Bolo untuk diproses hukum lebih lanjut Tutupnya. (MDG 002)

Load disqus comments

0 comments