Pandangan Terhadap Karir Politik Gubernur NTB Menuju RI II, Diskusi PUKAD


Mataram, Media Dinamika Global.Id.__
Berbagai pandangan tentang karir politik Gubernur NTB menuju RI II diutarakan para narasumber saat diskusi yang digelar oleh Pusat Kajian Demokrasi (PUKAD NTB) di Kedai 7 Mataram. Sabtu, (22/10) 


Narasumber I, Dr. Kadri M.Si mengatakan, bahwa yang menjadi Cawapres atau Capres itu di dominasi oleh orang-orang Jawa, beliau memandang bahwa keinginan Doktor Zul ini adalah hal yang positif yang harus di dukung bersama.

"Kita dukung secara bersama-sama putra daerah ini dengan semangat primordial,” ungkap pengamat politik NTB ini.

Seirama dengan Dr. Kadri, Narasumber IV, Miftahul Khair mengungkapkan bahwa Elektabilitas serta kapasitas Dokter Zul udah layak dan cocok untuk menuju RI2, apa lagi yang di uji kemapanannya serta pengalaman Gubernur Zul sudah memenuhi syarat untuk masuk pada kanca politik RI2 2024.

"Saya rasa Doktor Zul sudah cocok masuk kanca dan pentas politik Nasional," terang mantan DPD IMM NTB ini.

Selain itu, Moderator kegiatan Firmansyah, Direktur Pusat Kajian Demokrasi (PUKAD NTB) menyimpulkan bahwa dalam kinerja Doktor Zul sudah sukses membangun NTB menuju kegemilangan. Baik aspek Pembangunan, Ekonomi dan Pertanian

"Selain tiga aspek itu, program 1000 cendekia adalah sisi lain yang perlu kita dukung bersama. Gubernur NTB top," tutupnya. (MDG.01).
Load disqus comments

0 comments