CAMAT SAPE JADI INSPEKTUR UPACARA HUT KEMERDEKAAN RI KE 77


Sape Bima NTB.Media Dinamika Global.id Rabu 17 Agustus 2022 Camat Sape Kabupaten Bima NTB (M.Akbar Musa.SP.MSi) bertindak sebagai Inspektur Upacara pada peringatan Detik detik Proklamasi Hari Ulang Tahun (HUT) RI Ke - 77 yang dimulai pada pukul 09:00 Wita di Lapangan Semangka Desa Naru Kecamatan Sape.

Upacara HUT RI ke 77 dihadiri juga oleh Anggota DPRD Kabupaten Bima (Iskandar Zulkarnain.S.Adm & H.Anwah H.Jainuddin.S.Pd),  Muspika Kecamatan Sape antara lain, Kapolsek Sape, Danramil Sape,Danki Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor,Kepala KUA Sape,Kepala UPTD / Korwil Kecamatan Sape,Pengawas Pendidikan, KepalaTK/RA, SD/MI,SMP/MTS,SMA/MA, Kepala BUMN/BUMD,para Kades,Sekdes, Perangkat Desa,Ketua BPD dan Anggota,Ketua Paguyuban dan Etnis, Organisasi sosial Kemasyarakatan, Veteran, Toga,Toma,Tidak dan Towa.

Nampak Terlihat Sebagai Peserta upacara juga hadir Personil TNI, POLRI, siswa dan siswi dari Sekolah Dasar,SMP dan SMA, Para Staf Desa, Instansi dan Organisasi Kemasyarakat lainnya salah satunya GP.Ansor.


Pantauan awak media dilokasi upacara HUT RI ke 77 yang membacakan Teks Proklamasi adalah anggota DPRD Kabupaten Bima (Iskandar Zulkarnain.S.Adm) yang dilanjutkan dengan Pengibaran Bendera Oleh  Anggota Paskibra terlatih.

Sebanyak 70 orang Paskibraka Kecamatan Sape berhasil menampilkan yang terbaik dari awal hingga selesai.sebelumnya Anggota Paskibra Kecamatan Sape tersebut telah dilatih dengan baik oleh Beberapa orang pelatih terbaik Sape mulai dari TNI Koramil 1608-03/Sape, Anggota Polsek Sape, Brimob Kompi 3 Yon C Pelopor,dan Juga Satpol PP Sape, tanpa mengenal lelah dan teriknya matahari dari pagi hingga sore hari guna suksesnya saat pelaksanaan pada 17 Agustus hari ini.

DANKI PASKIBRA KEC.SAPE 


Dari 70 orang anggota Paskibra Kecamatan Sape yang bertugas Sebagai Danki adalah ananda M.Dhava Rafditya Merupakan siswa SMAN I SAPE Putra terbaik dari Bapak Hidayat.ST (Kasi Ekonomi) Pemerintah Kecamatan Sape dan Tiga Orang Petugas Pengibar Bendera adalah sebelah kiri ananda  M.Soryan Alfisyah dari SMAN I Sape, bagian tengah  M.Naufal Yudistira asal sekolah SMAN I Sape dan Kanan Ardilan dari SMAN 2 Sape dan untuk pembawa bendera adalah ananda Syakila Asifa Pasya dari SMAN I SAPE.

Untuk Komandan Upacara adalah Sertu Sahrul Anggota Koramil 1608-03/Sape sedangkan Perwira Upacara nya adalah Serma Bhintoro.

Camat Sape saat ditemui oleh awak media mengajak kepada seluruh peserta upacara dan masyarakat kecamatan Sape guna memaknai kemerdekaan sebagai langkah menuju Indonesia lebih baik.

" Makna hari kemerdekaan tetap berkibar di sanubari kita,ini wujud Terima Kasih kita atas jasa jasa para pejuang yang telah mengobarkan jiwa raga nya untuk Indonesia, seperti kita rasakan alam kemerdekaan saat ini. Ungkap nya.

Camat juga Berharap Peringatan HUT RI ke 77 tahun ini dapat dijadikan momentum untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa, bangsa kita mulai perlahan -lahan keluar dari Pandemi Covid-19 mari kita jaga agar tahun depannya benar - benar dan menjadi Indonesia lebih hebat lagi.

Sesuai dengan motto Dirgahayu Republik Indonesia ke - 77 tahun 2022,Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat.Ungkap Camat


Kemudian Pantauan awak media Sore hari nya mulai pukul 14:00 Wita Di gelar pawai Budaya star mulai dari Lapangan Putih Desa Sangia sampai Garis Finis Lapangan Semangka Desa Naru Sape yang sekaligus Peserta Pawai Budaya Menjadi Peserta Upacara saat Penurunan Bendera Upacara HUT kemerdekaan RI KE 77 dengan Inspektur Upacara Kapolsek Sape,Komandan Upacara Dari Angggota Brimob Kompi 3 Yon C Pelopor.



Masyarakat Yang iku menyaksikan dan Seluruh Peserta Upacara Sangat Puas dan bangga dengan gerakan dan Penampilan Anggota Paskibra Kecamatan Sape saat penurunan Bendera.luar Biasa ..ungkap peserta Upacara.

Upacara Detik-detik Proklamasi kemerdekaan Indonesia ke 77 mulai dari pengibaran Bendera hingga penurunan bendera berjalan dengan lancar dan sukses. (Arf/MDG.04)

Load disqus comments

0 comments