Sat Polairud Polres Bima, Amankan Kapal Bermuatan BBM Ilegal


Bima NTB. Media Dinamika Global.Id. Sat Polairud Polres Bima berhasil mengamankan Satu unit kapal laut yang bermuatan BBM jenis Pertalite dan tabung gas elpiji 3 Kg di perairan teluk Bima tepatnya di pelabuhan Darussalam kecamatan Bolo Kabupaten Bima. Selasa (26/04/22).

Kapal tersebut diamankan oleh Satgas Gakum Lahgun Polairud Polres Bima di titik koordinat S 8°23’06.4032″ E 118°41’44.3112″, karena Membawa sejumlah barang yang diduga tidak dilengkapi dengan dokumen resmi atau sah ungkap Kapolres Bima AKBP Heru Sasongko SIK melalui Kasi Humas Iptu Adib Widayaka.

“Kapal yang memuat BBM jenis Pertalite 550 L.Tabung gas elpiji 3 Kg bersupsidi, dengan tujuan Pulau Sailus Provinsi Sulawesi Selatan ini diamankan karena tidak dilengkapi dengan dokumen”Ucap Adib.

Saat kapal dengan 5 ABK dan Sejumlah Barang Bukti diamankan di Mako Sat Polairud Polres Bima Desa Bajo Kecamatan soromandi kabupaten Bima. Ujar Adib menutup rilisnya. (MDG 002).

Load disqus comments

0 comments