LETDA INF ISHAKA DANRAMIL SAPE,TINJAU LANGSUNG KEGIATAN VAKSIN DI AULA KORAMIL 1608-03/SAPE


Sape Bima.NTB.Media Dinamika Global.id Rabu,09.Maret 2022 Dalam Rangka Percepatan Capaian Target Vaksinasi di berbagai daerah di Indonesia sesuai dengan instruksi Pemerintah Pusat (Presiden RI) termasuk di Kecamatan Sape, TNI Koramil 1608-03/Sape terus melakukan Monitoring dan meninjau langsung setiap berlangsung nya kegiatan Vaksinasi Covid-19.

Berdasarkan Hasil Koordinasi Pihak Koramil 1608-03/Sape dengan Pihak PKM bahwa hari ini kegiatan Vaksinasi COVID-19  Digelar di Dua Tempat di kecamatan Sape yang pertama di tempat Biasa Aula Kantor Camat Sape dan Aula Koramil 1608-03/Sape.

Nampak terlihat Danramil Sape Letda Inf Ishaka "Langsung monitoring dan meninjau kegiatan Vaksinasi yang digelar dikantornya bersama anggota Koramil 1608-03/Sape  teruatama pada pemberian Dosis 1& Dosis 2 Kepada masyarakat.


Danramil Sape juga melakukan himbauan  dan mengajak kepada masyarakat yang belum melaksanakan Vaksin untuk segera di Vaksin.

Alhamdulillah Vaksin Aman dan Halal, sangat baik untuk tubuh kita, terutama untuk menambah kekebalan tubuh agar tubuh kita sehat, kuat dan segar setiap harinya.jelas Danramil Sape.

Selain itu juga Danramil Sape Menghimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan terutama di masa Pandemi Covid-19, tetap patuhi protokol kesehatan pemerintah tentang Covid-19 terutama memakai masker dan membiasakan diri untuk mencuci tangan dengan sabun setelah selesai melakukan aktivitas diluar rumah.


Kegiatan Vaksinasi Covid-19 di Aula Koramil Sape dimulai Pada Pukul 09:00 Wita dan Terlihat antusias masyarakat yang ingin melaksanakan Vaksin tinggi sekali terutama pada Dosis 1 dan Dosis 2.

Kegiatan Vaksinasi Covid-19 ini akan berlangsung hingga nanti sore pukul 18:00 dan sampai pada siang ini kegiatan Vaksin masih berjalan dengan aman, tertib lancar dan teratur.(Arf/MDG.04)

Load disqus comments

0 comments