CAMAT RASANAE BARAT IKUTI KEGIATAN PENANAMAN MANGROVE DI PANTAI LAWATA


Kota Bima.  Media Dinamika Global. Id.-Jum’at (03/12), Camat Rasanae Barat Hj. Suharni, SE ikut berpartisipasi dalam kegiatan penanaman secara serentak pohon keras, produktif dan mangrove di kawasan Pantai Lawata Kota Bima. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Kodim 1608/Bima. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1608/Bima, Kadis DLH Kota Bima, Kasat Pol PP Kota Bima, Kepala BKPH Maria Donggomasa, Danramil 1608/01 Rasanae Barat, Lurah, Anggota TNI, Pol PP, Pegawai di Lingkup Kecamatan Rasanae Barat, Ketua RT/RW se-Kecamatan Rasanae Barat.

Pada kesempatan tersebut Camat Rasanae Barat menyampaikan harapan kepada masyarakat agar tanaman mangrove yang ditanam ini harus dirawat dan dijaga. 

“Agar tanaman mangrove ini bisa tumbuh dengan baik, perlu dijaga dan dirawat, butuh kesadaran dari kita semua tentunya, bukan hanya pemerintah namun seluruh unsur masyarakat harus terlibat, harapnya.

Tanaman mangrove tentunya memiliki banyak manfaat, selain berfungsi sebagai penahan arus air laut agar tidak mengikis daratan pantai, juga sebagai penyerap gas karbon dioksida, penghasil oksigen serta tempat hidup bagi biota laut untuk berlindung dan mencari makan.


“Tanaman mangrove memiliki banyak manfaat, selain sebagai penahan abrasi juga bisa berfungsi sebagai penyerap gas karbon dioksida, penghasil oksigen serta sebagai tempat hidup biota laut” jelasnya.(Ady MDG)

Load disqus comments

0 comments