Bangun Masjid Dengan Tradisi Gotong Royong Ala Desa Sumi Kec.Lambu Kab.Bima


Lambu Bima NTB. Media Dinamika Global. Id. Sungguh Mulia Kegiatan Masyarakat Desa Sumi ditengah adanya Pandemi Covid-19 ini sedang Membangun Masjid An-Nur dengan Melakukan kegiatan Gotong Royong adalah cara terbaik masyarakat Desa Sumi dalam merawat Tradisi. Hadir dalam kegiatan itu Kepala Desa dan Jajarannya, BPD dan Jajarannya, Ketua/Sekretaris Panitia Pembangunan Masjid,Para Tokoh Masyarakat, Agama,Pemuda dan Pemudi serta stakeholder lainnya. Kegiatan berlangsung di Desa setempat pada Ahad,28/11/2021

Kegiatan ini dilaksanakan dari pukul 08.00 hingga selesai dengan jumlah ratusan orang  Turut Hadir dalam kegiatan itu Kepala Desa dan Jajarannya, BPD dan Jajarannya, Ketua/Sekretaris Panitia Pembangunan Masjid,Para Tokoh Masyarakat, Agama,Pemuda dan Pemudi serta stakeholder lainnya.

Dalam kesempatan itu Masrun M. Ali selaku Kepala Desa Sumi mengatakan" Saya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Masyarakat desa Sumi, mulai dari yang tua, para pemuda, Ibu² hingga anak², mereka begitu antusias Dan luar biasa, dengan semangat yang tinggi mereka rela meninggalkan segala kepentingan pribadi demi untuk menyukseskan kegiatan pembangunan masjid An- Nur ini. Tuturnya

Lanjutnya,semoga Kegiatan kita ini menjadi Tradisi yang mesti dan harus di Pupuk,di lestarikan dengan baik sampai Akhir Zaman. Dan tentunya kami akan selalu bersama membangun Desa yang Good Government dan Cleen Government yaitu Desa yang Baldatun Thayibatun Warabbun Gafur. Pungkasnya

Ditempat yang sama, Arno, S. Pd selaku Badan Permusyawaratan desa menyampaikan bahwa kekompakan masyarakat Saya yakini sebagai kesadaran totalitas demi menginginkan masjid kebangga'aan nya dapat diselesaikan dengan cepat. Mudah-mudahan target kita tercapai di tahun 2022 "tambahnya.

Sementara dilain tempat Saifurrahman, SE selaku Sekretaris panitia mengatakan bahwa Anggaran yang digunakan pada pembangunan Masjid ini murni adalah swadaya masyakat yang tidak hanya berdomisili diwilayah Sumi, tapi juga yang tersebar diberbagai daerah di Indonesia bahkan luar negeri. 


Kami sangat berterimaksih dengan bantuan Dana yang telah diberikan dan tentunya kami masih mengharapkan uluran tangan Dan bantuan para dermawan agar dapat menyumbangkan sebagian rezekinya untuk kelanjutan pembangunan Masjid ini hingga finishing" Tambahnya.

Demi terwujud dan tercapainya Pembangunan Masjid yang diharapkan ini,kami bersedia memberikan Nomor HP,apabila Bapak,Ibu,Saudara,i berkenan menjadi Donature nya dapat menghubungi Nomor ini 081341401932 dan No. Rek 1284361136 BNI atas Nama Masjid An-Nur. Harapnya. (Fian MDG).

Load disqus comments

0 comments