Ketua TP PKK Kota Bima Hj. Ellya H. Muhammad Lutfi hadiri Acara Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke 49 dihelat di Gedung Graha Bakti Praja Kantor Gubernur Mataram


Mataram NTB. Media Dinamika Global. Id. Ketua TP PKK Kota Bima Hj. Ellya H. Muhammad Lutfi menghadiri Acara Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke 49, dirangkaikan dengan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) PKK Tahun 2021 berlangsung selama 2 hari yang di mulai dari 25 - 26 Maret 2021 dan dibuka langsung oleh Gubernur NTB. Dihelat di Gedung Graha Bakti Praja Kantor Gubernur Mataram. Kamis ,25/03/2021.

Pada Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK kali ini mengangkat tema "Keluarga Pelopor Pembangunan Menuju Indonesia Maju". Acara yang dibuka langsung oleh Gubernur NTB ini, dihadiri oleh Ketua TP PKK NTB, Hj. Niken Saptarini Widyawati Zulkieflimansyah, SE, M. Sc, juga seluruh Ketua TP PKK Kabupaten/Kota se Nusa Tenggara Barat.

Gubernur NTB DR. Zulkiflimansyah, SE.M.Sc dalam sambuatannya menyampaikan ucapan Terima kasih dan mohon maaf atas segalanya kepada semuanya yang telah hadir dan agar tetap terbangun sinergisitas antara program pemerintah dengan TP PKK serta menjalin kemitraan dengan OPD yang ada, serta efisiensi anggaran pada setiap pelaksanaan program TP PKK. Dengan mengangkat tema "Keluarga Pelopor Pembangunan Menuju Indonesia Maju".

Lanjutnya ini menunjukkan bahwa Hidup Berkekuarga merupakan bagian yang tidak dapat di pisahkan bahkan menjadi Pelopor dalam mewujudkan Pembangunan agar menjadi Pembangunan yang lebih Maju. Beliau mencontohkan sebuah Rumah Tangga jikalau ada salah satu Suami atau Istri yang suka tidak terbuka kepada Istrinya maka akan melahirkan kegaduhan dalam berumah tangga, sebaliknya bila istri pun tidak jujur pada Suaminya maka akan menimbulkan kekacauan. 

Lalu kemudian Pembangunan Macam apa yang diharapkan. Untuk itu, menurut Gubernur NTB untuk menjadi seorang Pemimpin dalam hal ini,maka yang paling pertama adalah kita harus berbenah diri kita sejauh mana kita sadar akan menghadapi ujian itu. Dan ini akan membangun sebuah keutuhan dan sinergitas antara berbagai Komponen. Bebernya. 

Sementara di waktu terpisah Hj. Ellya HML setelah usai Pertemuannya di jumpai dan di wawancarai Awak Media ini mengatakan terkait dengan kegiatan ini banyak hal yang dapat kami letik dari arahan Gubernur NTB. Dan ini akan menjadi Barometer bagi kami untuk selalu kuat dalam mewujudkan Pembangunan Daerah kita Masing-masing. Dan menurut Umi Elly satunya adalah bagaimana kita tetap Istiqomah terhadap sesuatu demi terwujudnya sebuah Pembangunan.

Untuk itu,Umi Elly sapaan Akrapnya meminta kepada kita semuanya untuk selalu menjaga Rumah Tangga kita jika Rumah Tangga kita Goyah maka yang lain pun ikut Goyah. Dan lewat kesempatan ini kami mengucapkan Terima kasih atas arahan dari Bapak Gubernur NTB ini semoga kedepannya kami akan menjadi Wanita yang kuat sebagai Pelopor dalam Mewujudkan Pembangunan sebagaimana Terurai dalam Tema pembahasan kita kali ini. (MDG 033).

Load disqus comments

0 comments