Akibat Banjir Petani Sawah Di Desa Roi dan Dore Terancam Gagal Panen


Dore Palibelo. Media Dinamika Global. Id. Setelah Hujan Deras yang melanda Wilayah Desa Ribuan Desa Dore sekitar Pukul 13.20 - 14.50 Wita secara terus menerus. Akibatnya Sejumlah Sawah yang ada Di Dua Desa yaitu Desa Roi dan Desa Dore di Genangi Banjir dan Mengakibatkan Jutaan Rupiah dan terancam Gagal Panen pada Senin, 01/03/2021.


Banjir yang melanda Sejumlah Desa tersebut bermula dan berasal dari Luapan Air di So Roi dan Jalan Baru Talabiu dan meluap ke Sejumlah Sawah di sekitar itu sehingga Warga Masyarakat mengalami Kerugian mencapai Jutaan Rupiah dan terancam Gagal Panen. 



Salah seorang Warga pemilik Sawah Edho mengatakan bahwa memang di saat Musim Hujan Hujan seperti ini hampir Tiap Tahun kita alami dan tidak ada Perubahan bsama sekali mulai Kades yang lalu sampai Kades uang baru ini tidak pernah mau memperdulikan Nasib kami. 


Air Sungai itu berasal dari kurang Luasnya Parit yang dimiliki oleh Masyarakat sampai saat ini dan Pemerintah pun tidak Memperdulikan Nasib Kami baik dari Desa itu Sendiri, Kabupaten, Provinsi, dan Pusat. Bebernya. 


Beberapa Masyarakat juga mengeluhkan hal yang srnada dengan apa yang di katakan nya itu. Kami selaku yang punya sawah dan padi sebagai Masyarakat Dore tentunya melihat masalah banjir yang melanda hari ini dan ini biasa ada pada setiap tahunya. Dan bahkan kerugian kami saat ini mencapai jutaan rupiah. Tandasnya


Dan lanjutnya, bahkan ada beberapa hektar sawah yang tidak bisa di tanami padi akibat dari banjir, yaitu di SO limbu akibat dari kurang perhatian seorang Pemimpin Kepala Desa Dore. Untuk itu kami tegaskan kepada Pemerintah Desa agar mau memperdulikan Keadaan Petani Sawah ini dengan adanya kegiatan kami ini akan membawa dampak baik bagi perkembangan ekonomi kedepannya. Pungkasnya. (MDG 018).

Load disqus comments

0 comments