Media Dinamika Global

Kamis, 22 Mei 2025

Koramil 03/Sape Bersama Masyarakat Bersihkan Pasar Oimaci Sape.




Bima. Media Dinamika Global.Id_Dalam rangka memperingati Hari Bakti ke-68 Kodam IX/Udayana, Koramil 1608-03/Sape yang dipimpin langsung oleh Danramil Lettu Inf Ruslin menggelar kegiatan gotong royong membersihkan Pasar Tradisional Desa Oimaci, Kecamatan Sape, pada Kamis, 22 Mei 2025 pukul 08.00 WITA. Kegiatan ini melibatkan sekitar 110 orang dari berbagai unsur masyarakat, TNI, dan pelajar.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasi Trantib Kecamatan Sape, Kepala Desa Oimaci Bapak Muhdar, Kepala UPT Pasar Tradisional Desa Oimaci Bapak Wahyudin, seluruh anggota Persit Ranting 4 Sape, siswa SMP Negeri 1 Sape, serta warga sekitar pasar. Kegiatan ini mencerminkan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan.


Adapun sasaran gotong royong difokuskan pada pembersihan halaman belakang pasar dan sampah-sampah yang berada di pinggir jalan sekitar Pasar Tradisional Desa Oimaci. Kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk nyata pengabdian kepada masyarakat, tetapi juga sebagai ajang mempererat hubungan antara aparat teritorial dan warga setempat.


Danramil 03/Sape, Lettu Inf Ruslin menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam mendukung pembangunan wilayah dan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kebersihan lingkungan. "Melalui momentum Hari Bakti Kodam IX/Udayana ini, kami ingin terus hadir dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat," ujarnya.(Tim mdg /04)

Musyawarah Desa Ntori Berjalan Lancar, Bumdes Miliki Nakhoda Baru

Pengurus terpilih periode tahun 2025-2030 

BIMA – Mediadinamikaglobal.id || Musyawarah Desa (Musdes) di Aula Desa Ntori, Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), berjalan lancar dan sukses memilih pengurus baru Badan Usaha Milik Desa (Bumdes). Pada Kamis (22/05/2025) Pukul 09.00 Wita. 

Musdes yang dihadiri oleh Camat Wawo Syarifudin Bahsyar, S. Sos, Kepala Desa Algi Syarief, S. Sos, Ketua BPD Suryadin AR bersama anggota, Bhabinkamtibmas Desa Ntori Aipda Jurahman, SH , Babinsa Desa Ntori Sertu Sudirman, Babintrantibum Desa Ntori Lukman, S. Sos, seluruh perangkat desa, Ketua-ketua RT/RW, tokoh masyarakat, dan perwakilan warga ini menghasilkan keputusan yang diharapkan mampu membawa Bumdes Ntori menuju kemajuan yang lebih pesat.

Proses pemilihan pengurus baru Bumdes Ntori berlangsung demokratis dan transparan. Calon-calon pengurus dari perwakilan tiap-tiap dusun, mempresentasikan visi dan misi mereka, sebelum warga memberikan suara.  

Setelah melalui proses penghitungan suara, terpilihlah M. Ali Perwakilan dari dusun Ntori Utama sebagai Ketua Bumdes Ntori periode 2025 – 2030, Sekretaris Sabri dari perwakilan Dusun Bedi, Bendahara Ismail, SH perwakilan Dusun Manggeto'i dan Hj. Jubaidah dari Perwakilan Dusun Ntori. 

Ketua Bumdes terpilih, M. Ali, saat diwawancarai langsung awak media, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Ia berjanji akan menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya dan berupaya meningkatkan kinerja Bumdes Ntori demi kesejahteraan masyarakat Desa Ntori.  

"Terkait program kedepannya, akan di Musyawarah bersama pengurus dan beberapa pihak yang terkait untuk pembahasan kedepannya, " ungkapnya.

Lanjutnya, ada beberapa tantangan cukup banyak kedepannya. Pertama, mempertahankan kepercayaan masyarakat dan menjaga transparansi pengelolaan keuangan Bumdes. Kedua, mengembangkan usaha yang inovatif dan sesuai dengan kebutuhan pasar. Ketiga, menangani potensi konflik kepentingan yang mungkin muncul. 

"Namun, saya optimis dengan dukungan seluruh warga dan pengurus Bumdes, tantangan ini dapat diatasi," ujarnya. 

Sementara ditempat yang berbeda, Algi Syarief, S. Sos, menyatakan optimisme atas terpilihnya pengurus baru Bumdes. 

"Ia berharap pengurus baru mampu membawa Bumdes Ntori menjadi lebih maju dan berkontribusi signifikan bagi peningkatan perekonomian desa," tuturnya. 

Keberhasilan Musdes ini menjadi bukti komitmen masyarakat Desa Ntori dalam membangun desa melalui Bumdes. Partisipasi aktif warga dalam Musdes menjadi kunci keberhasilan pembangunan desa yang berkelanjutan.(MDG05

Koalisi Masyarakat Pemerhati Hukum Indonesia Demo Mabes Polri, Desak Denny Indrayana Segara Diadili


JAKARTA
, Media Dinamika Global.id.-- Koalisi Masyarakat Pemerhati Hukum Indonesia menggelar aksi  unjuk rasa di depan  Mabes Polri, Jakarta, Kamis,(22/5/2025).  

Mereka menuntut agar Mabes Polri dapat memprioritaskan penanganan kasus korupsi Payment Gateway yang diduga merugikan negara sebesar Rp32,09 miliar.

Sebab, kasus tersebut mangkrak 10 tahun.

“Pihak kepolisian harus memprioritaskan penanganan kasus korupsi dan memastikan bahwa pelaku tersangka saudara Denny Indrayana dapat diadili dan dihukum sesuai dengan hukum berlaku,” kata Koordinator Lapangan Koalisi Masyarakat Pemerhati Hukum Indonesia Aziz Zizau dalam orasinya.

Aziz Zizau meminta, pihak kepolisian dalam hal ini Mabes Polri juga meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam penanganan kasus korupsi Denny Indrayana.

Hal ini diperlukan untuk menjaga marwah institusi kepolisian.

“Pihak kepolisian harus memastikan bahwa penanganan kasus korupsi Payment Gateway saudara Denny Indrayana tidak dipengaruhi oleh tekanan pihak manapun,” imbuh dia.

Tak hanya itu, ia juga mendesak Mabes Polri dapat segera melimpahkan P21 tersangka Denny Indrayana atas dugaan korupsi Payment Gateway tahun 2015 ke Kejaksaan RI.

“Mendesak Kapolri untuk segera memberikan atensi terkait kasus mangkrak Payment Gateway yang melibatkan Denny Indrayana agar segera dilimpahkan ke kejaksaan RI,” paparnya.

Kasus payment gateway Kemenkumham kembali mencuat usai mantan Wamenkumham Denny Indrayana di situs miliknya, menyinggung status tersangka yang disandangnya akan genap berusia 10 tahun, pada Februari 2025.

Pada Maret 2023, Andi Syamsul Bahri, sang pelapor dugaan korupsi ini sempat mengeluhkan perkembangan kasus yang jalan di tempat, tapi hingga sekarang belum juga ada tanda-tanda kelanjutan dari perkara ini.

Denny Indrayana sendiri  telah ditetapkan tersangka oleh Polri dalam kasus dugaan korupsi payment gateway pada tahun 2015.(Tim MDG)

Anggota Koramil dan Ibu-ibu Persit 1608-03/Sape Gelar Olahraga Bersama dan Pemeriksaan Kesehatan


Sape.Bima.NTB.Media Dinamika Global.id Kamis 22 Mei 2025 mulai Pukul 08.50 WITA, Anggota Koramil 1608-03/Sape Beserta Ibu2 Persit Ranting 4-Sape, Dpp Danramil 03/Sape, Lettu Inf Ruslin,  Melaksanakan Olahraga Bersama, dengan Instansi PUSKESMAS SAPE, di Lanjutkan dengan Pemeriksa'an Kesehatan, bertempat di Halaman Depan Kantor Koramil 1608-03/Sape.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain 

1.  Danramil 03/Sape, Lettu Inf Ruslin

2.  Bati Tuud Koramil 03/Sape Serma Binhamtoro

6. Tim Kesehatan dari PKM SAPE 5 Orang

3.  Seluruh Anggota Koramil 03/Sape

8.  Seluruh Ibu Persit Ranting 4 Sape.



Berdasarkan Informasi yang kami peroleh adapun Rangkaian kegiatannya sebagai berikut yaitu pada Pukul 09.10 WITA seluruh Anggota Koramil 1608-03/Sape, dan seluruh Ibu2 Persit Ranting 4-Sape, Dpp Danramil, melaksanakan Senam Bersama di Halaman Kantor Koramil.

Selanjutnya pada Pukul 09.30 WITA, seluruh Anggota Koramil 1608-03/Sape, dan Ibu2 Persit Ranting 4-Sape, Melaksanakan Pengecekan Kesehatan, antara lain :

- Cek Tekanan Darah

- Cek Kolesterol

- Cek Gula Darah

- Cek Asam Urat

- Timbang Badan.

Kemudian pada Pukul 10.20 WITA, seluruh Rangkaiyan Kegiatan Olahraga Bersama dan Pemeriksaan Kesehatan oleh Tim dari PKM SAPE, selesai dalam Keadaan Aman dan Tertib.

(Team.MDG.03)

Hari Bakti Kodam IX/Udayana Ke 68,Koramil 1608-03/Sape Gelar Kegiatan Gotong Royong dan Bersih-bersih Di Pasar Tradisional Sape


Sape.Bima.NTB.Media Dinamika Global.id Kamis 22 Mei 2025 pukul 08.00 WITA kegiatan Anggota Koramil 1608-03/Sape Dpp Danramil 03/Sape, Lettu Inf Ruslin,  Melaksanakan Gotong Royong Pembersihan Pasar Tradisionali Desa Oimaci Kec. Sape  Dalam rangka memperingati Hari Bakti Kodam IX/Udayana ke 68 tahun dengan jumlah 110 orang. 

Hadir dalam kegiatan ini antara lain:

1. Camat Sape di Wakili Kasi Trantib

2. Danramil 03/Sape, Lettu Inf Ruslin

3. Kades Oimaci Bpk Muhdar.

4. Kepala UPT Pasar Tradisional Desa Oimaci Bpk Wahyudin

5. Bati Tuud Koramil 03/Sape

6. Pol PP Kec. Sape 5 Org

7. Seluruh Anggota Koramil 03/Sape

8. Seluruh Ibu Persit Ranting 4 Sape

9. Siswa SMP N 1 SAPE 25 Org.

10. Masyarakat di Sekitar Pasar Tradisional Desa Oimaci Sape.

Adapun Keterlibatan Personil dalam kegiatan ini antara lain:

1. Koramil 1608-03/Sape : 25 Orang

2. POL PP : 5 Orang

3. Siswa SMP N 1 SAPE : 25 Orang

6. Ibu Persit KCK Ranting 4/Rasanae : 25 Orang

7. Warga Lingkungan Pasar Tradisional Kec. Sape : 25 Orang. 



Sasaran Gotong Royong yaitu di pusatkan diHalaman Belakang Pasar Tradisional Desa Oimaci Kec. Sape dan Sampah pinggir jalan Pasar Tradisional Desa Oimaci Kec. Sape. 

Berdasarkan Informasi yang kami peroleh mulai pukul Pukul 07.00 WITA seluruh peserta kegiatan Gotong royong / Pembersihan Pasar Tradisional Desa Oimaci Kec. Sape, melaksanakan apel pengecekan di ambil oleh Danramil 03/Sape. 

Kemudian pada Pukul 07.15 WITA Apel pengecekan kegiatan Gotong Royong selesai selanjutnya menuju sasaran pembersihan Sampah di jalan dan Sampah di Halaman Belakang Pasar Tradisional Desa Oimaci Kec. Sape dan selanjutnya Pukul 09.30 WITA kegiatan Pembersihan Pasar  Tradisional Desa Oimaci Kec. Sape selesai dengan aman tertib. 

(Team.MDG.03)

Apel Pengecekan Personel BKO Pengamanan PSU Pilkada Pesawaran.

Lampung - Mediadinamikaglobal.Id || Satuan Brimob Polda Lampung menggelar apel pengecekan personel Bantuan Kendali Operasi (BKO) dalam rangka pengamanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesawaran tahun 2025, yang bertempat di Lapangan Hitam Makosat Brimob Polda Lampung. Kamis 22 mei 2025.

Apel dipimpin oleh Danden Gegana Satbrimob Polda Lampung Kompol Yonny Kamuda, serta diikuti oleh personel yang tersprint mengikuti BKO. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel sebelum diberangkatkan ke kewilayahan dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan pelaksanaan PSU.

Komandan Satuan Brimob Polda Lampung Kombes Pol Yustanto Mujiharso melalui Danden Gegana Kompol Yonny Kamuda menekankan pentingnya profesionalisme, netralitas, serta sinergitas antarinstansi dalam pelaksanaan tugas pengamanan.

“Personel diminta untuk senantiasa menjaga integritas dan menjunjung tinggi netralitas Polri. Laksanakan tugas sesuai SOP, dan berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama proses PSU berlangsung,” ujarnya.

Pemungutan Suara Ulang di Kabupaten Pesawaran dilaksanakan sebagai bagian dari tindak lanjut keputusan KPU dan Bawaslu terkait sengketa atau temuan pelanggaran pada tahapan sebelumnya. Oleh karena itu, pengamanan yang maksimal sangat diperlukan guna menjamin situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.

Setelah apel pengecekan, personel BKO akan diberangkatkan menuju titik pengamanan yang telah ditentukan dan akan bergabung dengan personel Polres Pesawaran serta instansi terkait lainnya.

Dengan kehadiran dan kesiapan personel Satbrimob Polda Lampung dalam BKO ini, diharapkan PSU Pilkada Pesawaran dapat berlangsung secara damai, aman, dan kondusif.(Fs/Red)

Polda Kalteng Inisiasi Gebyar Posyandu Presisi Se-Kalteng, Wujud Kebersamaan, Kepedulian dan Kemanfaatan Guna Menurunkan Stunting.


Palangka Raya - Mediadinamikaglobal.Id || Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) turut berpartisipasi dalam penanganan stunting dengan memberikan pelayanan kesehatan terpadu secara gratis kepada masyarakat.

Pelayanan kesehatan yang bertajuk 'Gebyar Posyandu Presisi' tersebut, diinisiasi oleh Kapolda Irjen Pol Iwan Kurniawan, dengan berkolaborasi bersama Forkopimda dan instansi terkait, bertempat di Huma Betang, Jalan RTA. Milono Km.5, Kota Palangka Raya, Kamis 22 Mei 2025.

Hadir dalam kegiatan ini, Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan, didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Kalteng Ny. Maya Iwan Kurniawan, Wakapolda Brigjen Pol Dr. Rakhmad Setyadi, dan sejumlah pejabat utama Polda, serta turut dihadiri Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi Pengembangan serta unsur Forkopimda lainnya.

Dalam sambutannya, Wakapolda Kalteng mewakili Kapolda menyampaikan bahwa digelarnya kegiatan ini merupakan wujud kerjasama sekaligus kemanfaatan dalam menurunkan angka stunting dengan cepat, baik dan benar.

"Ini merupakan komitmen dan kepedulian kita bersama, dalam mewujudkan generasi emas pada tahun 2045," kata Wakapolda.

Brigjen Rakhmad menjelaskan, dalam pelayanan kesehatan gratis kali ini pihaknya bersama Forkopimda memberikan pelayanan berupa pemeriksaan ibu hamil dan balita.

Kemudian ada konsultasi dokter spesialis kandungan dan dokter spesialis anak, pemeriksaan laboratorium sederhana, edukasi gizi seimbang, serta pemberian vitamin dan bantuan sosial.

"Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini, dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan menjadi momentum keseriusan kita bersama terhadap penanganan masalah stunting," tuturnya.

Sementara itu, Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji, S.IK., M.Si. menambahkan bahwa kegiatan Gebyar Posyandu Presisi ini juga digelar di 13 kabupaten se-Kalimantan Tengah yang dilaksanakan oleh Polres jajaran, dengan harapan seluruh masyarakat di daerah bisa mendapatkan pelayanan kesehatan yang maksimal.

"Ke depan kegiatan ini akan rutin dilaksanakan untuk kembali memastikan kesehatan dan gizi masyarakat benar-benar terpenuhi," pungkasnya.

Sebagai informasi, pada kesempatan tersebut Kapolda didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Kalteng turut hadir dan meninjau stand-stand Pelayanan Kesehatan Gebyar Posyandu Presisi, sekaligus berdialog bersama masyarakat.

Kapolda menyampaikan bahwa kegiatan Gebyar Posyandu Presisi ini sebagai wujud Polri Hadir Untuk Masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan di masyarakat guna terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif terutama untuk menekan angka stunting di Wilayah Kalimantan Tengah, Ujarnya. ( Fs/Red) 

Lurah Panggi Hadiri Sosialisasi Percepatan Pembentukan Koperasi Kelurahan Merah Putih


Kota Bima. Media Dinamika Global.id. Lurah Panggi Ijwan, A.Sos menghadiri Sosialisasi Percepatan Pembentukan Koperasi Kelurahan Merah Putih yang digelar di Aula Maja Labo Dahu Kota Bima. Selasa, (20/05/25). 

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Wali Kota Bima, Sekretaris Daerah Kota Bima, Pimpinan OPD, camat, dan lurah, selain itu kegiatan ini merupakan implementasi dari Instruksi Presiden No. 9 Tahun 2025 tentang pembentukan Koperasi Merah Putih di setiap desa dan kelurahan di seluruh Indonesia.

Dalam sambutannya, Wali Kota Bima menyampaikan bahwa pembentukan koperasi ini merupakan panggilan moral sekaligus langkah strategis dalam mewujudkan kedaulatan ekonomi rakyat.

"Kita ingin membangun sistem ekonomi yang adil, inklusif, dan mampu memberdayakan seluruh lapisan masyarakat dari pinggir kota hingga ke jantung kota," tegasnya.

Ia juga menginstruksikan seluruh camat dan lurah untuk segera melakukan sosialisasi koperasi ini secara persuasif kepada masyarakat. Hal ini diharapkan mampu mengedukasi warga dan menjadikan Koperasi Merah Putih sebagai solusi alternatif di tengah maraknya praktik rentenir.

"Koperasi Merah Putih harus menjadi pelita di tengah kegelapan praktik ekonomi yang menjerat rakyat kecil. Jika koperasi kita sehat dan kuat, ekonomi masyarakat akan terbantu," ujar Aji Man, sapaan akrab Wali Kota Bima.

Ia menutup sambutannya dengan ajakan kepada seluruh elemen masyarakat untuk menjadikan gerakan Koperasi Merah Putih sebagai tonggak kebangkitan ekonomi lokal.

"Mari kita ganti ketergantungan dengan kemandirian. Koperasi adalah jalan menuju kesejahteraan yang adil dan beradab," pungkasnya.

Sementara itu, Lurah Panggi Ijwan, S.Sos diruang kerjanya menjelaskan, setelah kita mengikuti kegiatan Sosialisasi tersebut, maka tugas selanjutnya melakukan pembentukan pengurus tingkat Lurah masing-masing.

Koperasi Merah Putih merupakan wujud Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto dalam upaya pemerataan ekonomi, maka harus kita dukung penuh, namun untuk pembentukan kepengurusan kami belum bisa pastikan, karena kami beberapa hari lagi ada kegiatan MTQ tingkat Kelurahan, Insya Allah dalam waktu dekat, ujarnya.

Disisi lain dikatakannya, terkait dengan Koperasi Merah Putih, pemerintah berharap pertumbuhan ekonomi disetiap Kelurahan bisa tercapai, dan semoga kepengurusan yang dibentuk nanti bisa mengelola ini dengan baik, seperti bisa memanfaatkan anggaran tersebut sesuai dengan potensi yang ada di Kelurahan Panggi lebih khusus lagi potensi yang ada di Wilayah Kota Bima.

Karena ini merupakan program strategis nasional yang bertujuan memberdayakan masyarakat melalui pengelolaan potensi lokal secara maksimal dan berbasis usaha bersama, maka saya harus memastikan pengurus memiliki kompetensi, semangat kewirausahaan maupun pendukung lainnya.

Dengan demikian diharapkan Koperasi Merah Putih dapat menjadi lembaga ekonomi kerakyatan yang berkelanjutan, adil, dan memberikan manfaat bagi seluruh anggota dan masyarakat. (MDG 02)

Polri Tegaskan Ijazah Bapak Ir H Joko Widodo Asli dan Sah, Tidak Ditemukan Unsur Pidana


Jakarta. Media Dinamika Global.Id.– Bareskrim Polri menegaskan bahwa dokumen ijazah Ir H Joko Widodo dinyatakan asli dan sah berdasarkan hasil penyelidikan dan uji forensik yang mendalam. Hal ini disampaikan dalam konferensi pers oleh Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri di Lobby Utama Gedung Awaloedin Djamin, Bareskrim Polri, Jakarta, Kamis (22/5).

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, menjelaskan bahwa penyelidikan dilakukan menyusul pengaduan dari Tim Pembela Ulama dan Aktivis (TPUA) yang melaporkan dugaan pemalsuan ijazah S1 milik Jokowi.

“Kami telah memeriksa 39 orang saksi, termasuk pihak UGM, alumni, dosen, pihak SMA, serta satu orang teradu, yaitu Joko Widodo. Dari seluruh hasil pemeriksaan dan uji laboratorium forensik, dapat kami simpulkan bahwa dokumen ijazah Joko Widodo adalah asli dan sah,” ujar Brigjen Pol. Djuhandhani.

Polri menyampaikan bahwa laporan tersebut mencantumkan dugaan pelanggaran terhadap Pasal 263, 264, dan 266 KUHP, serta Pasal 68 Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional. Namun dari hasil pendalaman, tidak ditemukan indikasi tindak pidana.

Dalam penyelidikan yang mencakup 13 lokasi, termasuk SMA Negeri 6 Surakarta dan Universitas Gadjah Mada, ditemukan sejumlah dokumen pendukung mulai dari STTB, formulir pendaftaran, Kartu Hasil Studi, surat keterangan praktek, hingga ijazah asli. Semua dokumen tersebut telah diuji secara forensik dan dinyatakan identik serta valid.

“Ijazah asli S1 dengan nomor 1120 telah diuji secara forensik, dan dinyatakan identik dengan dokumen pembanding. Skripsi juga ditemukan dan terbukti dibuat dengan mesin ketik serta teknik cetak sesuai periode 1985,” jelas Brigjen Djuhandhani.

Lebih lanjut, Polri juga menegaskan bahwa TPUA tidak terdaftar secara resmi sebagai lembaga berbadan hukum di Kementerian Hukum dan HAM.

Meski telah menyimpulkan tidak adanya unsur pidana, proses masih berada pada tahap penyelidikan. Polri belum menaikkan kasus ke tahap penyidikan karena tidak ditemukan dasar hukum yang cukup.

“Kami masih fokus pada penuntasan penyelidikan. Mengenai potensi pertanggungjawaban hukum atas laporan yang tidak berdasar, itu bisa saja dilakukan jika memenuhi unsur pidana. Namun untuk saat ini, belum ada proses ke arah sana,” tandasnya.(Team)

Kunjungi Korem 043/Gatam, Pangdam II/Sriwijaya Berikan Arahan kepada Prajurit, PNS, dan Persit.

Lampung - Mediadinamikaglobal.Id || Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Ujang Darwis, M.D.A., untuk pertama kalinya melaksanakan kunjungan kerja ke Korem 043/Gatam pada hari Rabu (21/05/2025), Dalam kunjungan tersebut, Pangdam memberikan pengarahan kepada para Prajurit, PNS, dan anggota Persit Korem 043/Gatam di Aula Sudirman, Makorem 043/Gatam, Jalan Teuku Umar, Penengahan, Bandar Lampung.

Sebelum tiba di Makorem, Pangdam II/Swj beserta rombongan terlebih dahulu melaksanakan kegiatan di Pasar Koga. Setibanya di Makorem 043/Gatam, Pangdam disambut langsung oleh Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Rikas Hidayatullah, S.E., M.M., dan Ketua Persit KCK Koorcab Rem 043 PD II/Swj.

Turut mendampingi Pangdam, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah II/Swj, Ny. Desi Ujang Darwis. Kegiatan diawali dengan ramah tamah bersama Forkopimda Provinsi Lampung, termasuk Wakapolda Lampung, Kabinda Lampung, dan Wakajati Lampung.

Dalam sambutannya, Danrem 043/Gatam mengucapkan terima kasih atas kunjungan Pangdam dan menyampaikan apresiasi atas perhatian serta arahan yang diberikan kepada jajaran Korem 043/Gatam.

Pangdam II/Swj dalam arahannya mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari Prajurit, PNS, dan Persit Korem 043/Gatam. Ia menekankan pentingnya menjaga disiplin dan integritas dengan tidak melakukan pelanggaran sekecil apa pun yang dapat merugikan diri sendiri maupun satuan.

“Disiplin harus menjadi budaya. Laksanakan apel tepat waktu, tampilkan kerapian, dan kuasai permildas,” ujar Pangdam.

Lebih lanjut, Pangdam mendorong keluarga besar TNI AD untuk mempersiapkan generasi muda yang berminat menjadi prajurit. Ia juga mengingatkan kesempatan pendidikan lanjutan seperti Secaba Reguler dan Secapa, serta kemudahan program KPR TWP AD bagi prajurit dan PNS yang belum memiliki rumah.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga dan meningkatkan kemampuan dasar militer seperti bela diri, jasmani, dan menembak, serta pemanfaatan listrik dan air secara efisien, “Rawat pangkalan, perumahan, dan kantor agar selalu bersih dan tertata. Laksanakan program unggulan TNI AD,”pungkasnya.(Fs/Red)