Wujudkan Sape Yang Kondusif,TNI-POLRI Gelar Apel Gabungan Sinergitas DiMapolsek Sape


Sape Bima NTB.Media Dinamika Global.id  Dalam Rangka Cipta Kondisi dan menyikapi berbagai hal yang terjadi saat ini khususnya di Kecamatan Sape Kabupaten Bima pada hari ini sekitar mulai pukul 09:30 Wita menggelar Apel Sinergitas Gabungan bersama Camat Sape, Kapolsek Sape,Koramil 1608-03/Sape,Danki Brimob Kompi 3 Batalion C Pelopor Sape dan Satpol PP Kecamatan Sape yang berlangsung di halaman Mapolsek Sape.Selasa (23/04/2024).

Pantau awak media Kegiatan ini Dihadiri oleh :

1. Camat Sape 

2. Kasi Pengelola Data Pol PP Kecamatan Sape

3. Danramil 1608-03/Sape

4. Kapolsek Sape

5. Danki Brimob Kompi 3 Batalion C Pelopor Sape

6. Panit 1 Binmas Polsek Sape

7. Kanit Reskrim Polsek Sape 



Nampak terlihat Kegiatan Apel Sinergitas Gabungan ini dipimpin langsung oleh 4 Pilar yaitu Camat Sape, Kapolsek Sape, Danramil 1608-03/Sape dan Danki Brimob Kompi 3 Batalion C Pelopor Sape dengan masing - masing menyampaikan kata sambutannya sekaligus  harapan - harapan demi terwujudnya Sape yang aman dan kondusif.

Salah satu tujuan kegiatan ini guna memperkuat solidaritas dan kebersamaan,serta mempererat silaturahmi antara TNI-Polri yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

Danki Brimob Sape (Ipda Akhyar.SH)

Danramil Sape (Lettu Inf Ruslin)

“Dengan sinergitas yang kuat dapat mengantisipasi segala gangguan Kamtibmas, tidak ada kekuatan yang bisa menggoyahkan TNI-Polri,” Tutur Danki Brimob (Ipda Akhyar.SH)

Danramil Sape (Lettu Inf Ruslin) juga menambahkan bahwa untuk membangun suatu daerah tidak bisa dibangun oleh satu atau dua orang saja,akan tetapi harus melibatkan seluruh stakeholder terutama melibatkan seluruh komponen masyarakat, TNI-POLRI Harus Solid dan Sape Jaya.

“Apel sinergitas ini sebagai wujud sinergitas TNI dan Polri terutama dalam menyikapi konflik yang terjadi pada beberapa hari yang lalu antara TNI-AL dan Brimob.ungkap Danramil Sape 

Kapolsek Sape (AKP.MASDIDIN.SH)

Pada kesempatan yang sama Kapolsek Sape (AKP.Masdidin.SH) juga berharap kepada TNI - POLRI untuk tidak gampang terpengaruh dan terprovokasi dengan isu - isu yang terjadi diluar, Terkait dengan konflik yang terjadi di Sorong Papua karena

Saat ini, pihak TNI AL dan Polda Papua Barat sedang melakukan investigasi untuk mengungkap penyebab terjadinya bentrok antara kedua kelompok itu dan Kedua belah pihakpun sudah saling menyampaikan permohonan maaf dan juga kepada masyarakat Kota Sorong terkait atas kejadian perselisihan akibat salah paham yang terjadi antara oknum Anggota Brimob dengan oknum Anggota TNI AL,"

Apapun yang terjadi di Papua sana,itu tidak boleh Kita tiru dan jangan mudah terpengaruh.Ungkap Kapolsek Sape.

Selain itu juga Polsek Sape, bersama Koramil 1608-03/Sape dan Brimob Kompi 3 Batalion C Pelopor Sape kedepan akan makin intensif melakukan kegiatan kemasyarakatan Bersama.

“Ke depan, sinergitas akan lebih difokuskan sehingga tepat sasaran yang di laksanakan oleh Personel Babinsa dan Bhabinkamtibmas,” jelasnya.

Dan juga Kapolsek Sape memastikan, ke depan kegiatan gabungan TNI/Polri akan ditingkatkan untuk menyesuaikan dinamika masyarakat setempat.

Camat Sape (Muhammad Akbar,SP.M.Si)

Camat Sape (Muhammad Akbar,SP.M.Si) dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada TNI - POLRI yang ada di Sape termasuk Brimob yang sudah mengamankan Pelaksanaan Pemilu kemarin dengan baik, tertib dan sukses dan juga saat masyarakat sedang menjalankan Ibadah Ramadhan, lebaran  Lomba Takbir Keliling Tingkat Kecamatan Sape.Ujar Camat Sape.

Camat Sape juga sangat mengharapkan kepada personel terutama kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang bertugas dimasing-masing Desa untuk tetap solid dan bersinergi dalam mengemban tugas negara sebagai pelindung rakyat.

Kegiatan Apel Sinergitas Gabungan ini berlangsung dengan lancar tertib dan sukses yang kemudian dilanjutkan dengan Foto Bersama dan Yel-yel.

(Arif Sape/MDG.04)

Load disqus comments

0 comments