Nurhasanah Didukung Kader PDIP Pringsewu Untuk Nyalon Bupati Di Pringsewu - Media Dinamika Global

Senin, 22 April 2024

Nurhasanah Didukung Kader PDIP Pringsewu Untuk Nyalon Bupati Di Pringsewu

Pringsewu - Media Dinamika Global. Id.-Dukungan Terhadap Hj. Nurhasanah, SH.,MH. Semakin Mengalir, kini hadir dukungan dari Srikandi PDI-P Pringsewu yaitu Siti Mutmainah yang juga Sekretaris PAC PDI-P Sukoharjo, Kabupaten Pringsewu.

Siti mutmainah menyampaikan kepada Pewarta bahwa sangat mendukung Hj. Nurhasanah untuk Calonkan diri menjadi Bupati di Kabupaten Pringsewu. 

"Saya sebagai Kader PDI-P sekaligus sekretaris PAC Sukoharjo sangat mendukung jika ibu Nurhasanah mau mencalonkan diri menjadi calon bupati di Kabupaten Pringsewu," Tegasnya.Senin,( 22/04/2024 ) 

Di tanya Pewarta alasan kenapa dia mendukung Hj. Nurhasanah, ia menyampaikan sosok nurhasanah adalah Perempuan yang penuh Prestasi dan layak menjadi Pemimpin di Pringsewu. 

"Alasan saya kenapa saya mendukung ibu Nur, karena beliau adalah Tokoh Perempuan yang peduli terhadap masyarakat kecil, beliau juga dulunya aktivis yang penuh dengan prestasi nya, " Ucap kader Tulen dari Partai bermoncong putih itu. 
"Lanjut siti, sudah lama kami kader kader PDI-P pringsewu menginginkan ibu Nurhasanah untuk pemimpin di kabupaten pringsewu, dan sudah saat nya Pringsewu di pimpin oleh kader dari PDI-P yaitu ibu Nurhasanah." Selain mendukung ia juga mendo'akan, semoga Rekom Partai jatuh ke Hj. Nurhasanah. 

"Saya sangat berharap dan berdo'a rekom partai PDI Perjuangan bisa turun ke ibu Nurhasanah, karena saya yakin ibu Nur mampu membawa Kabupaten Pringsewu ke lebih maju dan mensejahterakan masyrakat kecil yang du kabupaten pringsewu," Tutupnya.( Fs/Red)
Comments


EmoticonEmoticon