Penyaluran BLT DD 2023-2024 Tepat Waktu, Desa Monta Dapat Penghargaan Dari Camat Monta


Bima NTB. Media Dinamika Global-id. Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) ini merupakan langkah nyata dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Desa, selain itu bertujuan untuk membantu masyarakat miskin yang rentan secara ekonomi dan sosial dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Senin, (25/03/24)

Soal penyaluran BLT DD, Desa Monta Kecamatan Monta Kabupaten Bima mendapat apresiasi dari Pemerintah dalam hal ini Kementerian Desa dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa ((DPMdes). 

Apresiasi diberikan Pemerintah terhadap Pemerintahan Desa Monta, tentunya berdasarkan adanya prestasi yang ditorehkan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya, seperti menyelesaikan penyaluran BLT DD, yang lebih awal daripada Desa-desa lainnya.

Gufran, S.Pd Sekretaris Desa Monta menjelaskan, bantuan langsung tunai yang bersumber dari dana desa tersebut merupakan program Pemerintah Pusat untuk membantu masyarakat yang kurang mampu, maka bagaimanapun wajib kita salurkan secepatnya.

Dan tidak ada alasan untuk ditahan-tahan, kecuali ada hal-hal yang urgent saat melakukan pencarian, menurut Sekdes.

Lanjutnya, untuk tahun 2024 kita sudah menyalurkan BLT DD tahap satu pada awal bulan Maret sebanyak 5 orang, sehingga Desa Monta sendiri dianggap paling cepat, dan selama dua tahun berturut-turut kita yang paling cepat melakukan penyaluran dibandingkan dengan Desa-desa lain, sehingga kami mendapatkan kategori Desa terbaik. Ujarnya.

Disisi lain, Dikarenakan Pemerintah Desa didalam penyaluran BLT Dana Desa tepat waktu, dan paling cepat, maka Pemerintah Kecamatan melalui Camat Monta Muktamirin, S.Ip juga memberikan penghargaan kepada Desa Monta karena dianggap sukses merealisasikan BLT DD.

Ini sangat luar biasa sekali bagi kami, selain mendapatkan, peringkat terbaik selama 2023-2024, kami juga mendapat penghargaan dari Camat Monta, semoga penghargaan ini dapat mendorong kami untuk terus lebih baik lagi. 

Gufran juga menjelaskan, keberhasilan Monta dalam menyalurkan BLT DD adalah hasil kerja keras semua pihak dalam hal ini seluruh perangkat Desa Monta 

Kita bersyukur dan sangat berterimakasih kepada seluruh elemen yang terlibat dalam membantu penyaluran bantuan ini, dan dalam waktu dekat atau sesudah lebaran Idul Fitri akan ada lagi penyaluran tahap dua, kura diakan semoga tidak ada hambatan. tutup Gufran. (Ombus MDG)

Load disqus comments

0 comments