Pemdes Ntori Kec. Wawo Salurkan Bantuan Sembako Di Aula Kantornya


Bima NTB. Media Dinamika Global. Id. - Pemerintah Desa (Pemdes) Ntori menyalurkan bantuan sembako perbaikan gizi anak (stunting), di Aula Kantor Desa Ntori,Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB). Selasa, 18 Juli 2023.

Hadir dalam kegiatan ini, Kepala Desa Ntori Alfi Syarief,S.Sos, Sekretaris Desa Ismail, Sekretaris BPD Desa Ntori Adnan Jamal, Bhabinkamtibmas Desa Ntori Bripka Jurahman, SH, Babinsa Desa Ntori, dan sejumlah 25 KPM stunting.

Kades Ntori Algi Syarief,S.Sos mengatakan, program ini merupakan satu upaya melawan stunting. Program yang diharapkan mampu menyediakan asupan gizi dan nutrisi kepada keluarga kurang beruntung yang disebut Keluarga Penerima Manfaat.

Lagi Syarief,S.Sos menjelaskan, stunting adalah masalah gizi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam waktu lama.

“Pemerintah terus-menerus memperbaiki keadaan, makanya program ini pun ditambahkan dengan program pencegahan stunting dengan berbagai kombinasi gizi," ungkap Kepala Desa Ntori Kepada awak media MbojoNTBNews.com

Oleh karena itu, kata Algi Pemerintah harus mengatasi hal tersebut agar supaya Pemerintah Desa Ntori bisa keluar dari zona stunting.


"Jadi masalah stunting ini masalah kita bersama, disamping kekurangan gizi juga terdapat beberapa faktor yang bisa mengakibatkan terjadinya stunting".tutupnya.

Redaksi : Aji Rhey
Load disqus comments

0 comments