Kepala SMKN 1 Monta Melakukan Sosialisasi dan Pengenalan Diri Usai Sholat Jum'at.


Kabupaten Bima. Media Dinamika Global-id. Kepala SMK Negeri 1 Monta melakukan sosialisasi serta pengenalan diri dan memaparkan sejumlah program sekolah SMKN 1 Monta di Masjid Baiturrahman Desa Sie. Jum'at, (14 07/23).

Usai melaksanakan Sholat Jum'at Kepala SMKN 1 Monta memperkenalkan diri di hadapan para jama'ah sholat jum'at dengan menyebutkan namanya Muhammad Olan Wardiansyah S.Pel. M.Pd. biasa di panggil (Papi Olan) yang sebelumnya bertugas di SMKN 1 Lambu Kecamatan Lambu Kabupaten Bima.

Pada momen itu, dirinya juga menyampaikan bahwa, Kepala Dinas Pendidikan propinsi NTB mengamanahkan kepadanya untuk menjabat sebagai Kepala di SMKN 1 Monta menggantikan Bapak Faturrahman dan dilakukan dan telah dilakukan sertijab beberapa hari yang lalu.

Selain itu, pada acara Sosialisasinya, beliau menyampaikan beberapa Agenda kerja yang menjadi prioritasnya seperti, program kursus komputer oleh siswa siswi di dalam maupun diluar sekolah dengan memanfaatkan fasilitas yang ada, mendatangkan perusahan besar perewakilan Negara Jepang untuk kerja sama guna mengembangkan ilmu dalam bidang peternakan, sehingga Para Alumni SMKN 1 Monta dapat bekerja di Jepang, dan program sekolah hijau dengan mengajak para Dewan Guru dan semua warga sekolah memperindah taman-taman Sekolah menjadi (sekolah hijau).

Didepan para warga Desa Sie, tampak begitu semangat beliau menyampaikan tekadnya untuk memajukan mutu pendidikan di SMK Negeri 1 Monta, maka dirinya meminta dukungan semua anggota komite sekolah, masyarakat para media (media MDG tentunya) demi kemajuan Dunia pendidikan di sekolah SMKN 1 Monta.

Kepala SMKN 1 Monta Muhammad Olan Wardiansyah S.Pel. M.Pd usai acara sosialisasi melalui Awak Media Dinamika Global-id menjelaskan, saya sangat mengharapkan adanya dukungan dari masyarakat Desa Sie demi memajukan mutu pendidikan di SMKN 1 Monta ini. Pungkasnya.

Lanjutnya, saya juga berterimakasih kepada wartawan MDG yang sudah bersilaturahmi sehingga kita bisa terus membangun komunikasi dan koordinasi yang baik antara pihak sekolah dengan wartawan, melalui itu semua kami bisa melaksanakan tugas dengan baik dan wartawanpun bisa menjalani tugas sebagai sosial controlnya dengan baik.

Intinya bagaimana kita bisa membangun kerjasama dan bermitra dengan baik saja, kalau ada kegiatan di sekolah kami silahkan kalau mau dipublikasikan, SMKN 1 Monta akan terbuka dalam hal itu. Tutup Pak Olan. (Bustam MDG)

Load disqus comments

0 comments