Walikota Bima Hadiri Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Koni Kota Bima NTB Periode 2022-2026


Kota Bima. Media Dinamika Global. Id.- Walikota Bima Hadiri Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni)Kota Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat Masa Bakti 2022-2026 Berlangsung di Convention Hall Kota Bima dimulai sekitar pukul 08.00 Wita hingga selesai pada Rabu, 04 Januari 2023.

Puluhan Pengurus Koni Kota Bima hadir dari berbagai Elemen, mulai dari Unsur Pejabat, Anggota DPRD hingga Pemuda dan Masyarakat yang ada di Wilayah Kota Bima, juga turut hadir Ketua Koni NTB Bang Mori Hanafi, SE. M. Com serta jajaran lainnya.

Ketua Koni Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE dalam sambutannya mengungkapkan bahwa Prestasi Olahraga di Kota Bima kian hari kian Meningkat, peningkatan itu dapat dilihat dari berbagai macam prestasi yang diraih oleh Para Pemuda dan Pemudi kita sekarang ini.

Prestasi ini tentunya membutuhkan sebuah Pengorbanan, baik moril maupun materil sehingga Pemuda dan Pemudi kita dapat meraih prestasi yang bergengsi dalam setiap Iven yang dipertandingkan itu. Dan tentunya membutuhkan kerja ordinary artinya kerja keras, kerja cerdas hingga meraih sebuah prestasi yang diharapkan mampu membanggakan Nama Kota Bima. Ujarnya

Masih menurut Walikota Bima bahwa akhir-akhir ini, peningkatan kegiatan Olahraga kita mengalami Peningkatan yang luar biasa, sehingga Tugas kita pada Hari ini adalah agar Koni ini bisa terus di kembangkan, di pupuk dan dirawat terutama kepada Para Peserta dari berbagai Sektor Wilayah Kota yang ada pada tiap-tiap Kecamatan.

Harapannya adalah agar kita semuanya menyadari bagaimana pentingnya Tugas dan Fungsi kita, sebab ini merupakan amanah yang harus diemban, amanat yang harus dijaga sehingga Koni Kota Bima kedepannya jauh lebih baik lagi.

Dan yang terakhir saya berpesan bahwa Pengurus Koni Kota Bima adalah sebuah Gambaran tentang bagaimana kemudian Olahraga di Kota Bima terus meningkat ditambah lagi dengan adanya intensitas Pengurus yang berkolaborasi dengan semua elemen.

Karena dibutuhkan keterlibatan dari semua Pihak, baik dari dari Kalangan Internal Pengurus maupun dari Peserta yang akan mengikuti setiap kegiatan dalam Cabang Olahraga apa saja. Ini harus didukung baik secara Materil maupun secara Administrasi. Harapnya.

Hal senada disampaikan oleh Ketua Koni NTB Mori Hanafi, SE. M. Com menambahkan bahwa kami dari Pengurus Koni NTB akan terus mendukung setiap kegiatan yang dilakukan oleh Pengurus yang ada di NTB, terutama Pengurus Koni Kota Bima. Tentunya memiliki Visi dan Misi yang sama yaitu bagaimana Olahraga kedepannya bisa lebih ditingkatkan dan meraih prestasi yang gemilang.


Dan terakhir kami berpesan agar setiap Pengurus untuk terus betikhtiar dalam rangka memajukan Olahraga yang Profesional sekaligus dapat mengukir Prestasi yang membanggakan Nama Kota Bima. Harapnya.(MDG 03).
Load disqus comments

0 comments