Kecelakaan Tunggal, Mobil Menabrak Pohon dan Tiang Listrik Hingga Berbalik Arah


Kota Bima. Media Dinamika Global.Id. Kecelakaan tunggal yang alami pengendara yang mengendarai mobil dengan Nopol DR 1349 AW berwarna putih, jadi perhatian sejumlah pengendara yang melintas di lokasi Amahami Kota Bima sore tadi. Sabtu, (17/9/2022).

Menurut keterangan beberapa pengendara yang kejadian Perkara (TKP), mobil dengan Nopol DR 1349 AW berwarna putih tersebut diketahui dikendarai oleh seorang perempuan dan diikuti oleh laki-laki yang diketahui merupakan suaminya dari perempuan itu.

Belum diketahui secara pasti motif terjadi kecelakaan, namun dugaan sementara mobil tersebut datang dari Dompu menuju Kota Bima, dan korban merupakan warga Kota Bima yang memiliki usaha di Dompu, menurut salah satu warga yang mengetahui identitas korban.

Lokasi kecelakaan tepatnya di jalan satu arah, sekitar 300 Meter dari arah selatan sebelum Taman amahami Kota Bima, sekitar pukul 5 sore tadi.

Menurut salah satu pengendara di TKP, memang kecelakaan sangat aneh pasalnya, mobil Mobil tersebut dikemudi oleh seorang perempuan melaju dari arah selatan, tiba-tiba roda bagian kanan menaiki taman jalan lalu menakbrak pohon dan tiang listrik hingga posisi mobil terpental dan berbalik arah. Menurutnya.

Lanjut, Saat kejadian itu seorang perempuan bersama anaknya yang berumur 4 tahun didalam mobil, dan di susul oleh suaminya dari belakang, dengan menggunakan motor.


Setelah adanya kejadian tersebut korban mengalami luka serius, dan dikabarkan korban langsung dibawa oleh suaminya menuju puskesmas terdekat.

Selain korban, nampak kondisi mobil yang menabrak pohon dan tiang listrik hingga berbalik arah tersebut mengalami kerusakan berat, Kaca depan tepat posisi pengemudi pecah, dan bodi mobil depan penyok dan ban depan tepatnya dibawah bangku pengemudi pecah.

Setelah beberapa saat kemudian, Petugas datan ke TKP, mengidentifikasi mobil tersebut, dan mengatur arus lalulintas, agar tidak terjadi kemacetan di sekitar lokasi kejadian, dan sekitar pukul, 17.55, mobil di evakuasi oleh petugas. (MDG 002)

Load disqus comments

0 comments