Pemkot Bima Mengukir Sejumlah Prestasi di Bawah Kepemimpinan Wali Kota HML

Kota Bima. Media Dinamika Global.id. Walikota Bima H. Muhammad Lutfi, SE (HML) selama menjadi Walikota Bima sejak 2018 lalu mengukir sejumlah prestasi gemilang. (Minggu, 03/04/22).

Mantan Anggota DPR RI Dua Periode ini adalah sosok yang memiliki ide cemerlang dan brilian membangun Kota Bima sehingga prestasi itupun diakui baik tingkat Regional maupun Tingkat Nasional.

Walikota HML, melalui media online Bimantika Minggu malam 3 April 2022 menyebutkan bahwa kesuksesan yang diraih oleh Pemerintah Kota Bima tidak terlepas dari kerja tulus ikhlas para OPD dan tentunya peran serta masyarakat Kota Bima.

“Kesuksesan yang kita raih tentu bukan kerja saya secara pribadi melainkan adanya faktor kerja sama seluruh stakeholder utamanya peran serta warga masyarakat Kota Bima” demikian ujar Walikota HML.

Pemkot Bima meraih Penghargaan Pemerintah Daerah yang memiliki komitmen tinggi penyelesaian penyusunan Dokumen Grand Design Pembangunan Kependudukan(GDPK), 5 pilar Kota Bima tahun 2020-2045. Penghargaan di terima langsung Walikota Bima H. Muhammad Lutfi, SE dari BKKBN Pusat di Mataram.

Pemkot Bima berhasil meraih peringkat ke-2 Monitoring Center For Prevention ( MCP ) KPK-RI se-Propinsi NTB. Prestasi ini berkat kesuksesan menyelesaikan 8 area indikator penilaian dalam mengelola Manajemen Pemerintahan Daerah.

Pemkot Bima meraih penghargaan Anugerah Penyiaran(KPID) 2022 dari Gubernur NTB. Kota Bima salah satu daerah pemenang KPID tingkat daerah se- Propinsi NTB tahun 2022.

Pemkot Bima meraih Peringkat Pertama kategori Kabupaten/ Kota Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) se-Propinsi NTB tahun 2021.

Pemkot Bima sabet juara Pertama ajang Digital Innovation Award 2022 saat acara siaran langsung TV Nasional MNC Kamis 31 Maret pukul 21.00 Wib, di Center Hall Kebun Sirih Jakarta Pusat. Wali Kota Bima HML langsung disuguhkan Satu Plakat penghargaan diatas Podium.

Walikota HML dengan pola dan strategi penanganan Covid-19 di daerah ini, cukup sukses, ditandai telah mampu melampaui target 80% Vaksinasi Covid-19 pada masyarakat di daerahnya.

Deretan kesuksesan digapai dan di torehkan Kota Bima dibawah kendali H.Muhammad Lutfi,SE, adalah berkat kerjasama dan sinergitas baik Forkompimda, sinergi dengan TNI-POLRI, juga semangat kinerja para Camat dan Lurah, hingga RT,RW, termasuk harmonisasi Eksekutif dengan Legislatif daerah ini.

Ini adalah gambaran nyata betapa Visionernya Sosok dan Figur H.Muhammad Lutfi (HML) dalam mewujudkan Visi Misinya membangun daerah ini ke arah perubahan nyata. (MDG 002).
Load disqus comments

0 comments