Warga Sangari Desa Mbawa Donggo Lakukan Gotong Royong Masjid Nurul Muttaqin ,Butuh Bantuan Semua Pihak


Sangari. Media Dinamika Global. Id. Masyarakat Dusun Sangari Desa Mbawa melakukan kegiatan goyong royong bersama dalam rangka pengecoran slop atau tiang  Masjid Nurul MuttaQin Desa Mbawa Dusun Sangari,dan kegiatan ini dapat dilakukan secara bergilir setiap hari sesuai dengan pembagian jadwal per RT. Dalam pengecoran ini dapat di kerjakan 4 RT yang terdiri dari Usri Balu,Hj. Hamdan,Abakar,dan Ama Aini Usli(10/09).

Dari ke 4 RT tersebut mampu mengandeng masyarakat sehingga kegiatan di pagi hari ini dapat terlaksana dengan baik dan aman. Kegiatan ini tentunya menjadi Kebiasaan bagi Kami yang bermukim di atas Gunung ini,Gotong royong tersebut terus kami lakukan sebagai upaya untuk selalu membuat suasana semakin bersahabat. 

Demikian juga Gotong Royong ini dihadiri oleh semua Ketua RT yang terdiri dari 4 RT tersebut sehingga bagi kami Masyarakat karena kebiasaannya tidak perlu dipanggil atau diundang lagi,kami memiliki Jadwal yang telah ditentukan secara bersama dalam bentuk Musyawarah Mufakat sebelumnya.

Salah satu Ketua RT pada Media ini mengatakan bahwa apa yang kami lakukan pada hari ini adalah sebuah kebiasaan atau tradisi sejak Nenek Moyang,Kerjasama merupakan Lambang terbesar bagi Kami yang tinggal di atas Bukit yang Cukup Tinggi ini.

Gotong Royong Warga Dusun Sangari Desa Mbawa Kecamatan Donggo bukan hanya sekali ini saja tetapi dalam setiap ada Kegiatan kemasyarakatan sehingga seberat apapun kami akan terus bekerjasama. 

Untuk itu,pada Kegiatan pengecoran Masjid ini seperti yang kita lihat terlihat sangat antusias Warga untuk mengambil bagiannya apalagi dalam kegiatan Keagamaan atau pembangunan Masjid ini. Selain sebagai Sarana untuk Beribadah untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT juga menumbuh kembangkan rasa Soliditas dan Solidaritas serta daya dukung yang dapat menghubungkan langsung Alam sekitarnya.

Dan diharapkan kepada Para Donatur,para Penyumbang untuk segera mengeluarkan sebagian Rejeki nya dalam rangka meringankan beban kami untuk Pembangunan Masjid ini. Harapnya. (Fir MDG). 

Load disqus comments

0 comments