Media Dinamika Global

Sabtu, 28 Juni 2025

Akui Beberapa Poli Tutup, Ini Klarifikasi RSUD Bima

 


BIMA-Mediadinamikaglobal.id || Manajemen RSUD Bima mengakui beberapa Poli tutup pelayanan pada Sabtu 28 Juni 2025. Hal itu diakui disebabkan dokter spesialis yang bertugas berhalangan dengan izin resmi.

Direktur RSUD Bima, drg. H. Ihsan, MPH menanggapi pemberitaan terkait terbatasnya pelayanan di beberapa poli RSUD Bima pada hari Sabtu, 28 Juni 2025.

"RSUD Bima tetap buka dan memberikan pelayanan seperti biasa pada hari Sabtu. RSUD Bima tetap membuka layanan sesuai jadwal operasional," kata Ihsan melalui pesan whatsapp.

Namun, diakui Ihsan pada tanggal tersebut ada beberapa poli tidak dapat memberikan pelayanan karena dokter spesialis yang bertugas berhalangan hadir dengan izin resmi sesuai ketentuan.

Ihsan mengatakan, untuk layanan IGD dan Rawat Inap tetap siaga 24 jam meskipun pelayanan poli tertentu mengalami keterbatasan. Layanan Instalasi Gawat Darurat (IGD), rawat inap, dan unit penunjang tetap berjalan normal. 

"Pasien dengan kondisi mendesak tetap dilayani sesuai standar pelayanan yang berlaku," katanya lagi.

Pihak RSUD Bima memahami dan mengapresiasi aspirasi masyarakat dan menyayangkan ketidaknyamanan yang dialami oleh pasien, terutama yang telah datang dari wilayah yang jauh. 

"Masukan dan keluhan masyarakat menjadi perhatian serius bagi kami untuk evaluasi dan perbaikan layanan ke depan," janji Ihsan.

Dia mengimbau masyarakat untuk menghubungi layanan informasi sebelum berkunjung

Untuk menghindari ketidakpastian guna memastikan jadwal dokter dan ketersediaan layanan melalui WhatsApp Informasi 081-237-954000.

"Kami menyadari bahwa belum semua informasi dapat kami sampaikan secara rutin melalui media sosial. Oleh karena itu, saluran informasi ini kami siapkan sebagai jalur utama komunikasi publik," tuturnya.

RSUD Bima terus berkomitmen untuk meningkatkan mutu layanan dan transparansi informasi. 

"Kami juga akan memperkuat koordinasi internal dan sistem informasi layanan untuk mencegah kejadian serupa di masa mendatang," imbuhnya. (MDG05)

Gegana Lampung Hadir Melalui Giat Patroli Kemitraan, Pantau Kamtibmas.


Lampung - Mediadinamikaglobal.id || Dalam rangka memantau perkembangan situasi kamtibmas secara langsung selain menjaga keamanan dan ketertiban kegiatan masyarakat terutama kegiatan diakhir pekan (long weekend), Detasemen Gegana Satbrimob Polda Lampung menerjunkan unit Komposit guna pelaksanaan patroli kamtibmas di tempat keramaian dan pos pos pengamanan satwil di Kota Bandar Lampung. Sabtu 28 juni 2025.

Kegiatan ini menindak lanjuti perintah Dansat Brimob Polda Lampung Dalam Rangka KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) dengan memantau secara langsung guna mengantisipasi perkembangan sitkamtibmas libur panjang di akhir pekan.

Ditempat berbeda Dansat Brimob Polda Lampung Kombes Pol Yustanto Mujiharso menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kepedulian dan perhatian Brimob Kepada Masyarakat, sesuai Moto kita. 

"Jiwa Ragaku Demi Kemanusiaan" maka itu dengan kehadiran kita disana bisa memantau secara langsung kegiatan masyarakat di hari libur sehingga dapat meminimalisir segala bentuk tindak kriminalitas dan gangguan keamanan karena itu Negara Harus Hadir. 

Dalam Kegiatan ini juga team patroli menghimbau kepada masyarakat yang sedang laksanakan kegiatan diluar agar selalu hati-hati dan waspada karena kejahatan ada karena adanya kesempatan, dan kelalaian kita. ( Fs/Red) 

Wali Kota Bima Ikuti Semarak Sambut HUT Bhayangkara Ke-79


Kota Bima, Media Dinamika Global.id.--Wali Kota Bima, H. A. Rahman H. Abidin, SE mengikuti olahraga senam sehat dan jalan sehat dengan seluruh jajaran Polres Bima Kota dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79 yang diperingati tanggal 1 Juli tiap tahunnya, bertempat di Lapangan Polres Bima Kota, pada Sabtu pagi (28/06/2025).

Kehadiran Wali Kota Bima pada semarak HUT Bhayangkara ke-79 ini selain untuk memupuk dan mempererat silaturrahmi, juga sebagai wujud nyata komitmen pemerintah daerah untuk terus mendorong dan mendukung langkah penegakan hukum dan terciptanya kondisi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kota Bima.

Turut hadir pada semarak HUT Bhayangkara ke-79 tersebut antara lain Wali Kota Bima, Ketua DPRD Kota Bima, Kepala Rutan Bima, Kapolres Bima Kota, jajaran TNI, Plt. Asisten II Setda Kota Bima, Kepala Dinas Kominfotik Kota Bima, Kepala Dinas Pariwisata Kota Bima, serta diikuti oleh seluruh personil Polres Bima Kota.

Kapolres Bima Kota, AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata semangat kebersamaan dan upaya menjaga kebugaran serta mempererat tali silaturahmi.

Semarak HUT Bhayangkara tidak hanya melibatkan internal personel Polres Bima Kota, kegiatan ini juga dihadiri oleh Wali Kota Bima, Forkopimda dan lembaga vertikal lainnya.

"Semua hadir dalam semangat Hari Bhayangkara yang ke-79," ungkapnya.

Kegiatan olahraga bersama ini juga dimeriahkan dengan pembagian door prize menarik bagi peserta yang beruntung, sehingga menambah antusiasme dan keceriaan.(Sekjend MDG)

Jumat, 27 Juni 2025

Pemprov Riau Diminta Cari Solusi Masalah DTKS Pada SPMB Jalur Afirmasi



Pekanbaru - Diketahui baru - baru ini Pemerintah Provinsi Riau memberikan solusi nyata mengatasi kendala biaya sekolah, dengan memberikan Bantuan Operasional Sekolah Daerah (Bosda) Afirmasi bagi peserta didik jenjang SMA sederajat swasta.


Namun kendala yang nyata bagi siswa mendaftar di SMA Swasta Afirmasi yakni DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial), banyak siswa dari keluarga kurang mampu yang namanya tidak terdaftar di DTKS, sehingga kesulitan mendaftar sekolah.


Seperti diungkapkan Sekretaris Laskar Rumpun Masyarakat Riau Bersatu (RMRB) Provinsi Riau Angga Saputra kepada media, jumat (27/06/2025) bahwa Pemerintah Provinsi Riau dan Dinas Pendidikan sebagai pemangku kebijakan memberikan win - win solusi, serta alternatif jalur afirmasi.


"Seharusnya ada solusi terkait proses DTKS Kemensos, mengingat para siswa akan melanjutkan jenjang pendidikannya," uangkapnya.


Lebih lanjut dirinya menyayangkan Dinas Sosial Pekanbaru tidak diberi kewenangan menetapkan kriteria dan standar DTKS.


 *Berdasarkan penelusuran Tim Laskar RMRB, penyebab masalah DTKS di Pekanbaru, antara lain :* 


* Kurangnya kordinasi antara Kementrian Sosial, Dinas Sosial, Dinas Pendidikan serta Pihak Kelurahan dalam penetapan DTKS, memverifikasi serta memvalidasi data secara berkala agar akurat.


* Kesalahan dalam pendataan akibat kurangnya sosialisasi mengenai DTKS, serta bimbingan kepada masyarakat jika terdapat kendala teknis dalam proses pendaftaran DTKS. 


* Proses pendaftaran DTKS yang sulit, terutama bagi mereka yang memiliki keterbatasan akses informasi dan teknologi. 


 *Akibat yang terjadi adalah :* 


* Penyaluran Bantuan Sosial yang tidak tepat sasaran, karena dilakukan Dinas Sosial berdasarkan DTKS tanpa melibatkan RT/RW serta Lurah dan Dinas Pendidikan.


* Tingkat kesejahteraan sosial dan ekonomi masyarakat semakin menurun.


* Solusi nyata Pemerintah Provinsi Riau mengatasi kendala biaya sekolah dan menekan angka putus sekolah tidak tercapai.


Seorang ibu rumah tangga di Pekanbaru yang merasa khawatir jika anaknya yang akan mendaftarkan SMA Swasta Afirmasi di Pekanbaru ini ditolak Pihak Sekolah karena tidak terdaftar di DTKS.


Dirinya mengaku bingung karena syarat untuk mendaftar SMA Swasta Afirmasi adalah terdaftar di DTKS, yang mana dirinya yang merupakan janda dua orang anak dengan ekonomi kurang mampu ini telah mengajukan permohonan DTKS atas dirinya pada Program Keluarga Harapan (PKH) dan kedua anaknya pada program Pendidikan Indonesia Pintar (PIP) karena berstatus anak yatim melalui website kemensos namun belum juga terdaftar.


"Saya bingung dengan syarat pendaftaran SMA Swasta Afirmasi yang mewajibkan calon siswa terdaftar di DTKS, sementara sudah saya ajukan jauh - jauh hari namun belum juga terdaftar, dan Dinas Sosial juga tidak bisa membantu karena ketetapan DTKS hanya di Pusat," ungkapnya.


**

Kades Mangkir Sidang, Sekda Lempar Jawaban dan Kadis PMD Blokir Jurnalis—Pemkab Madina Dianggap Abai




Mandailing Natal, ~ Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal kembali menjadi sorotan tajam publik usai Kepala Desa Pidoli Lombang berulang kali mangkir dari sidang keterbukaan informasi di Komisi Informasi Provinsi Sumatera Utara.


Kritik terhadap Pemkab Madina mencuat setelah jurnalis mencoba melakukan konfirmasi kepada Sekretaris Daerah. Namun, respons yang diberikan sangat singkat tanpa penjelasan yang substantif.


"Trimakasih. Klarifikasi melalui Kadis PMD," tulis Sekda Madina, Jumat (27/6/2025), saat dikonfirmasi lewat pesan WhatsApp.


Ironisnya, upaya konfirmasi ke Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) juga buntu, karena jurnalis lebih dulu diblokir. Komunikasi resmi untuk menggali keterangan atas dugaan pengabaian hukum pun terputus.


Situasi ini memunculkan tudingan bahwa Pemerintah Daerah tidak memiliki itikad baik untuk terbuka terhadap pertanyaan publik. Apalagi dugaan pelanggaran terkait Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik bukan hal sepele.


Muhammad Rezki Lubis, Ketua Umum Gerakan Pantau Keuangan Negara (GPKN), menyampaikan kecaman atas sikap diam Pemkab. Menurutnya, pemblokiran terhadap jurnalis adalah bentuk pelecehan terhadap kebebasan pers.


"Kalau jurnalis diblokir, artinya tidak ada niat baik dari pejabat publik untuk menjelaskan kepada masyarakat. Ini bukan hanya soal etik, tapi soal integritas pemerintahan," tegas Rezki.


Ia menilai, jika pemerintah daerah membiarkan ketidakhadiran Kades Pidoli Lombang di sidang Komisi Informasi tanpa sanksi atau teguran, maka publik berhak menilai bahwa pemerintah sedang memelihara praktik pengabaian hukum.


Sampai artikel ini diterbitkan, Kepala Dinas PMD Mandailing Natal belum memberikan tanggapan apapun. Redaksi masih berusaha menghubungi pihak terkait guna menghadirkan informasi yang berimbang dan akurat untuk publik.

(Magrifatulloh).

Meriah dan Penuh Makna: Ribuan Warga Peserta Padati Gedung Seni Budaya Milad ke-108 ‘Aisyiyah kota Bima, Gaungkan Dakwah Ketahanan Pangan


Kota Bima, Media Dinamika Global.id.  – Ribuan peserta memadati ruang Gedung seni dan budaya kota Bima, dalam peringatan Milad ke-108 ‘Aisyiyah yang digelar Sabtu, 28 Juni 2025. Kegiatan ini berlangsung semarak sekaligus khidmat dengan mengusung tema “Memperkokoh Ketahanan Pangan Berbasis Desa Qaryah Thayyibah Menuju Ketahanan Nasional.”

Ketua Panitia Milad NTB, menyampaikan bahwa perayaan ini bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan bentuk konsistensi ‘Aisyiyah dalam mendorong peran strategis perempuan. “Ini adalah momentum penguatan peran perempuan dalam mewujudkan masyarakat yang mandiri dan berkemajuan,” tegasnya.

Kegiatan dibuka dengan jalan sehat yang melibatkan lebih dari 1.700 peserta dari berbagai unsur. Mereka berasal dari organisasi otonom Muhamadiyah bima, PAUD ‘Aisyiyah, panti asuhan, relawan LLHPB, Kokam, serta tenaga kesehatan. melintasi titik-titik strategis kota seperti Alun-Alun kota bima, Pasar Manis, di gedung seni dan budaya kota bima.

Wakil Ketua Pimpinan Daerah Nusantara tenggara Barat, secara langsung melepas peserta. Ia mengapresiasi militansi ‘Aisyiyah dalam memperkuat basis dakwah sosial dan ketahanan keluarga. “Perempuan ‘Aisyiyah telah menjadi tiang kekuatan dakwah Muhammadiyah,” katanya dalam sambutan.

Pemerintah Kota Bima turut memberikan dukungan, mewakili kota bima, menyatakan tema milad sejalan dengan arah pembangunan daerah. Ia menilai bahwa sinergi antara ‘Aisyiyah dan lembaga lokal sangat penting untuk membangun desa yang tangguh. “Ketahanan pangan dan pemberdayaan perempuan menjadi bagian dari strategi pembangunan berkelanjutan,” ujarnya.

Acara puncak ditandai dengan pidato milad dari Ketua Aisyah provinsi NTB. Ia menekankan bahwa gerakan ‘Aisyiyah tak hanya bergerak di ranah keagamaan, melainkan juga aktif dalam isu-isu kemanusiaan, lingkungan, dan ketahanan pangan.

“Perempuan ‘Aisyiyah adalah ujung tombak gerakan ketahanan pangan berbasis komunitas. Kita harus membangun desa dengan pendekatan keislaman yang rahmatan lil-‘alamin,” ucap istri walikota bima. Ia juga menegaskan pentingnya konsep Qaryah Thayyibah sebagai strategi membumikan Islam dalam kehidupan masyarakat desa.

Dalam pidatonya, istri walikota bima mengutip teologi Al-Ma’un sebagai fondasi dakwah praktis. Menurutnya, Islam bukan hanya untuk dihafal, tetapi harus menjadi solusi konkret atas persoalan sosial. “Kita harus menjawab tantangan kemiskinan dan ketimpangan melalui dakwah kemanusiaan,” imbuhnya.

Suasana kian meriah saat sesi pembagian doorprize berlangsung. Ratusan peserta antusias mengikuti undian berhadiah yang dibagikan langsung oleh para tokoh. Hadiah utama berupa berbagai macam jenis jenis hadiah, dan peralatan elektronik menjadi daya tarik tersendiri. Kehadiran Marazo Band yang membawakan lagu-lagu energik menambah semarak suasana.

















Panitia Milad Aisyiyah menyampaikan terima kasih kepada para sponsor dan mitra yang telah memberikan dukungan, baik secara moril maupun materil. Di antaranya: Universitas Muhammadiyah serta UMKM lokal seperti kue khas bima.

Apresiasi khusus juga diberikan kepada Lazismu, Majelis PAUD, Muhammadiyah bima, KSU ‘Aisyiyah, dan para relawan LLHPB, Kokam, IMMawati, dan IPMawati yang turut menyukseskan kegiatan ini.(Sekjend MDG)

Babinsa Koramil 1608-03/Sape Bangun Semangat Gotong Royong Kepada Warga Desa Lambu


Lambu Bima.NTB.Media Dinamika Global.id Sabtu 28 Juni 2025 sekitar pukul 08:00 wita, Serka Bambang Babinsa Desa Lambu Anggota Posramil Lambu Koramil 1608-03/Sape bersama Camat Lambu, Pemerintah Desa Lambu dan warga desa Lambu bersama sama melaksanakan kegiatan gotong Royong pembersihan sampah-sampah plastik yang berserakan di Nggaro Niu Dusun Lambu Desa Lambu, kegiatan gotong royong dalam rangka mengurangi penyakit Demam berdarah yang di akibatkan oleh nyamuk Aedes Aedipti agar tidak berkembang biak dan untuk kesehatan masyarakat bertempat di Nggaro Niu Dusun Lambu Desa Lambu Kec. Lambu Kab. Bima.



Babinsa (Bintara Pembina Desa) secara rutin melaksanakan gotong royong bersama masyarakat untuk membersihkan sampah plastik di lingkungan mereka. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan, meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan, dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. 

Kegiatan gotong royong selesai pada pukul 10:20 wita berjalan dengan tertib aman dan lancar.(Team.MDG.03)

Peringati Hari Bhayangkari Ke-79, Kapolres Bima Kota Pimpin Tabur Bunga di Teluk Bima


Kota Bima - Mediadinamikaglobal.id
|| Memepringati Hari Bhayangkara ke 79, Polres Bima Kota menggelar upacara tabur bunga di Dermaga Pelabuhan Bima, Pada Jumat 27 Juni 2025, sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang gugur dalam tugas. 

Upacara ini dipimpin langsung Kapolres Bima Kota, AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si., yang berlangsung khidmat dan penuh makna. Kegiatan ini dimulai dengan penghormatan kepada arwah pahlawan hingga prosesi tabur bunga di perairan Teluk Bima menggunakan kapal milik PT Pelni.

Dalam kegiatan ini turut hadir jajaran pejabat utama Polres, Kapolsek, Bhayangkari, hingga instansi mitra seperti KSOP, PT Pelni, dan PT Pelindo. 

Barisan peserta upacara terdiri dari 1 peleton perwira, 1 peleton Sat Brimob, 1 peleton Sat Samapta dan 1 peleton Sat Polairud. Kemudian juga diikuti 1 peleton gabungan Polsek, serta 1 peleton gabungan dari Sat Reskrim, Sat Intelkam, dan Sat Narkoba Polres Bima Kota.

Kapolres Bima Kota, AKBP Didik Putra Kuncoro, dalam keterangannya menyampaikan bahwa upacara tabur bunga ini merupakan bentuk penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya demi bangsa dan negara, khususnya para anggota Polri yang gugur dalam menjalankan tugas.

“Ini adalah bentuk penghargaan dan pengingat akan semangat juang para pendahulu kami,” ungkap Kapolres Bima Kota. Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian Hari Bhayangkara ke 79 bertema Polri untuk Masyarakat, sebagai cerminan dedikasi Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban demi Indonesia yang lebih aman dan damai. (MDG05)  

Konferprov PWI NTB Makin Dekat, Panitia Minta Calon Ketua Segera Mendaftar

Mataram-Mediadinamikaglobal.id || Ketua Panitia Konferensi Provinsi (Konferprov) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Nusa Tenggara Barat (NTB), H. Abdus Syukur mengimbau para calon Ketua PWI NTB periode 2025–2030 untuk segera mendaftarkan diri sebelum batas waktu yang telah ditentukan. Pendaftaran calon ketua dibuka sejak 15 Juni dan akan ditutup pada 15 Juli 2025 mendatang. 

H. Syukur menekankan bahwa ketepatan waktu sangat penting guna mendukung kelancaran proses seleksi dan tahapan selanjutnya menjelang Konferprov.

"Silakan segera daftarkan diri ke sekretariat sementara yang beralamat di Gedung Graha Pena Lombok, Lombok Post. Bisa langsung menghubungi Sekretaris PWI NTB, H. Rachman Hakim," ujar Syukur melalui rilis resmi, Sabtu (28/06/2025).

Konferprov PWI NTB sendiri dijadwalkan berlangsung pada 2 Agustus 2025 dan akan menjadi ajang penting untuk menentukan kepemimpinan baru serta arah organisasi PWI NTB ke depan.

H. Syukur menambahkan, Konferprov bukan hanya sekadar pergantian kepemimpinan, melainkan momentum konsolidasi untuk memperkuat peran wartawan dalam menghadapi tantangan era digital dan menjaga marwah jurnalistik di tengah dinamika informasi.

"Partisipasi aktif dari seluruh anggota sangat kami harapkan, baik dalam proses pencalonan maupun saat pelaksanaan konferensi. Ini organisasi kita bersama, dan masa depannya ditentukan oleh keterlibatan semua anggota," tegasnya.

Sebagai informasi, syarat dan mekanisme pencalonan dapat diakses melalui sekretariat atau kanal resmi PWI NTB. Panitia juga membuka ruang konsultasi bagi anggota yang ingin berpartisipasi dalam proses pemilihan secara transparan dan demokratis. (MDG05

MAN 1 Kota Bima Pertahankan Gelar Juara di Student Championship AFKOT 2025


Kota Bima
, Media Dinamika Global.id. – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Bima kembali menunjukkan keunggulannya dengan mempertahankan gelar juara di Student Championship AFKOT Kota Bima 2025. Ini merupakan kemenangan kedua berturut-turut bagi MAN 1 Kota Bima dalam kompetisi yang diikuti oleh sekolah-sekolah tingkat SMA/SMK/MA se-Kota Bima.


Final yang Menegangkan Pertandingan final mempertemukan dua tim dari MAN 1 Kota Bima, Tim A dan Tim B, yang berakhir imbang 4-4 hingga waktu normal habis. Keputusan juara akhirnya ditentukan melalui adu penalti, di mana MAN 1 Kota Bima A berhasil unggul dengan skor 4-3.


Dukungan dari Madrasah Kepala Madrasah, H. M. Adnan, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian ini dan berjanji akan terus mendukung kegiatan positif untuk pengembangan siswa. Ahmad Gazali, pembina tim, menekankan bahwa kemenangan ini adalah hasil dari kerja keras dan komitmen seluruh tim.




Kompetisi Bergengsi
 Student Championship AFKOT 2025 diikuti oleh 11 sekolah, menjadikannya ajang bergengsi untuk menguji kemampuan pelajar. Kemenangan ini semakin mengukuhkan MAN 1 Kota Bima sebagai salah satu madrasah unggulan di wilayah tersebut.(Sekjend MDG)