Hebat! Mahasiswa UM Bima Tembus KKN Internasional di Thailand dan Magang di Mahkamah Konstitusi RI - Media Dinamika Global

Selasa, 01 Juli 2025

Hebat! Mahasiswa UM Bima Tembus KKN Internasional di Thailand dan Magang di Mahkamah Konstitusi RI


Bima NTB, Media Dinamika Global.id. cetak dan online — Universitas Muhammadiyah (UM) Bima kembali menorehkan prestasi membanggakan di kancah nasional dan internasional. Tak Tanggung-tanggung, belasan mahasiswa kampus kebanggaan masyarakat Bima ini lolos dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional dan Nasional, bahkan magang di Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MK RI).

Rektor UM Bima Assoc. dr. Ridwan, SH., MH., menyampaikan rasa syukur dan bangganya atas capaian para mahasiswa tersebut. Ia menyebut program ini merupakan wujud dari komitmen kampus dalam mendorong pengembangan kapasitas dan daya saing mahasiswa di tingkat nasional hingga global.

"Alhamdulillah, mahasiswa UM Bima diberikan kesempatan untuk ikut KKN Internasional di Thailand. Ini membuktikan bahwa kualitas mahasiswa kita semakin diakui,” ungkap dr. Ridwan, Senin (1/7/2025).


Dua mahasiswa yang berhasil lolos KKN Internasional di Thailand adalah An Muziburrahman dan Miftahul Jannah. Mereka akan bergabung dengan delegasi dari berbagai kampus di Indonesia dalam program pengabdian lintas negara yang berorientasi pada kolaborasi pendidikan, budaya, dan sosial.


Tak hanya itu, UM Bima juga memberangkatkan lima mahasiswa untuk mengikuti KKN Nasional di Kepulauan Riau. Mereka adalah An Putri Puspita, Dita Oktaviani Putri, Fikram, Rizal Munawar, dan Bayu Saputra, yang akan menjalankan program pengabdian masyarakat di wilayah perbatasan Indonesia.

Prestasi lain yang tak kalah membanggakan datang dari mahasiswa yang berhasil lolos program Magang Mahkamah Konstitusi RI. Sebanyak empat mahasiswa UM Bima, yakni Mustiawan, Aprianto, Uswatun Hasanah, dan Dyaz Gita Veninda Anggreani, akan menjalani praktik kerja langsung di institusi hukum tertinggi negara tersebut.


Capaian ini menunjukkan bahwa UM Bima terus bertransformasi menjadi kampus yang adaptif, progresif, dan siap bersaing di level nasional maupun internasional.(Sekjend MDG)

Comments


EmoticonEmoticon