MTQ Ke-XVII Tingkat Kecamatan Rasana'e Barat Kota Bima Tahun 2023 Akhirnya Ditutup Secara Resmi Oleh Walikota Bima


Kota Bima, Media Dinamika Global.id.~ Acara yang digelar selama empat  hari di halaman lapangan kelurahan sarae rasa na'e barat kota bima. berlangsung dengan meriah. Terlihat dari banyaknya peserta dan juga masyarakat yang menghadiri dan menikmati acara tersebut. 


Maka kini tiba waktunya acara penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-17 tingkat Kecamatan Rasa na'e Barat, DIdampingi anggota DPRD H. mustamin Terlihat Forkopimda, Ketua MUI, Kepala KUA, Para Lurah, Ketua UPT/Korwilcam Pendidikan, Ketua LAMR Kecamatan Rasa na'e Barat, Ketua TP PKK Kota Bima, Babinsa, Bhabinkamtibmas. dan Dewan Hakam, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Wanita serta para tamu undangan yang hadir. tanpa media dinamika Global.id sebutkan satu persatu. Pada 9/7/2023.

Walikota Bima mengungkapkan rasa syukur, kebahagiaan, kebanggaan serta apresiasinya atas kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan MTQ yang merupakan salah satu upaya memacu pengembangan tilawah, kemampuan anak didik, hafalan serta pemahaman terhadap nilai nilai yang terkandung dalam kitab suci Al Quran dan juga lahirnya generasi milenial yang qurani.

Sambutan walikota Bima saat Penutupan MTQ  ke-XVII Kecamatan Rasa na'e Barat Kota Bima.


Kemudian beliau berharap setelah terselenggaranya kegiatan ini dapat menambah wawasan dan penghayatan serta kecintaan terhadap Al Quran yang merupakan tuntunan bagi kehidupan selaku umat muslim.

“Untuk itu perlu perhatian penuh serta keterlibatan seluruh lapisan masyarakat, sehingga penyelenggaan kegiatan MTQ ini akan memberikan pengaruh yang signifikan dalam perkembangan kehidupan bermasyarakat dan bernegara.” tutur HM lutfi sebagai walikota Bima.

Senada dengan camat rasa na'e barat, Sekretaris Kecamatan rasa na'e barat, lurah se- Kecamatan rasa na'e barat. sekaligus sebagai Ketua Panitia MTQ yang diwakili oleh bapak indrawijaya juga memberi ucapan selamat kepada seluruh pemenang lomba.


Ia pun berpesan kepada para peserta agar tetap meneruskan minat dan bakatnya dalam menggali ilmu Al-Quran sehingga menjadi insan yang unggul, cerdas, agamis dan berakhlakul karimah serta mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Tidak lupa beliau juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberi dukungan, baik berupa tenaga, finansial, pikiran, waktu ataupun sumbangsih lainnya demi kelancaran kegiatan MTQ ini. Beliau juga mengemukakan bahwa jumlah peserta MTQ Kecamatan Rasa na'e Barat  di tahun 2023 mengalami peningkatan, dibandingkan dari  tahun sebelumnya.

Berdasarkan keputusan Dewan  Hakam, menetapkan Kafilah  Makeruh meraih gelar sebagai juara umum pada perhelatan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XVII tingkat Kecamatan Rasa na'e Barat. Dilanjutkan pemberian hadiah lomba MTQ Tingkat Kecamatan rasa na'e barat oleh Walikota Bima.


Untuk perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XVII Tingkat Kecamatan rasana'e akan dilaksanakan di Kecamatan rasana'e Barat Kota Bima. Semoga kedepannya tercipta kegiatan MTQ yang lebih baik dan bermanfaat untuk seluruh umat

diakhiri dengan letusan mercum oleh H.M. Lutfi SE sebagai walikota Bima, dan pemukulan bedum.( SekjenMDG). 

Load disqus comments

0 comments