Warga Desa Kelurahan Potu Lakukan Gotong Royong Antisipasi Banjir


Dompu. Media Dinamika Global. Id. Ratusan Warga Desa Kelurahan Potu Lakukan kegiatan Gotong Royong dalam rangka Antisipasi terjadi Banjir di Kabupaten Dompu. Kegiatan ini berlangsung sekitar jam 8.55 wita bertempat di kelurahan Potu, banjir kiriman dari beberapa Sungai  pada tanggal 6 November 2021.

Warga Desa Kelurahan Potu melakukan kegiatan bersih sungai. Kegiatan ini dilakukan karena antisipasi setiap musim hujan tahunan kelurahan Potu pasti akan merasakan banjir, sehingga Warga menyadari pentingnya mencegah daripada tidak dicegah. 

Banjir kiriman di beberapa Sungai akan terus terjadi dan bahkan menjadi langganan hampir setiap tahunnya pada setiap musim Hujan,kadang ada korban jiwa dan juga tidak tetapi yang pasti setiap tahunnya ada saja Korban material yang di alami oleh para Petani sekitar. Karena meluapnya Banjir hingga merendam Ratusan Hektar Sawah dan akibatnya Warga Merasa Rugi.

Seorang warga bernama Jun dalam kegiatan ini mengatakan bahwa kegiatan ini di lakukan untuk meminimalisir banjir tahunan,menjadi langganan setiap Tahunnya. Sehingga kami bermaksud untuk melakukan Kegiatan Gotong Royong membersihkan Puing-puing Sampah buangan dari atas Gunung juga dibuang begitu saja oleh Warga setempat. Ujarnya.

Lanjutnya,bahwa kami sebagai Masyarakat minimal wajib untuk melakukan Kegiatan Gotong Royong yang menjadi rutinitas dalam setiap Tahunnya. Hal ini tentunya berimplikasi pada bagaimana kami harus bersama dalam memanivestasi Tradisional leluhur sebagai bagian dari program Masyarakat yang ada di Wilayah ini. 

Dan ini tentunya juga tetap bersinergi dengan Pemerintah setempat baik dari Desa Kelurahan,BPD,Karang Taruna maupun dari Kalangan Masyarakat karena dukungan dari semua pihak sangat di butuhkan. Untuk itu, semoga apa yang kami lakukan terus digelorakan dan kami yakin semuannya pasti berjalan lancar dan baik. Pungkasnya 


Sementara Pantaun Awak Media ini di Lokasi bahkan Turut Antusias dan andil untuk melakukan Kegiatan Gotong Royong ini sembari menunggu atensi dari Pemerintah untuk dapat membantu seala Kadarnya. Sepertinya antusiasme masyarakat sangat Tinggi hingga pekerjaan itu telah selesai dan membubarkan diri masing-masing. (MDG 025). 

Load disqus comments

0 comments