Tampilkan postingan dengan label Ketahanan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Ketahanan. Tampilkan semua postingan

Panglima TNI Pimpin Apel Bersama Wanita TNI Tahun 2024

Jakarta. Media Dinamika Global. Id.- (Puspen TNI). Apel Bersama Wanita TNI kembali digelar dalam rangka Hari Kartini Tahun 2024 yang dipimpin langsung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto didampingi Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Evi Agus Subiyanto, bertempat di GOR Ahmad Yani, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (24/4/2024).

Dalam sambutannya, Panglima TNI menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud penghormatan terhadap para pahlawan wanita Indonesia yang dapat menjadi contoh serta mempertebal semangat kejuangan Wanita TNI dalam tantangan tugas kedepannya. “Apel Bersama Wanita TNI ini untuk merefleksikan semangat emansipasi wanita, Wanita TNI merupakan prajurit yang handal, untuk itu manfaatkan setiap peluang dan kesempatan yang ada guna meraih prestasi Wanita TNI yang Prima dan siap mendukung terwujudnya pertahanan yang tangguh untuk Indonesia maju,” ucapnya.

Selaras dengan tema pada Apel Bersama Wanita TNI Tahun 2024 yaitu “Wanita TNI Yang Prima Siap Mendukung Terwujudnya Pertahanan Yang Tangguh Untuk Indonesia Maju,”. Panglima TNI juga mengatakan bahwa Wanita TNI selalu mampu bersaing dan beradaptasi terhadap perubahan zaman. “Tema ini merupakan penegasan komitmen dan tekad Wanita TNI pada era milenial untuk berperan aktif dalam mendukung terwujudnya pertahanan negara yang tangguh demi kemajuan bangsa dan negara Indonesia,” sambung Jenderal TNI Agus Subiyanto.

Mengakhiri sambutannya, Panglima TNI mengingatkan agar selalu tidak berpuas diri terhadap pencapaian yang telah diraih. “Untuk itu seluruh Wanita TNI agar menjadi TNI yang Prima dengan terus meningkatkan kualitas diri dan kemampuannya, tetaplah berlatih dengan tekun dan sertakan Tuhan dalam setiap langkah,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Kasau Marsekal TNI M. Tonny Harjono, Kasum TNI Letjen TNI Bambang Ismawan, Wakasal Laksdya TNI Erwin S. Aldedharma, dan para Pejabat Utama Mabes TNI, serta para Pati Wan TNI dan Polri.

#tniprima

#tnipatriotnkri

#nkrihargamati

#tnikuatrakyatbermartabat

Autentikasi : Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi

Continue reading...

Pangkostrad Pimpin Sertijab Pangdivif 2 Kostrad Dari Mayjen TNI Haryanto Kepada Mayjen TNI Anton Yuliantoro

Jawa Timur. Media Dinamika Global. Id.– Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letjen TNI Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa memimpin langsung jalannya upacara serah terima jabatan (Sertijab) Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad dari Mayjen TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr.(Han). kepada Mayjen TNI Anton Yuliantoro, S.I.P., M.Tr.(Han). bertempat di Lapangan Penegak Sapta Marga Madivif 2 Kostrad, Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Selasa kemarin (23/04/2024).

Turut hadir dalam acara tersebut, Pangdivif 1 Kostrad, Pangdivif 3 Kostrad, TA Pengkaji Bidang Sumber Kekayaan Alam Lemhannas, Gubernur AAL, Kasdivif 2 Kostrad, Irdivif 2 Kostrad, Kapoksahli Kodam V/Brw, Danlanud Abd. Saleh, Danpoltekad, Inspektur Akmil, Staf Khusus Kasad, Danpasmar 2, para Asisten Kaskostrad, Asren Divif 2 Kostrad, para Asisten dan Wakil Asisten Kasdivif 2 Kostrad, Para Dansatjar Divif 2 Kostrad dan Malang Raya, serta para Forkopimda Wilayah Malang Raya.

Serah terima jabatan yang dilaksanakan ini, merupakan proses alih tugas dan jabatan yang alami terjadi di lingkungan Kostrad khususnya Divisi Infanteri 2 Kostrad, sebagai bagian dari sistem pembinaan personel dalam rangka pengembangan kemampuan manajemen dan kepemimpinan serta penyegaran tugas bagi pejabat yang bersangkutan.

Usai pelaksanaan upacara serah terima jabatan, kegiatan dilanjutkan dengan demonstrasi Bela Diri Militer (BDM) dari satuan Yonif 502/UY/18/2 kostrad, Para Motor dari Brigif 18/Trisula/2 Kostrad, dilanjutkan dengan Parade Defile pasukan upacara dan Alutsista dari masing-masing Satjar Divif 2 Kostrad Wilayah Malang Raya.

Selepas kegiatan tersebut, dilanjutkan dengan acara Lepas Sambut yang dilaksanakan di Gor Vira Cakti Yudha Madivif 2 Kostrad. Acara ini, merupakan kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka melepas Pejabat lama dan menyambut Pejabat baru di lingkungan Satuan Divisi Infanteri 2 Kostrad. 

Mengawali acara, Pangkostrad Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, kepada seluruh prajurit jajaran Divif 2 Kostrad, Minal Aidin Wal Faidzin, Mohon Maaf Lahir dan Batin.

“Saya beserta segenap warga Kostrad, mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas kinerja, dedikasi, keberhasilan, keikhlasan dari Mayjen TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr.(Han). dalam memimpin, membina dan mengembangkan Divisi Infanteri 2 Kostrad. Ucapan yang sama, saya sampaikan kepada Ny. Haryanto, atas kesetiaannya mendampingi tugas suami dan turut membina istri prajurit melalui organisasi Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Divif 2 PG Kostrad”.

“Kemudian, kepada pejabat baru Mayjen TNI Anton Yuliantoro, S.I.P., M.Tr.(Han). beserta istri, saya ucapkan selamat atas kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan TNI Angkatan Darat untuk menjabat sebagai Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad. Saya yakin dan percaya, dengan bekal pengetahuan dan pengalaman jabatan sebelumnya serta semangat pengabdian kepada satuan Kostrad, Jenderal akan mampu mengemban amanah tersebut dalam melaksanakan tugas sebagai Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad”, sambungnya.

Selain itu, Pangkostrad juga menuturkan, “Jabatan boleh berganti, pangkat pun bisa berubah, tapi ada satu nilai yang tidak akan bisa berubah, yakni nilai ikatan batin. Ikatan batin yang pernah kita perbuat dan kita toreh dimanapun kita bertugas, itulah yang akan selalu diingat dan dikenang oleh semua orang dan saya berpesan tidak hanya pimpinan dengan pimpinan saja, tapi semua prajurit baik pimpinan dengan yang dipimpin agar tetap sambung tali silaturahmi dimanapun kita bertugas”, ujarnya.

Disisi lain, Pangkostrad juga mengungkapkan bahwa Divisi Infanteri 2 Kostrad ini adalah kebanggaan Kostrad, Divisi Infanteri 2 Kostrad ini mewarnai TNI Angkatan Darat, karena disinilah like a soldier itu terlihat. Kekuatan utama TNI Angkatan Darat adalah prajurit-prajurit Divisi Infanteri 2 Kostrad, oleh karena itu pertahankan dan tunjukkan terus tekad kita untuk selalu berbuat yang terbaik, berani, tulus dan ikhlas. 

Diakhir Sambutannya, Pangkostrad mengajak kita semua untuk mengiringi dengan doa yang tulus dan ikhlas untuk menghantarkan Mayjen TNI Haryanto,. S.I.P., M.Tr.(Han). dalam mengemban tugas dan jabatan yang baru sebagai Panglima Kodam XVIII/Kasuari, semoga senantiasa diberi kemudahan, kelancaran dan kesuksesan dan acara diakhiri dengan pemberian cindera mata kepada Mayjen TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr.(Han).

Continue reading...

Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Koramil 0808/02 Garum Kerja Bakti Bersama Warga

Blitar. Media Dinamika Global. Id.- Guna meningkatkan kekompakan dan kebersamaan TNI dan warga di wilayah binaannya, pagi ini Koramil 0808/02 Garum melaksanakan kegiatan pembersihan lingkungan bersama warga, di kanan dan kiri jalan di Desa Karangrejo Kec. Garum Kab. Blitar, Rabu (24/4/2024). 

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menjaga kebersihan dan kerapian jalan sebagai sarana transportasi demi menunjang kelancaran aktivitas warga setempat. Kegiatan ini juga merupakan salah satu contoh budaya gotong royong yang menjadi ciri dan identitas masyarakat Indonesi pada umumnya, khususnya bagi warga masyarakat pedesaan. 

Danramil 0808/02 Garum Kapten Kav Eko Wahyudiono menyebutkan, "Menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat sangatlah penting, terutama saat ini sedang musim penghujan yang rawan timbulnya penyakit," ujarnya.

"Dengan diadakannya kegiatan kerja bakti bersama ini, paling tidak dapat mengurangi sarang nyamuk sebagai sumber penyakit yang ditimbulkan oleh lingkungan yang kotor," tambahnya.

"Hal ini, sekaligus sebagai upaya untuk memelihara hubungan sosial dengan warga masyarakat binaan, serta dapat meningkatkan hubungan silaturahmi dan kerja sama yang lebih baik lagi antara anggota Koramil 0808/02 Garum dengan warga masyarakat di lapangan," tutupnya (Dim0808).

Continue reading...

Kasdam I/BB Bawa Commander Of The 2nd PDF Singapore Panen Jagung Di Binjai

Binjai. Media Dinamika Global. Id.- Kasdam I/BB, Brigjen TNI Refrizal membawa Commander of The 2nd PDF (People's Defence Force) Singapore, Brigadier General Pang Lead Shuan beserta rombongan untuk melakukan panen jagung di lahan ketahanan pangan Kodim 0203/Langkat di Jl Diponegoro, Kelurahan Tunggurono, Kecamatan Binjai Timur, Kota Binjai, Selasa (23/4/2024).

Kasdam yang mewakili Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan menerangkan, panen jagung ini merupakan Upaya Khusus (Upsus) TNI AD dalam mendukung program ketahanan pangan pemerintah dengan memanfaatkan lahan-lahan yang kurang produktif.

"Mewakili Pangdam I/BB, kami mengapresiasi Commander of The 2nd PDF Singapore beserta rombongan yang telah ikut serta dalam kegiatan panen jagung ini," ucap Brigjen Refrizal.

Apresiasi serupa juga disampaikan Brigjen Refrizal kepada Dandim 0203/Langkat, Letkol Inf M Eko Prasetyo beserta Poktan Berkarya pimpinan Binsar Butarbutar atas kerja sama dalam menyukseskan program ketahanan pangan pemerintah melalui optimalisasi tanaman jagung. 

"Panen jagung seperti ini merupakan salah satu potensi untuk meningkatkan produksi pangan nasional di dalam negeri. Karenanya, kita semua dari pusat hingga daerah fokus melakukan upaya peningkatan produksi pangan melalui pemanfaatan lahan untuk dijadikan areal pertanian," ungkap Brigjen Refrizal. 

Usai panen jagung bersama, Brigjen Refrizal didampingi Danrem 022/PT, Kolonel Inf Agustatius Sitepu serta Dandim 0203/Langkat, juga membawa Brigadier General Pang Lead Shuan beserta rombongan melihat rangkaian proses penanaman jagung dari awal pengolahan lahan hingga tahap akhir penyemaian benih, termasuk pengolahan pipil jagung hasil panen dengan menggunakan mesin.

Kegiatan rombongan Commander of The 2nd PDF Singapore ini diakhiri dengan anjangsana ke Markas Kodim 0203/Langkat yang dilanjutkan penyerahan cinderamata dan ramah tamah. 

Hadir di acara, antara lain Asops Kasdam I/BB, Kolonel Inf Jansen P Nainggolan, Aster Kasdam I/BB, Kolonel Inf Andrian Siregar, Athan Indonesia untuk Singapura, Kolonel Inf Amrul, para Danyon BS Wilayah Medan, unsur Forkopimda Binjai-Langkat, serta rombongan The 2nd PDF Singapore; LTC Ong Yi Xian, LTC Phua Seng Yoong, LTC Hirapal Singh, Lim Jun Han, CPT Tan Yan Ming, dan WMO Lee Huang.

Sumber: Pendam I/BB

Continue reading...

AKBP James: Penerimaan Polri 2024 Terapkan Prinsip BETAH Dan Tidak Ada KKN

Tulang Bawang - Media Dinamika Global. Id.- Kapolres Tulang Bawang, Polda Lampung, AKBP James H Hutajulu, SIK, SH, MH, MIK, mengatakan bahwa dalam Proses seleksi Penerimaan Polri terpadu Tahun 2024 sudah dilakukan secara objektif dengan menerapkan prinsip Bersih, Transparan, Akuntabel, dan Humanis (BETAH).

Tidak ada Korupsi, Kolusi dan nlNepotisme (KKN), tidak ada Sponsorship, tidak ada Katebelece, semuanya sudah dilaksanakan secara transparan. Proses seleksi yang dilakukan oleh para panitia, diumumkan pada hari itu juga, sehingga seluruh peserta bisa langsung mengetahui hasilnya.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres kepada seluruh calon siswa (casis) dengan didampingi Kabag SDM, Kompol Yaya Karyadi, S.Ag, M.Si, pengawas internal dan eksternal, saat melihat secara langsung proses Verifikasi dan Pemeriksaan Administrasi (rikmin) awal penerimaan Polri Tahun 2024 Polres Tulang Bawang, Senin (22/04/2024). 

"Apabila ada kekurangan, para casis langsung bisa bertanya kepada panitia apa yang menyebabkan tidak lulus atau tidak bisa ikut ke tahap selanjutnya, sehingga bisa menjadi acuan bagi para casis untuk perbaikan kedepannya saat kembali mendaftar," ujar perwira Peraih Adhi Makayasa Akpol 2004.

Menurutnya, penerimaan Polri di tahun 2024 ini diselenggarakan secara terpadu, artinya penerimaan dilaksanakan secara berbarengan mulai dari Akademi Kepolisian (Akpol), bintara, maupun tamtama. Bedanya untuk verifikasi dan rikmin awal Akpol dilaksanakan di Polda, sedangkan bintara dan tamtama verifikasinya dilaksanakan di Polres masing-masing.
"Para casis yang mendaftar saat ini agar tetap semangat, mungkin baru ada yang mendaftar satu kali, dua kali, tiga kali, atau bahkan ada yang lebih. Namun itu semua bisa dijadikan motivasi untuk meraih impian dan cita-citanya. Apa yang telah dilakukan saat ini, harus ada persiapan yang matang sebelumnya," papar perwira dengan melati dua dipundaknya.

AKBP James menambahkan, yakinlah bahwa proses tidak akan menghianati hasil. Segala hal, perjuangan, pengorbanan, dan persiapan yang telah dilakukan sebelumnya, itu semua hasilnya pasti akan sesuai dengan harapan.

"Kalau hanya mengharapkan hasilnya tanpa proses, artinya itu tidak ada gunanya. Semuanya harus dipersiapkan sejak dini sebelum mendaftar, mulai dari fisik, kejiwaan, kesemaptaan jasmani, kesehatan, dan lainnya, sehingga hasil dari setiap tes yang diikuti akan sesuai dengan yang diharapkan," imbuh orang nomor satu di Polres Tulang Bawang. ( Fs/Red )
Continue reading...

Peduli Kebersihan Lingkungan, Anggota Pos Selopuro Ajak Warga Bersihkan Saluran Irigasi

Blitar - Media Dinamika Global. Id.-Sebagai wujud kepedulian terhadap kebersihan lingkungan di wilayah binaannya, anggota Pos Selopuro Koramil 0808/12 Wlingi bersama warga setempat, pagi ini melaksanakan kegiatan Gotong Royong Pembersihan saluran irigasi di Desa Mronjo Kecamatan Selopuro Kabupaten Blitar, Selasa (23/04/2024).

Upaya ini dilakukan, guna menjaga kelestarian lingkungan mencegah banjir, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di sekitar area tersebut.

Danpos Selopuro Koramil 0808/12 Wlingi Peltu Budianto menyebutkan, "Dengan semangat gotong royong anggota Pos Selopuro, aktif terlibat dalam kegiatan pembersihan saluran irigasi yang penting bagi pertanian dan keberlangsungan hidup masyarakat di Desa Mronjo," ujarnya.

Mereka tidak hanya membersihkan saluran irigasi tersebut, tetapi juga mengajak serta melibatkan warga sekitar untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini.


Lebih lanjut Peltu Budianto menuturkan, "Dengan keterlibatan partisipasi aktif dari warga, diharapkan tercipta kesadaran bersama akan pentingnya menjaga lingkungan dan saling mendukung dalam upaya pelestarian alam," tambahnya.

Semoga melalui kegiatan bersama ni, kesadaran masyarakat terhadap lingkungan semakin meningkat dan akan tercipta lingkungan yang lebih bersih dan sehat.

"Upaya ini juga menjadi wujud nyata dari peran positif anggota Pos Selopuro Koramil 0808/12 Wlingi, untuk membantu masyarakat dalam upaya pelestarian lingkungan dan kesejahteraan bersama," tutupnya (Dim0808/Fs/Red ).


Continue reading...

Terima Kunjungan Kehormatan Danjen USARPAC, Kasad Sepakat Perkuat Kerja Sama

JAKARTA, - Media Dinamika Global.Id.- Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak M.Sc., menerima kunjungan kehormatan _Commanding General United States Army Pacific_ (Danjen USARPAC), General Charles A. Flynn, di Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad) Jakarta, Senin (22/4/2024).

Kedatangan Danjen USARPAC tersebut disambut dengan upacara militer serta pemeriksaaan pasukan, dan dilanjutkan dengan _Courtesy Call_. Adapun tujuan dari kunjungan kehormatan ini adalah untuk meningkatkan kerja sama militer antara Indonesia dan Amerika Serikat, khususnya dalam rangka menjaga stabilitas dan keamanan di kawasan Asia Pasifik.

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat itu, keduanya membahas tentang kerja sama pertukaran peserta pendidikan, alih pengetahuan dan teknologi, latihan bersama, serta upaya kolaboratif dalam meningkatkan kemampuan pertahanan kedua negara.

Kasad menyambut baik wacana yang dikemukakan Danjen USARPAC, serta menyatakan pula komitmen TNI AD untuk memperdalam kerja sama di bidang militer. _Courtesy Call_ ini sejatinya juga menandai kesinambungan serta kuatnya hubungan diantara kedua negara, dalam memperkuat ketahanan regional, bahkan global.

Senada dengan Kasad, General Charles A. Flynn juga menyampaikan apresiasinya atas kerjasama yang terjalin antara kedua negara dan menekankan akan pentingnya kerja sama lintas batas untuk menjaga perdamaian dan keamanan di kawasan. Ia juga sangat menghargai hubungan erat dengan Indonesia dan berkomitmen untuk terus memperkuat kerja sama militer, khususnya dengan TNI AD.

Di akhir _Courtesy Call_, Kasad dan Danjen USARPAC saling bertukar cendera mata sebagai tanda persahabatan. *(Dispenad)*

Continue reading...